Demokrat Jelaskan Alasan Tak Pasang Foto Gibran di Baliho Kampanye

Jumat, 10 November 2023 18:02 WIB

Kepala Badan Komunikasi Strategis Partai Demokrat (Bakomstra) Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra. Foto: Partai Demokrat

TEMPO.CO, Jakarta - Juru bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra menjelaskan alasan pihaknya tak memasang foto Calon Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka di baliho "Demokrat Bersama Prabowo". Di sejumlah daerah, baliho itu justru menyandingkan Calon Presiden Prabowo Subianto dengan Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Herzaky mengatakan, absennya wajah Gibran dari baliho itu merupakan bagian dari strategi. Demokrat harus mengalihkan dukungan dari Anies Baswedan, bacapres yang sebelumnya didukung Demokrat. "Bagaimana dalam waktu beberapa bulan membuat pemilih kami beralih ke Pak Prabowo," kata Herzaky kepada Tempo, Jumat, 10 November 2023.

Untuk mengalihkan dukungan kepada Prabowo, Herzaky mengatakan tahap pertama yang pihaknya lakukan adalah menjelaskan kepada konstituen bahwa Demokrat bersama Prabowo. Dia mengatakan perancangan, eksekusi, dan penyebaran baliho itu telah berlangsung sejak September. "Ini gelombang ketika Gibran belum ada," kata Herzaky.

Herzaky mengatakan, tak mudah bagi Demokrat untuk mengalihkan dukungan dari Anies kepada Prabowo. Per Agustus, dukungan pemilih Demokrat kepada Mantan Gubernur DKI Jakarta itu sudah mencapai 70 persen. "Enggak mudah bagi kami dukung salah satu capres kemudian berbalik arah," kata Herzaky.

Dalam strategi Demokrat, Herzaky mengatakan setiap daerah memiliki karakteristik sendiri. "Saat ini kami pasang baliho 'Demokrat Bersama Prabowo'. Di daerah-daerah tertentu, kami fokuskan AHY dan Prabowo. Tapi ada daerah yang ingin sosok SBY dimunculkan," kata Herzaky.

Advertising
Advertising

Herzaky mengatakan, saat ini sudah banyak daerah mengajukan desain-desain yang memasangkan foto Prabowo dan Gibran. "Apalagi masa kampanye nanti mulai 28 Oktober. Silakan dicek dan dibandingkan dengan partai-partai lain," kata Herzaky.

Politikus Demokrat Andi Arief telah mengungkapkan dukungan partainya kepada Gibran usai kunjungan Mantan Wali Kota Solo itu ke kediaman AHY. Andi mengaku dukungan partainya mengarah kepada pasangan Prabowo-Gibran. "Arahnya menuju seperti itu," kata Andi Arief kepada Tempo, Ahad, 22 Oktober 2023.

Demokrat sebelumnya telah resmi bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju yang beranggotakan partai-partai pendukung pemerintah Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Koalisi ini terdiri dari Partai Golkar, PAN, Partai Gerindra, Partai Bulan Bintang, dan Partai Gelora.

Pilihan Editor: Demokrat Bantah Dukung Prabowo-Gibran untuk Incar Kursi Menteri

Berita terkait

Serba-serbi Jokowi di KTT World Water Forum ke-10 di Bali

52 menit lalu

Serba-serbi Jokowi di KTT World Water Forum ke-10 di Bali

Presiden Jokowi bertemu Puan dan mengenalkan Prabowo ke delegasi World Water Forum ke-10 di Bali sebagai Presiden terpilih RI.

Baca Selengkapnya

Rencana Yusril Ihza Mahendra Usai Tak Lagi Jadi Ketua Umum Partai Bulan Bintang

1 jam lalu

Rencana Yusril Ihza Mahendra Usai Tak Lagi Jadi Ketua Umum Partai Bulan Bintang

Yusril Ihza Mahendra resmi mengundurkan diri sebagai Ketua Umum Partai Bulan Bintang. Apa langkah Yusril ke depannya?

Baca Selengkapnya

Jokowi Kenalkan Prabowo Sebagai Presiden Terpilih di KTT World Water Forum

1 jam lalu

Jokowi Kenalkan Prabowo Sebagai Presiden Terpilih di KTT World Water Forum

Kepada ribuan peserta KTT World Water Forum, Jokowi meyakinkan bahwa Prabowo akan melanjutkan komitmen Indonesia untuk berkontribusi pada manajemen air dunia.

Baca Selengkapnya

4 Fakta Yusril Ihza Mahendra Mundur dari Ketum PPB Digantikan Fahri Bachmid

1 jam lalu

4 Fakta Yusril Ihza Mahendra Mundur dari Ketum PPB Digantikan Fahri Bachmid

Fahri Bachmid resmi menggantikan Yusril Ihza Mahendra yang mengundurkan diri sebagai Ketua Umum Partai Bulan Bintang. Berikut sederet faktanya.

Baca Selengkapnya

Gibran Hadiri Seremoni Penutupan HUT Dewan Kerajinan Nasional: UMKM Dilibatkan, Ada Ojol sampai Perias

4 jam lalu

Gibran Hadiri Seremoni Penutupan HUT Dewan Kerajinan Nasional: UMKM Dilibatkan, Ada Ojol sampai Perias

Wali Kota Solo sekaligus Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menghadiri acara penutupan rangkaian puncak HUT ke-44 Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) yang digelar di Pura Mangkunegaran Solo, Jawa Tengah, Sabtu malam

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai Rencana Prabowo Anggarkan Rp 16 Triliun untuk IKN Berpotensi Proyek Mangkrak

6 jam lalu

Pengamat Nilai Rencana Prabowo Anggarkan Rp 16 Triliun untuk IKN Berpotensi Proyek Mangkrak

Pembangunan kota, termasuk IKN ini tidak sekadar membangun Istana Negara ataupun gedung kementerian dan rumah dinas pejabat.

Baca Selengkapnya

HUT Dekranas di Solo Signifikan Dongkrak Okupansi Hotel dan Penjualan Restoran

14 jam lalu

HUT Dekranas di Solo Signifikan Dongkrak Okupansi Hotel dan Penjualan Restoran

Solo Paragon Hotel & Residences memberikan penawaran eksklusif untuk pemesanan langsung.

Baca Selengkapnya

Soal Kenaikan UKT, Anies Minta Panja DPR Bahas Problem Fundamental Pendidikan Tinggi

15 jam lalu

Soal Kenaikan UKT, Anies Minta Panja DPR Bahas Problem Fundamental Pendidikan Tinggi

Menurut Anies, pembahasan dalam Panja Pembiayaan Pendidikan seharusnya tidak berfokus pada persentase.

Baca Selengkapnya

Bamsoet: Golkar Siapkan Karpet Merah untuk Jokowi, Gibran dan Maruarar Jika Ingin Gabung

15 jam lalu

Bamsoet: Golkar Siapkan Karpet Merah untuk Jokowi, Gibran dan Maruarar Jika Ingin Gabung

Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengatakan bakal menyiapkan karpet merah bagi siapa pun yang ingin bergabung dengan partainya.

Baca Selengkapnya

Anies Soal Kisruh UKT Mahal: Negara Harus Alokasikan Anggaran Lebih Banyak

16 jam lalu

Anies Soal Kisruh UKT Mahal: Negara Harus Alokasikan Anggaran Lebih Banyak

Anies Baswedan turut menanggapi persoalan kenaikan UKT yang diprotes oleh mahasiswa karena dinilai tidak wajar.

Baca Selengkapnya