Bamsoet Apresiasi Kesiapan Indonesia Sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-17

Rabu, 8 November 2023 19:17 WIB

INFO NASIONAL - Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo akan menghadiri pembukaan Piala Dunia U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Serta mengapresiasi kinerja Ketua Umum Persatuan Sepakbola seluruh Indonesia (PSSI) sekaligus Menteri BUMN Erick Thohir dalam mempersiapkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17. Diikuti 24 negara yang merupakan wakil-wakil terbaik dari enam konfederasi di lima benua.

"Kepercayaan dari FIFA terhadap Indonesia tersebut membuktikan bahwa kinerja PSSI dibawah kepemimpinan Pak Erick Thohir sudah berjalan dengan baik. Dengan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17, bisa membangkitkan gairah sepakbola di Tanah Air, serta menjadi country branding yang positif bagi Indonesia di mata dunia. Sekaligus memberikan multiplier effect economy yang besar bagi masyarakat dan negara," ujar Bamsoet usai menerima Ketua Umum PSSI sekaligus Menteri BUMN Erick Thohir, di Jakarta, Rabu, 8 November 2023.

Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, selain pembukaan Piala Dunia U-17 yang diselenggarakan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada 10 November 2023, penutupan sekaligus finalnya diselenggarakan di Stadion Manahan, Solo pada 2 Desember 2023. Selain di Surabaya dan Solo, pertandingan Piala Dunia U-17 juga diselenggarakan di Jakarta International Stadium dan Stadion Si Jalak Harupat Bandung.

"Di setiap stadion telah dilengkapi lapangan latihan dan berbagai fasilitas penunjang lainnya, yang telah melewati proses homologasi dari pihak FIFA. Membuktikan bahwa kedepannya Indonesia sudah siap menjadi tuan rumah berbagai event FIFA lainnya. Tidak menutup kemungkinan juga untuk Piala Dunia, FIFA World Cup," jelas Bamsoet.

Ketua Dewan Pembina Depinas SOKSI dan Kepala Badan Polhukam KADIN Indonesia ini menerangkan, Timnas Sepakbola Indonesia U-17 dibawah pelatih Bima Sakti, memiliki modal kuat menghadapi pertandingan Piala Dunia U-17. Selain karena faktor tuan rumah dengan dukungan penuh dari masyarakat Indonesia, Timnas Sepakbola Indonesia U-17 juga telah sukses menjuarai Piala AFF U-16 Tahun 2022 yang diselenggarakan di Jakarta, mengalahkan Vietnam dengan skor 1-0.

Advertising
Advertising

"Mari dukung kesuksesan penyelenggaraan Piala Dunia U-17 dengan menonton langsung di berbagai stadion. Jadilah penonton yang bijak dengan tetap menjaga keamanan dan ketertiban. Buktikan kepada dunia, bahwa ekosistem sepakbola Indonesia merupakan yang terbaik di ASEAN bahkan juga Asia," pungkas Bamsoet. (*)

Berita terkait

BNPT Hadir Tingkatkan Wawasan Kebangsaan dan Keagamaan Mitra Deradikalisasi Sumut

12 menit lalu

BNPT Hadir Tingkatkan Wawasan Kebangsaan dan Keagamaan Mitra Deradikalisasi Sumut

Kegiatan ini diikuti 64 orang mitra deradikalisasi 37 orang istri dan 55 orang anak

Baca Selengkapnya

Kata Bamsoet Soal Wacana Pembentukan Kabinet Zaken di Pemerintahan Prabowo

1 jam lalu

Kata Bamsoet Soal Wacana Pembentukan Kabinet Zaken di Pemerintahan Prabowo

Bamsoet mengatakan setiap parpol juga memiliki kader yang merupakan profesional pada bidang tertentu.

Baca Selengkapnya

Gertak Pratama Pro Pecahkan Rekor MURI, Tanam 20 Ribu Bibit Pohon Mangga

2 jam lalu

Gertak Pratama Pro Pecahkan Rekor MURI, Tanam 20 Ribu Bibit Pohon Mangga

Mangga-mangga yang ditanam adalah jenis Manalagi dan Arumanis, yang merupakan tanaman endemik Kota Probolinggo

Baca Selengkapnya

KKP Bangun Dermaga Apung di Sumbawa

2 jam lalu

KKP Bangun Dermaga Apung di Sumbawa

Keberadaan dermaga apung dapat mendorong meningkatnya ekonomi masyarakat di sekitarnya

Baca Selengkapnya

BRI Gandeng Vidi Aldiano Edukasi Masyarakat Hindari Modus Penipuan

6 jam lalu

BRI Gandeng Vidi Aldiano Edukasi Masyarakat Hindari Modus Penipuan

BRI, bank yang concern terhadap segala jenis kejahatan perbankan, terus mengedukasi nasabahnya melalui berbagai kanal, baik media konvensional maupun media sosial.

Baca Selengkapnya

Mitigasi Ancaman Teror BNPT Sukseskan Penutupan PON XXI Sumut

7 jam lalu

Mitigasi Ancaman Teror BNPT Sukseskan Penutupan PON XXI Sumut

Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) hadir dengan melakukan serangkaian mitigasi ancaman teror untuk membantu kesuksesan penyelenggaraan Penutupan PON (Pekan Olahraga Nasional) XXI Tahun 2024

Baca Selengkapnya

BNPT Bangun Solidaritas dan Suarakan Perdamaian Antara Penyintas dan Mantan Pelaku Teror

7 jam lalu

BNPT Bangun Solidaritas dan Suarakan Perdamaian Antara Penyintas dan Mantan Pelaku Teror

Acara ini dilakukan dalam upaya memperkuat pencegahan radikalisme dan untuk membangun solidaritas diantara penyintas maupun mitra deradikalisasi (eks napiter).

Baca Selengkapnya

Bamsoet Hadiri Silaturahmi Anggota DPR RI Terpilih Partai Golkar

7 jam lalu

Bamsoet Hadiri Silaturahmi Anggota DPR RI Terpilih Partai Golkar

Bambang Soesatyo mengajak seluruh anggota DPR RI untuk kompak, optimal dan berdedikasi tinggi dalam menjalankan tugas dan fungsinya sebagai anggota dewan.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Sosialisasi Empat Pilar MPR RI Bersama HIPAKAD

7 jam lalu

Bamsoet Sosialisasi Empat Pilar MPR RI Bersama HIPAKAD

Konsepsi bela negara memiliki spektrum pemaknaan yang luas

Baca Selengkapnya

Jimbaran Convention Center Jadi Tempat Pertemuan Berstandar Internasional

20 jam lalu

Jimbaran Convention Center Jadi Tempat Pertemuan Berstandar Internasional

Sejak dibuka pada 2022, JCC telah menjadi tuan rumah berbagai acara internasional bergengsi.

Baca Selengkapnya