Ganjar Jelaskan Makna Kemeja Hitamnya dan Kemeja Putih Mahfud Saat Daftar ke KPU

Kamis, 19 Oktober 2023 17:35 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan capres-cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud Md resmi mendaftar ke KPU untuk kontestasi Pilpres 2024 hari ini, Kamis, 19 Oktober 2023. Untuk menuju KPU, mereka melaksanakan pawai bersama para relawan dari Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat.

Ganjar tampak mengenakan setelan serba hitam. Dia didampingi oleh sang istri, Siti Atikoh yang juga bersetelan serba hitam dan berkalung selendang berwarna merah-oranye. Ketika ditanya Tempo makna baju yang dikenakan, Ganjar hanya tersenyum.

Sementara itu, Mahfud Md tampak mengenakan kemeja lengan panjang berkelir putih dan celana panjang hitam. Didampingi sang istri, Zaizatun Nihayati, Mahfud Md juga mengenakan kopiah dan kacamata berwarna hitam. Zaizatun mengenakan kemaja putih dan celana panjang hitam.

Saat menggelar konferensi pers di KPU, Ganjar menjelaskan ihwal makna baju berpasangan hitam dan putih yang dia kenakan bersama Mahfud Md. "Ya, hitam dan putih. Tidak pernah abu-abu," ujar Ganjar, Kamis, 19 Oktober 2023.

Sebelumnya, saat memberikan sambutan di Tugu Proklamasi, Ganjar berkomentar singkat soal setelan pasangan hitam dan putih antara dia dan Mahfud Md. "Sudah cocok, ya," kata Ganjar.

Advertising
Advertising

Dalam kesempatan yang sama, Mahfud Md mengatakan memilih memakai kemeja putih yang ia gunakan lima tahun lalu saat gagal menjadi cawapres Jokowi di Pilpres 2019. "Hari ini saya memakai baju putih yang lima tahun lalu saya siapkan ke KPU. Dulu tidak jadi dipakai, meskipun sudah jadi," kata Mahfud Md di Tugu Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat, sebelum berangkat ke KPU.

"Tetapi ternyata ada pesan Tuhan di baju ini. Ditunda dulu untuk dipakai ke KPU dan hari ini dipakai untuk mendaftar lagi," kata Mahfud Md.

Pilihan Editor: Ganjar-Mahfud MD Belum Putuskan Singkatan Nama yang Digunakan di Pilpres 2024, Tampung Usulan

Berita terkait

Respons DPR soal Proses Pansel KPK: Tak Ikut Campur, Biarkan Ranah Eksekutif

14 menit lalu

Respons DPR soal Proses Pansel KPK: Tak Ikut Campur, Biarkan Ranah Eksekutif

Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mengatakan DPR tidak mau ikut campur soal pemilihan anggota Pansel KPK karena itu ranah eksekutif.

Baca Selengkapnya

Soal Gaya Hidup Pejabat KPU yang Disindir DPR, Feri Amsari: Kita Jadi Mengerti Kenapa Kecurangan Pemilu Dibiarkan

1 jam lalu

Soal Gaya Hidup Pejabat KPU yang Disindir DPR, Feri Amsari: Kita Jadi Mengerti Kenapa Kecurangan Pemilu Dibiarkan

Pakar hukum tata negara Feri Amsari merespons gaya hidup pejabat KPU yang sempat disindir DPR, yakni menyewa private jet hingga bermain wanita.

Baca Selengkapnya

Seputar Jokowi Terima David Hurley di Istana Bogor: Dari Tanam Pohon hingga Jadi Sopir

2 jam lalu

Seputar Jokowi Terima David Hurley di Istana Bogor: Dari Tanam Pohon hingga Jadi Sopir

Jokowi menerima kunjungan kenegaraan Gubernur Jenderal Australia David Hurley di Istana Bogor untuk merayakan 75 tahun hubungan diplomatik kedua negar

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Gubernur Jenderal Australia Bertemu, Bahas Penguatan Hubungan antar Masyarakat

3 jam lalu

Jokowi dan Gubernur Jenderal Australia Bertemu, Bahas Penguatan Hubungan antar Masyarakat

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, dalam keterangan pers usai pertemuan, menjelaskan, Jokowi dan Hurley misalnya mebahas upaya menggiatkan pengajaran bahasa di masing-masing negara.

Baca Selengkapnya

Kronologi Bea Cukai Dituduh Gelapkan 9 Mobil Mewah Pengusaha Malaysia Kenneth Koh

3 jam lalu

Kronologi Bea Cukai Dituduh Gelapkan 9 Mobil Mewah Pengusaha Malaysia Kenneth Koh

Pengusaha Malaysia merasa kehilangan 9 mobil mewahnya yang ditahan Bea Cukai di Gudang Soewarna, Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai Soekarno-Hatta

Baca Selengkapnya

Sistem Kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan Diubah Menjadi KRIS, Ketahui 12 Kriteria Layanannya

3 jam lalu

Sistem Kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan Diubah Menjadi KRIS, Ketahui 12 Kriteria Layanannya

Jokowi ubah sistem kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan menjadi KRIS. Beriku 12 kriteria layanan KRIS dan 4 layanan ini yang tidak berlaku untuk KRIS.

Baca Selengkapnya

Momen Prabowo Kenalkan Gibran ke Presiden UEA dan Direspons He's So Young oleh PM Qatar

4 jam lalu

Momen Prabowo Kenalkan Gibran ke Presiden UEA dan Direspons He's So Young oleh PM Qatar

Prabowo menemui PM Qatar dan Presiden UEA, sekaligus memperkenalkan Gibran. Berikut rekaman momen peristiwanya.

Baca Selengkapnya

Kala Jokowi Menjadi Sopir Gubernur Jenderal Australia Keliling Kebun Raya Bogor

5 jam lalu

Kala Jokowi Menjadi Sopir Gubernur Jenderal Australia Keliling Kebun Raya Bogor

Jokowi menjadi sopir Gubernur Jenderal Australia David Hurley saat mengendarai mobil golf mengelilingi Kebun Raya Bogor

Baca Selengkapnya

Temui Jokowi, Ini Profil Ketua Umum PP GP Ansor Addin Jauharudin

5 jam lalu

Temui Jokowi, Ini Profil Ketua Umum PP GP Ansor Addin Jauharudin

Ketua Umum PP GP Ansor Addin Jauharudin bertemui Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta pada Kamis, 16 Mei 2024. Untuk apa?

Baca Selengkapnya

Jokowi Terima Lawatan Gubernur Jenderal Australia di Istana Bogor

5 jam lalu

Jokowi Terima Lawatan Gubernur Jenderal Australia di Istana Bogor

Presiden Jokowi menyambut kunjungan kenegaraan Gubernur Jenderal Australia David Hurley di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, pada Jumat, 17 Mei 2024.

Baca Selengkapnya