HUT ke-78 RI, Hasto Kenang Sejarah PNI yang Jadi Cikal Bakal PDIP

Reporter

Tika Ayu

Editor

Amirullah

Kamis, 17 Agustus 2023 11:03 WIB

Kirab budaya PDIP memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia ke 78 pada 17 Agustus 2023. dok. PDIP

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan partainya punya jejak panjang mengisi konstelasi politik di Indonesia. Hal tersebut disampaikannya dalam pidato memperingati HUT ke-78 RI.

Hasto mengatakan bahwa sebelum akhirnya menjadi PDIP, cikal bakal partainya adalah PNI yang didirikan Sukarno. "Ini merupakan titik tolak sejarah perjuangan PDI Perjuangan," kata Hasto saat menjadi inspektur upacara di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta.

Karena itulah, menurut Hasto, PDIP yang telah berdiri lebih dari 50 tahum bukanlah partai yang baru terbangun dan minim pengalaman. Pasalnya, kata Hasto, partai dengan lambang banteng moncong putih ini bergerak menyatu dengan pergerakan rakyat.

"Kita bukan partai kemarin sore, kita bukan partai yang baru sekali ikut pemenangan pemilu. Tapi kita partai yang telah menyatu dengan seluruh pergerakan rakyat," kata dia.

Hasto kemudian menceritakan bagaimana PDIP tak lepas dari sosok Sukarno ketika awal cita-cita kemerdekaan itu dikeluarkan. Sukarno muda, kata Hasto, mencoba mencari jawaban atas penjajahan yang berlangsung di Indonesia. "Bung Karno menyusuri jawaban itu dengan membaca buku," ujar Hasto.

Advertising
Advertising

Tak hanya itu, kata Hasto, sosok Sukarno juga berdialog dengan memahami apa yang jadi kehendak rakyat. "Dengan melihat sejarah perjuangan kita di Sriwijaya, Majapahit yang luar biasa, lalu mengapa kita bisa terjajah," kata Hasto.

Sebelumnya, seluruh kader PDIP beserta petinggi PDIP memadati halaman Sekolah Partai PDIP di Jalan Lenteng Agung Raya, Kota Jakarta Selatan.

Sebelum upacara, para peserta ikut meramaikan kirab 17 Agustus ini diawali dari Lapangan Futsal Galaxi menuju Sekolah Partai PDIP Lenteng Agung yang berjarak kurang lebih 200 meter yang dimulai sekira pukul 07.20 WIB.

Peserta kirab menuju Sekolah Partai terdiri dari marching band, penari dan perangkat, badan dan sayap DPP Partai, DPC PDIP Jakarta Selatan dan Sekretariat DPP PDIP.

Acara kirab ini berlangsung meriah. Para pemain marching band membawakan alat musik dengan penuh semangat. Adapun, lagu-lagu yang dibawakan mereka diantaranya, Indonesia Raya, Hari Merdeka, Maju Tak Gentar hingga mars dan himne PDIP.

Pilihan Editor: Bingung Disebut Sebagai Lurah, Jokowi: Saya Presiden RI

Berita terkait

Dapat Penugasan dari Golkar, Musa Rajekshah Ambil Formulir Pendaftaran di PDIP untuk Pilgub Sumut

7 jam lalu

Dapat Penugasan dari Golkar, Musa Rajekshah Ambil Formulir Pendaftaran di PDIP untuk Pilgub Sumut

Partai Golkar Sumut optimistis PDIP akan mengusung Musa Rajekshah dalam Pilgub Sumut 2024.

Baca Selengkapnya

Kritik PDIP Tak Undang Jokowi ke Rakernas, Noel Kutip Puisi Soekarno

10 jam lalu

Kritik PDIP Tak Undang Jokowi ke Rakernas, Noel Kutip Puisi Soekarno

Noel mengutip puisi karya Presiden Pertama RI Soekarno, untuk mengkritik PDIP yang tidak mengundang Jokowi di Rakernas

Baca Selengkapnya

Teguh Prakosa Resmi Daftar ke PDIP untuk Maju Pilkada Solo 2024

11 jam lalu

Teguh Prakosa Resmi Daftar ke PDIP untuk Maju Pilkada Solo 2024

Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa secara resmi menyerahkan formulir pendaftaran untuk mengikuti penjaringan bakal calon wali kota Solo di kantor PDIP

Baca Selengkapnya

Alasan Bupati Jember Hendy Siswanto Kembali Daftar ke PPP untuk Maju di Pilkada 2024

14 jam lalu

Alasan Bupati Jember Hendy Siswanto Kembali Daftar ke PPP untuk Maju di Pilkada 2024

Hendy Siswanto sebelumnya telah mendaftar ke PDIP untuk maju di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Asal-usul Api Abadi Mrapen yang Akan Menyala di Rakernas PDIP ke-V di Ancol

15 jam lalu

Asal-usul Api Abadi Mrapen yang Akan Menyala di Rakernas PDIP ke-V di Ancol

DPP PDIP melepas pelari pembawa obor perjuangan yang bersumber dari api abadi Mrapen, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah untuk Rakernas PDIP.

Baca Selengkapnya

Khofifah-Emil Respons Begini soal Peluang Dukungan PDIP di Pilkada Jawa Timur

17 jam lalu

Khofifah-Emil Respons Begini soal Peluang Dukungan PDIP di Pilkada Jawa Timur

Usai mendapat rekomendasi dari partai Golkar untuk maju di Pilkada Jawa Timur, Khofifah-Emil respons soal peluang dukungan PDIP kepada mereka.

Baca Selengkapnya

PDIP Bawa Obor Api Abadi Mrapen dari Semarang ke Lokasi Rakernas

18 jam lalu

PDIP Bawa Obor Api Abadi Mrapen dari Semarang ke Lokasi Rakernas

Obor api abadi Mrapen menjadi simbol api perjuangan PDIP.

Baca Selengkapnya

Respons Airlangga Saat Ditanya Peluang PDIP Dukung Khofifah di Pilkada Jawa Timur

19 jam lalu

Respons Airlangga Saat Ditanya Peluang PDIP Dukung Khofifah di Pilkada Jawa Timur

Airlangga sebelumnya mengatakan, membuka peluang bagi partai-partai lain untuk mengusung bakal pasangan Khofifah-Emil di Pilkada Jawa Timur 2024.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Andika Perkasa Cocok Berduet dengan Sandiaga Uno di Pilkada Jakarta

20 jam lalu

Pengamat Sebut Andika Perkasa Cocok Berduet dengan Sandiaga Uno di Pilkada Jakarta

Andika Perkasa masuk dalam enam nama potensial bakal calon Gubernur Jakarta yang berencana diusung PDIP.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tak Diundang ke Rakernas PDIP, Pengamat Sebut Hukuman Politik

20 jam lalu

Jokowi Tak Diundang ke Rakernas PDIP, Pengamat Sebut Hukuman Politik

Djarot mengatakan Jokowi dan Ma'ruf tidak diundang ke Rakernas PDIP lantaran keduanya sedang sibuk dan menyibukkan diri.

Baca Selengkapnya