Survei SMRC: Kepuasan Publik pada Jokowi Capai 81,7 Persen

Reporter

Fajar Pebrianto

Editor

Juli Hantoro

Jumat, 19 Mei 2023 14:55 WIB

Presiden Joko Widodo berjalan bersama Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan saat menuju pesawat kepresidenan di Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Jumat 19 Mei 2023. Presiden Jokowi akan menghadiri acara KTT G7 di Hiroshima, Jepang. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Jakarta - Lembaga riset Saiful Mujani Research and Consulting atau SMRC merilis hasil survei terbaru mereka soal evaluasi publik atas kinerja pemerintah. Salah satu hasilnya yaitu tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Presiden Joko Widodo atau Jokowi mencapai 81,7 persen.

"Penilaian ini adalah yang tertinggi dalam survei selama Jokowi menjabat sebagai Presiden sejak periode pertama," kata Direktur Riset SMRC Deni Irvani dalam keterangan tertulis, Jumat, 19 Mei 2023.

Dalam survei yang digelar 30 April-7 Mei 2023 tersebut, Deni menyebut sebanyak 81,7 persen publik yang sangat atau cukup puas dengan kinerja Presiden Jokowi. Sementara responden yang kurang atau tidak puas sebesar 17,3 persen. Lalu ada 1 persen yang tidak menjawab.

Menurut Deni, kenaikan tingkat kepuasan publik atas kinerja Jokowi ini sejalan dengan menguatnya sentimen positif atas kerja pemerintah dalam mengatasi pemulihan ekonomi akibat pandemi dan berbagai masalah sosial-ekonomi lainnya. Saat ini, ada 74,5 persen warga yang merasa sangat atau cukup puas dengan kerja pemerintah pusat menangani pemulihan ekonomi akibat pandemi Covid-19.

Sementara responden yang kurang atau tidak puas sebanyak 23 persen. Lalu masih ada 2,5 persen yang tidak menjawab. Kemudian dalam dua tahun terakhir, tingkat kepuasan terhadap kinerja pemerintah menangani pemulihan ekonomi akibat wabah Covid-19 meningkat dari 61,3 persen Maret 2021 menjadi 74,5 Mei 2023.

Advertising
Advertising

Jumlah responden dalam survei ini mencapai 1.220, dan 84 persen atau 1020 responden valid. Survei menggunakan metode multistage random sampling, margin of error kurang lebih 3,1 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.

Sebelumnya, beberapa lembaga riset dan survei juga telah merilis tingkat kepercayaan publik pada Jokowi. Awal Mei 2023, Lembaga Survei Indonesia (LSI) mencatat kepuasan publik terhadap kinerja pemerintahan Jokowi mencapai 82 persen dalam survei mereka.

"Tampaknya, ini dalam data LSI adalah capaian tertinggi kinerja presiden, penilaian positif tertinggi kinerja presiden dari masyarakat," ucap Direktur LSI Djayadi Hanan dalam paparan hasil survei, Rabu, 3 Mei 2023.

Sebelumnya lagi, ada Lembaga Indikator Politik Indonesia yang mencatat sebanyak 62,7 persen responden mengatakan cukup puas dan 15,8 persen mengatakan sangat puas dengan kinerja Jokowi. Sementara itu, kata dia, responden yang merasa kurang puas sebanyak 19,2 persen sedangkan yang menyebut sangat tidak puas hanya 1,1 persen.

“Sementara itu approval rating Presiden Jokowi pada April 2023 merupakan yang tertinggi sebanyak 78,5 persen,” kata Direktur Indikator Politik Burhanuddin Muhtadi pada Ahad 30 April 2023.

Berita terkait

Jokowi Sebut Stok Beras Cukup untuk Antisipasi Kemarau

19 menit lalu

Jokowi Sebut Stok Beras Cukup untuk Antisipasi Kemarau

Jokowi juga menyebut harga sejumlah bahan pokok mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tinjau Pasar di Karawang: Stok dan Harga Bahan Pokok Baik

34 menit lalu

Jokowi Tinjau Pasar di Karawang: Stok dan Harga Bahan Pokok Baik

Jokowi juga menyebut harga sejumlah bahan pokok mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya

Presiden: Indonesia Digital Test House Sangat Diperlukan

44 menit lalu

Presiden: Indonesia Digital Test House Sangat Diperlukan

Jokowi memastikan perangkat-perangkat yang ada di BBPPT sudah sangat canggih.

Baca Selengkapnya

Kata Pakar soal Relawan Ambil Formulir Cawalkot Bekasi di DPC PKB untuk Ketum PSI Kaesang

1 jam lalu

Kata Pakar soal Relawan Ambil Formulir Cawalkot Bekasi di DPC PKB untuk Ketum PSI Kaesang

Relawan mengambil formulir penjaringan bakal calon wali kota untuk Kaesang ke kantor DPC PKB Kota Bekasi pada Senin, 6 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport Diperpanjang

1 jam lalu

Jokowi Sebut Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport Diperpanjang

Freeport beberapa kali menyuarakan harapan agar izin ekspor konsentrat tembaga tetap dibuka.

Baca Selengkapnya

Antisipasi Musim Kemarau, Jokowi Siapkan Sumur Pompa

1 jam lalu

Antisipasi Musim Kemarau, Jokowi Siapkan Sumur Pompa

BMKG memperkirakan musim kemarau 2024 berlangsung pada Mei hingga Agustus.

Baca Selengkapnya

Kaesang Didaftarkan Ikut Pilkada Kota Bekasi Lewat PKB, Direspons PSI dan Jokowi

1 jam lalu

Kaesang Didaftarkan Ikut Pilkada Kota Bekasi Lewat PKB, Direspons PSI dan Jokowi

Relawan Pa-Gi mengambil formulir penjaringan bakal calon wali kota untuk Kaesang ke kantor DPC PKB Kota Bekasi. Begini respons PSI dan Jokowi.

Baca Selengkapnya

Terkini: Nama Baru di Daftar Orang Terkaya di RI, Bujet Program Makan Siang Gratis Prabowo

1 jam lalu

Terkini: Nama Baru di Daftar Orang Terkaya di RI, Bujet Program Makan Siang Gratis Prabowo

Berita terkini bisnis pada Rabu siang, 8 Mei 2024, dimulai dari nama baru yang muncul dalam daftar orang terkaya di Indonesia pada bulan kelima ini.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Rencana Kapolda Jawa Tengah Ahmad Luthfi Maju Pilgub Keinginan Pribadi

1 jam lalu

Jokowi Sebut Rencana Kapolda Jawa Tengah Ahmad Luthfi Maju Pilgub Keinginan Pribadi

Presiden Jokowi menyiratkan langkah Luthfi untuk menjadi bakal calon Gubernur Jawa Tengah tidak ada kaitan dengan dia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Respons soal Kaesang Didaftarkan di Pilkada Kota Bekasi

2 jam lalu

Jokowi Respons soal Kaesang Didaftarkan di Pilkada Kota Bekasi

Relawan Nasional Pro Prabowo-Gibran (Pa-Gi) sebelumnya sudah sudah bertandang ke kantor DPC Partai Kebangkitan Bangsa Kota Bekasi, mengambil formulir penjaringan bakal calon wali kota untuk Kaesang.

Baca Selengkapnya