Polri Gelar Serah Terima Jabatan Sejumlah Perwira Tinggi Hari ini

Jumat, 31 Maret 2023 09:01 WIB

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo memberikan pengarahan kepada pejabat utama, Kapolda hingga jajaran kewilayahan dalam kegiatan Apel Kasatwil di Hotel Sultan, Jakarta. Rabu, 14 Desember 2022. Sigit menjelaskan, Apel Kasatwil merupakan ajang untuk melakukan refleksi dan evaluasi terkait dengan seluruh kinerja Polri selama satu tahun terakhir atau tahun 2022. TEMPO/Magang/Martin Yogi

TEMPO.CO, Jakarta - Polri akan menggelar serah terima jabatan atau sertijab perwira tinggi Polri untuk 14 posisi jabatan yang baru saja dirotasi pada hari ini, Jumat, 31 Maret 2023, di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta Selatan.

Posisi yang akan diserah terima jabatan, antara lain Inspektur Pengawasan Umum (Irwasum) Polri, Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Baharkam) Polri, Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan (Lemdiklat) Polri, As SDM Kapolri, Kepala Divisi Humas Polri, Wakil Komandan Korps Brimob. Kemudian Kapolda Lampung, Kapolda Metro Jaya, Kapolda Jawa Barat, Kapolda Kalimantan Barat, Kapolda Sulawesi Tengah, Kapolda Sulawesi Selatan, Kapolda Gorontalo, dan Kepala Sekretariat Umum (Kasetum) Polri.

Pergantian posisi perwira tinggi berpangkat Komisaris Jenderal dan Inspektur Jenderal ini dilakukan berdasarkan dua dari empat surat telegram mutasi jabatan yang diterbitkan oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memutasi 473 personel mulai dari perwira tinggi, perwira menengah, dan pertama. Mutasi tersebut tertuang dalam empat surat telegram yang ditandatangani Wakil Kapolri Komjen Gatot Eddy Prabowo atas nama Kapolri pada 27 Maret 2023.

Adapun empat surat telegram tersebut adalah ST/712/KEP./2023 berisi mutasi delapan personel, ST/713/KEP./2023 tentang mutasi 155 personel, ST/714/KEP./2023 soal mutasi 193 personel, serta ST/715/KEP./2023 mutasi terhadap 117 personel.

Advertising
Advertising

Salah satu perwira tinggi yang dimutasi adalah Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Fadil Imran. Dalam surat telegram bernomor ST: 713/III/KEP./2023, Fadil dimutasi sebagai Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Kabaharkam) Polri. Dia menggantikan Irjen Arief Sulistyanto yang memasuki masa pensiun.

Pengganti Fadil Imran adalah Irjen Karyoto yang sebelumnya menjabat sebagai Deputi Penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK.

Nama-nama pati Polri lain yang dimutasi ialah Komjen Rycko Amelza Daniel dari Kepala Lemdiklat Polri dimutasi sebagai Pati Densus 88 Antiteror Polri untuk persiapan penugasan luar struktural serta mengangkat Komjen Purwadi Arianto sebagai Kepala Lemdiklat Polri. Kemudian, Wadankor Brimob akan dijabat Brigadir Jenderal Imam Widodo yang sebelumnya Komandan Pasukan Pelopor Korps Brimob Polri.

Sejumlah kapolda yang dimutasi, di antaranya Irjen Agus Nugroho menggantikan Irjen Rudy Sufahriadi sebagai Kapolda Sulawesi Tengah, kemudian Rudy Sufahriadi menjadi Pati Lemdiklat Polri dalam rangka persiapan penugasan di luar struktur. Kemudian, Wadankor Brimob Polri Irjen Setyo Boedi Moempoeni Harso dipromosikan menjadi Kapolda Sulsel.

Lalu, Irjen Angnesta Romano Yoyol menggantikan Irjen Helmy Santika sebagai Kapolda Gorontalo dan Helmy diangkat menjadi Kapolda Lampung, Irjen Akhmad Wiyagus dimutasi menggantikan Irjen Suntana sebagai Kapolda Jawa Barat. Sedangkan Suntana diangkat sebagai Pati Baintelkam Polri dalam rangka penugasan di luar struktur; serta Direktur Tindak Pidana Tertentu (Dirtipidter) Bareskrim Polri Brigjen Pipit Rismanto dimutasi sebagai Kapolda Kalimantan Barat.

"Yang dapat mutasi ada tujuh kapolda, ada tiga pejabat utama Mabes Polri, penyegaran ada 77 personel," kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo dalam keterangan resminya, 27 Maret 2023.

Irjen Dedi Prasetyo sendiri dipromosikan sebagai As SDM Kapolri. Ia akan digantikan Brigjen Sandi Nugroho yang saat ini menduduki posisi Karojianstra SSDM.

Irjen Wahyu Widada yang saat ini As SDM Polri akan dipromosikan menjadi Kabaintelkam Polri. Lalu, Kabaintelkam Polri Komjen Ahmad Dofiri dirotasi menjadi Irwasum Polri. Ia menggantikan Komjen Agung Budi Maryoto yang sebelumnya Irwasum Polri telah memasuki masa pensiun.

Selain itu, ada pula mutasi 72 personel Polri dalam rangka penempatan Pendidikan dan Pelatihan Pengembangan Pimpinan Tinggi (Dikbangpimti), 88 personel Dikbangpimti, 11 personel untuk penugasan khusus, 36 personel pensiun, serta tiga personel untuk evaluasi jabatan.

EKA YUDHA SAPUTRA | MIRZA BAGASKARA

Pilihan Editor: Kapolri Mutasi 473 Personel, Berikut Daftar Perwira Tinggi yang Ganti Jabatan

Berita terkait

Alice Guo Buronan Filipina: Negosiasi Polri hingga Tuduhan Pencucian Uang

2 hari lalu

Alice Guo Buronan Filipina: Negosiasi Polri hingga Tuduhan Pencucian Uang

Buronan Filipina Alice Guo ditangkap di Tangerang, pada Selasa 3 September 2024. Ia dituduh memiliki hubungan dengan geng kriminal Cina

Baca Selengkapnya

Intip Pembagian Tugas TNI-Polri Jelang Misa Agung Paus Fransiskus Hari Ini

3 hari lalu

Intip Pembagian Tugas TNI-Polri Jelang Misa Agung Paus Fransiskus Hari Ini

Kapolri dan Panglima TNI memastikan pengamanan ketat menjelang misa agung Paus Fransiskus di GBK hari ini.

Baca Selengkapnya

Dugaan Korupsi Pengadaan Gas Air Mata: Dilaporkan ke KPK, Ditanggapi Polisi

4 hari lalu

Dugaan Korupsi Pengadaan Gas Air Mata: Dilaporkan ke KPK, Ditanggapi Polisi

Polri menjadi sorotan soal dugaan korupsi pengadaan gas air mata

Baca Selengkapnya

Densus 88 hingga Sniper Jaga Paus Fransiskus Selama di Indonesia

4 hari lalu

Densus 88 hingga Sniper Jaga Paus Fransiskus Selama di Indonesia

Pasukan Antiteror hingga Sniper disiapkan TNI-Polri untuk menjaga Paus Fransiskus selama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Polri Klaim Pengadaan Pelontar Gas Air Mata Sesuai Prosedur

4 hari lalu

Polri Klaim Pengadaan Pelontar Gas Air Mata Sesuai Prosedur

Polri mengklaim pengadaan pelontar gas air mata dilakukan sesuai prosedur yang berlaku.

Baca Selengkapnya

Ini Respons KPK soal Laporan Dugaan Korupsi Pengadaan Gas Air Mata di Lingkungan Polri

4 hari lalu

Ini Respons KPK soal Laporan Dugaan Korupsi Pengadaan Gas Air Mata di Lingkungan Polri

KPK menyatakan akan memverifikasi terlebih dahulu laporan dugaan korupsi pengadaan gas air mata di lingkungan Polri.

Baca Selengkapnya

Dugaan Penggelembungan Harga Alat Pelontar Gas Air Mata Mencapai Rp 26 Miliar

5 hari lalu

Dugaan Penggelembungan Harga Alat Pelontar Gas Air Mata Mencapai Rp 26 Miliar

Masyarakat membayar pajak tapi justru menerima dampak negatif atas pengadaan gas air mata tersebut.

Baca Selengkapnya

Koalisi Masyarakat Sipil Laporkan Polri Atas Dugaan Korupsi Pengadaan Gas Air Mata

5 hari lalu

Koalisi Masyarakat Sipil Laporkan Polri Atas Dugaan Korupsi Pengadaan Gas Air Mata

Koalisi Masyarakat Sipil menemukan sejumlah potensi penyimpangan dalam pengadaan alat pelontar gas air mata di kepolisian.

Baca Selengkapnya

Berikan Arahan Pengamanan IAF Bali, Jenderal Listyo Sigit Prabowo Tekankan Pembagian tugas Polri dan TNI

5 hari lalu

Berikan Arahan Pengamanan IAF Bali, Jenderal Listyo Sigit Prabowo Tekankan Pembagian tugas Polri dan TNI

Kapolri Listyo Sigit Prabowo tekankan pembagian tugas dengan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto. Polri amankan tamu VIP, TNI amankan tamu VVIP.

Baca Selengkapnya

Koalisi Masyarakat Sipil Laporkan Polri ke KPK Soal Dugaan Korupsi Pengadaan Gas Air Mata, Ingat Tragedi Kanjuruhan?

5 hari lalu

Koalisi Masyarakat Sipil Laporkan Polri ke KPK Soal Dugaan Korupsi Pengadaan Gas Air Mata, Ingat Tragedi Kanjuruhan?

Koalisi Masyarakat Sipil melaporkan Polri ke KPK temuan dugaan korupsi pengadaan alat pelontar gas air mata. Ingat tragedi Kanjuruhan dan Rempang?

Baca Selengkapnya