KSAD Jenderal Dudung Abdurachman Tinjau Lokasi Gempa Cianjur

Selasa, 22 November 2022 10:48 WIB

TEMPO.CO, Cianjur - Kepala Staf Angkatan Darat, Jenderal TNI Dudung Abdurahman, mendatang posko pengungsian korban Gempa Cianjur di Lapang Prawatasari, Joglo, Cianjur, Selasa 22 November 2022. Dudung juga sekaligus mengecek dapur umum dan posko logistik yang disiapkan TNI.

Menurut Dudung, pasukan TNI sudah siaga di lokasi-lokasi terdampak gempa untuk membantu evakuasi warga yang menjadi korban bencana gempa bumi.

"Saya sudah ke lokasi juga. Pasukan TNI sudah diterjunkan ke lokasi terdampak untuk membantu evakuasi warga korban bencana gempa bumi," ujar Dudung di Cianjur, Selasa 22 November 2022.

TNI juga turunkan tim dokter

Dudung Abdurachman juga menambahkan, selain pasukan, TNI juga menerjunkan tim dokter untuk membantu tim kesehatan. "Ada tim dokter yang diterjunkan ke Cianjur," imbuhnya.

Di lokasi, usai menemui para korban yang ditampung di tenda-tenda di Lapang Prawatasari, Dudung kemudian bergeser ke Pendopo Kabupaten Cianjur untuk bergabung dengan Menteri Koordinator PMK Muhajir Effendy, Kepala BNPB Letnan Jenderal Suharyanto, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dan Bupati Cianjur Herman Suherman.

Advertising
Advertising

Rombongan kemudian menuju lokasi evakuasi korban di Desa Gasol Kecamatan Cugenang Kabupaten Cianjur. Di lokasi tersebut masih banyak korban yang belum berhasil dievakuasi karena terkendala jalan yang terisolir.

Menteri lain yang tinjau lokasi gempa

Sejumlah menteri lainnya juga dikabarkan sudah turun langsung ke lokasi Gempa Cianjur. Menteri Sosial Tri Rismaharini membawa bantuan berupa tenda, tempat tidur lipat hingga makanan siap saji untuk korban.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo juga disebut akan mengunjungi Cianjur pada hari ini. Listyo Sigit akan ikut membagikan bantuan berupa tiga ribu paket sembako kepada korban. Selain itu, Kapolri juga akan memantau langsung proses evakuasi korban yang dilakukan anak buahnya. Polri juga menurunkan satuan Polairud untuk melakukan pemetaan terhadap sejumlah wilayah yang terisolir karena longsor. Sementara Presiden Jokowi disebut akan meninjau lokasi gempa pada Rabu besok, 23 November 2022.

Jumlah korban menurut BNPB

Berdasarkan data dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BPNB), korban jiwa Gempa Cianjur hingga Selasa pagi mencapai 162 orang. Selain itu, 25 orang tercatat masih tertimbun runtuhan bangunan dan 326 orang lainnya luka-luka. Warga mengungsi dilaporkan sebanyak 13.784 orang yang tersebar di beberapa titik.

BNPB juga mencatat Gempa Cianjur mengakibatkan kerusakan infrastruktur. Tercatat sebanyak 2.345 rumah rusak, 1 unit pondok pesantren rusak berat, 1 RSUD Cianjur rusak ringan, 8 unit gedung pemerintah rusak, 10 unit sarana pendidikan rusak, dan 3 unit sarana ibadah rusak.

Berita terkait

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

12 jam lalu

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

Adapun rencana membentuk Presidential Club diungkap oleh juru bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak.

Baca Selengkapnya

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

12 jam lalu

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Anggota DPR Saleh Partaonan Daulay menilai perlu usaha dan kesungguhan dari Prabowo untuk menciptakan presidential club.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

12 jam lalu

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

Siapa pemilik merek sepatu Bata yang pabriknya tutup di Purwakarta?

Baca Selengkapnya

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

12 jam lalu

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

Prabowo disebut memiliki keinginan untuk secara rutin bertemu dengan para presiden sebelum dia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

12 jam lalu

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

Menteri Perhubungan Budi Karya mengatakan 242 juta masyarakat melakukan perjalanan mudik lebaran tahun ini.

Baca Selengkapnya

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

13 jam lalu

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

Dahnil menilai Prabowo punya kemampuan untuk menghubungkan mereka.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

13 jam lalu

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

Wacana presidential club yang sebelumnya disampaikan Juru Bicara Prabowo mendapat respond dari Jokowi dan Gibran.

Baca Selengkapnya

Fakta Miris Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis, Menkes: Jadi Masalah Hampir 80 tahun

14 jam lalu

Fakta Miris Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis, Menkes: Jadi Masalah Hampir 80 tahun

Jokowi menyebut pemerintah baru mampu mencetak 2.700 dokter spesialis per tahun. Sementara pemerintah membutuhkan 29 ribu dokter spesialis.

Baca Selengkapnya

Jokowi: Harus Ada Timbal Balik Ekonomi dari Program Pemerintah

16 jam lalu

Jokowi: Harus Ada Timbal Balik Ekonomi dari Program Pemerintah

Presiden Joko Widodo atau Jokowi berharap Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2025 sesuai dengan program pembangunan yang telah direncanakan

Baca Selengkapnya

Jokowi Curhat Alat Kesehatan di Daerah Tersedia, tapi Minim Dokter Spesialis

17 jam lalu

Jokowi Curhat Alat Kesehatan di Daerah Tersedia, tapi Minim Dokter Spesialis

Presiden Jokowi menyayangkan daerah kepulauan maupun daerah terpencil dia tak menemukan tenaga dokter spesialis.

Baca Selengkapnya