Jokowi Kenalkan Budaya Blusukan ke Media Asing

Kamis, 17 November 2022 09:31 WIB

Presiden Joko Widodo menunggu kedatangan pemimpin G20 di Taman Hutan Raya Ngurah Rai Denpasar, Bali. Rabu,16 November 2022. Biro Setpres

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi melakukan blusukan ke Pasar Badung di Bali pada Kamis pagi setelah Konferensi Tingkat Tinggi atau KTT G20 selesai dilangsungkan. Dalam kunjungan itu, Jokowi menjelaskan kepada media asing tentang budaya blusukannya.

"Saya sering mengecek langsung ke pasar, saya selalu mengecek langsung ke pasar setiap mengunjungi kabupaten, kota, dan desa," ujar Jokowi, Kamis, 17 November 2022.

Jokowi menjelaskan, dirinya senang berbicara langsung dengan masyarakat untuk mengetahui kondisi ekonomi yang saat ini terjadi. Selain itu,Jokowi juga ingin mengetahui dampak dari inflasi kepada ekonomi mikro di masyarakat.

"Dengan ke pasar seperti ini, membuat saya mengerti sangat baik apa yang masyarakat sedang hadapi, jadi dengan begitu saya bisa membuat kebijakan," ujar Jokowi.

Budaya blusukan ini sebelumnya telah Jokowi lakukan sejak masih menjabat sebagai Wali Kota Solo. Cara kerja ini berlanjut saat Jokowi menjadi Gubernur DKI Jakarta pada tahun 2012-2014.

Advertising
Advertising

Salah satu gaya blusukan Jokowi yang menjadi perbincangan, saat dirinya masuk ke dalam selokan air untuk mengecek penyebab banjir di kawasan Sudirman - Thamrin. Cara blusukan ini terus Jokowi lakukan hingga menjadi Presiden.

Lebih lanjut, saat melakukan blusukan di Pasar Badung Jokowi mendapat pertanyaan dari media asing bagaimana gaya kerjanya ini dapat membantu pedagang lokal. Merespon pertanyaan itu, Jokowi mengatakan saat blusukan dirinya sering menolong secara langsung para pedagang.

"Kalian tahu selama 2,5 tahun kita dilanda pandemi. Jadi saya harus menolong pedagang, menolong pedagang mikro dan UMKM seperti ini," kata Jokowi.

M JULNIS FIRMANSYAH

Baca: Usai G20, Jokowi Lanjut KTT APEC di Thailand Hari Ini

Berita terkait

Luhut: World Water Forum Bali Akan Hasilkan 120 Proyek Senilai Rp 150 Triliun

5 jam lalu

Luhut: World Water Forum Bali Akan Hasilkan 120 Proyek Senilai Rp 150 Triliun

Luhut mengungkap itu lewat pernyataannya bahwa World Water Forum di Bali harus menghasilkan, apa yang disebutnya, concrete deliverables.

Baca Selengkapnya

Khawatir Ada Titipan, Novel Baswedan Harap Unsur Masyarakat dalam Pansel KPK Diperbanyak

6 jam lalu

Khawatir Ada Titipan, Novel Baswedan Harap Unsur Masyarakat dalam Pansel KPK Diperbanyak

Novel Baswedan, mengomentari proses pemilihan panitia seleksi atau Pansel KPK.

Baca Selengkapnya

Dapat Penugasan dari Golkar, Musa Rajekshah Ambil Formulir Pendaftaran di PDIP untuk Pilgub Sumut

6 jam lalu

Dapat Penugasan dari Golkar, Musa Rajekshah Ambil Formulir Pendaftaran di PDIP untuk Pilgub Sumut

Partai Golkar Sumut optimistis PDIP akan mengusung Musa Rajekshah dalam Pilgub Sumut 2024.

Baca Selengkapnya

Berkas Kasus Bendesa Adat Bali Diduga Peras Pengusaha Rp10 Miliar Dilimpahkan ke Pengadilan

6 jam lalu

Berkas Kasus Bendesa Adat Bali Diduga Peras Pengusaha Rp10 Miliar Dilimpahkan ke Pengadilan

Bendesa Adat Berawa Ketut Riana diduga memeras pengusaha yang membutuhkan rekomendasi perizinan investasi

Baca Selengkapnya

Respons KSP Ihwal Jokowi Tunjuk Grace Natalie dan Juri Ardiantoro sebagai Staf Khusus Presiden

7 jam lalu

Respons KSP Ihwal Jokowi Tunjuk Grace Natalie dan Juri Ardiantoro sebagai Staf Khusus Presiden

Tenaga Ahli Utama KSP Ali Mochtar Ngabalin belum mengetahui di bidang apa Grace Natalie dan Juri Ardiantoro akan ditugaskan.

Baca Selengkapnya

Rumah Dinas Menteri di IKN Bisa Ditambah Jika Prabowo Bentuk Kementerian Baru, Pengamat: Pemborosan Anggaran

8 jam lalu

Rumah Dinas Menteri di IKN Bisa Ditambah Jika Prabowo Bentuk Kementerian Baru, Pengamat: Pemborosan Anggaran

Satgas Pelaksana Pembangunan Infrastruktur IKN menyebut rumah dinas menteri di IKN bisa ditambah jika presiden terpilih Prabowo Subianto membentuk kementerian baru. Pengamat menilai hal ini sebagai bentuk pemborosan anggaran.

Baca Selengkapnya

Kritik PDIP Tak Undang Jokowi ke Rakernas, Noel Kutip Puisi Soekarno

9 jam lalu

Kritik PDIP Tak Undang Jokowi ke Rakernas, Noel Kutip Puisi Soekarno

Noel mengutip puisi karya Presiden Pertama RI Soekarno, untuk mengkritik PDIP yang tidak mengundang Jokowi di Rakernas

Baca Selengkapnya

Upacara Melukat Awali Rangkaian World Water Forum ke-10 Bali

11 jam lalu

Upacara Melukat Awali Rangkaian World Water Forum ke-10 Bali

World Water Forum ke-10 Bali pada 18-25 Mei 2024 berfokus pada empat hal.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Sampai Pimpin Rapat Khusus Sebelum Revisi Permendag 36/2023 Terbit, Pabrik Smelter Nikel Meledak Lagi Kali Ini Milik PT KFI

13 jam lalu

Terkini: Jokowi Sampai Pimpin Rapat Khusus Sebelum Revisi Permendag 36/2023 Terbit, Pabrik Smelter Nikel Meledak Lagi Kali Ini Milik PT KFI

Presiden Jokowi sampai memimpin rapat khusus sebelum diterbitkannya revisi ketiga Peraturan Menteri Perdagangan atau Permendag 36/2023.

Baca Selengkapnya

9 Mantan Komisioner KPK Kirim Surat ke Jokowi soal Kriteria Pansel KPK

14 jam lalu

9 Mantan Komisioner KPK Kirim Surat ke Jokowi soal Kriteria Pansel KPK

Pemilihan Pansel KPK patut menjadi perhatian karena mereka bertugas mencari figur-figur komisioner dan Dewan Pengawas KPK mendatang.

Baca Selengkapnya