Dekat dengan Anies Baswedan hingga Prabowo, Jusuf Kalla Ungkap 3 Kriteria Calon Pemimpin Indonesia

Reporter

Ima Dini Shafira

Editor

Febriyan

Sabtu, 29 Oktober 2022 12:32 WIB

Wakil Presiden ke-10 dan 12 Jusuf Kalla usai menghadiri resepsi pernikahan anak Anies Baswedan di Candi Bentar Putri Duyung, Ancol, Jakarta Utara, Jumat malam, 29 Juli 2022. TEMPO/Lani Diana

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 Indonesia, Jusuf Kalla, mengaku dekat dengan sosok yang digadang-gadang maju sebagai calon presiden dan calon wakil presiden seperti Anies Baswedan, Prabowo Subianto dan Puan Maharani. Meskipun mengenal ketiganya dengan baik, JK enggan menyatakan dukungan kepada salah satu diantaranya.

“Saya kenal baik sebetulnya sama Anies, bersahabat dengan Prabowo, bersahabat dengan Bu Puan. Semua baik,” kata JK saat ditemui di Ballroom Kempinski, Jakarta Pusat, Jumat, 28 Oktober 2022.

3 kriteria untuk memilih pemimpin

JK mengatakan memilih pemimpin tidak bisa hanya melihat sosok. Menurut dia, ada tiga kriteria yang mesti dipahami masyarakat sebelum menjatuhkan pilihan pada calon pemimpin tertentu.

Apa tujuan kita memilih pemimpin? Kita memilih pemimpin yang dapat memajukan negeri ini dengan adil. Karena itu dibutuhkan kriteria,” ujarnya.

Advertising
Advertising

Jusuf Kalla menjelaskan, kriteria pertama bagi calon pemimpin adalah memiliki jiwa kepemimpinan atau leadership. Tanpa leadership, JK mengatakan negeri yang besar ini tidak bisa dijalankan.

Selanjutnya, kata dia, pemimpin mesti punya pengetahuan dan wawasan yang luas. Pemimpin ini juga mesti punya pengalaman dan rekam jejak yang baik.

“Barulah saya akan memilih pemimpin seperti itu, masyarakat akan memilih,” kata wakil presiden yang mendampingi Susilo Bambang Yudhyono dan Jokowi tersebut.

JK mengatakan tiga kriteria ini berlaku bagi Capres maupun Cawapres. Adapun kriteria yang dijelaskan sudah bisa dinilai oleh masyarakat dari sekarang.

Dia mengatakan setelah masyarakat menetapkan kriteria, sosok yang pantas dipilih pada Pilpres 2024 mulai bisa dikerucutkan.

“Setelah itu baru kita melihat dan ukur siapa yang paling pantas dipilih. Jangan dahulu anti ini anti itu. Kriterianya mana dulu?,” kata dia.

Tak mau menyaatakan siapa yang memiliki ketiga kriteria tersebut

Saat ditanya soal sosok yang mendekati kriterianya, JK menyerahkan kepada masyarakat untuk menilai secara objektif. “Biarkan masyarakat saja yang menilai,” kata dia.

Pilpres 2024 diprediksi akan diikuti oleh sejumlah pasangan calon. Anies Baswedan akan diusung oleh koalisi Partai NasDem, Partai Demokrat dan Partai Keadilan Sejahtera sementara Prabowo Subianto akan diusung oleh koalisi Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa. Ganjar Pranowo saat ini pun semakin kencang disebut akan diusung oleh koalisi Partai Golkar, Partai Persatuan Pembangunan dan Partai Amanat Nasional. Puan Maharani disebut akan diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan yang tak memerlukan koalisi karena sudah memenuhi syarat ambang batas pencalonan presiden atau presidential threshold.

Berita terkait

PPP Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak untuk Pilkada Jawa TImur

7 menit lalu

PPP Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak untuk Pilkada Jawa TImur

Duet Khofifah-Emil mendapat tiga rekomendasi dari partai untuk maju di Pilkada Jawa Timur 2024.

Baca Selengkapnya

Wantim Golkar Rekomendasikan Ahmed Zaki Iskandar Jadi Bakal Cagub Jakarta, Apa Alasannya?

7 jam lalu

Wantim Golkar Rekomendasikan Ahmed Zaki Iskandar Jadi Bakal Cagub Jakarta, Apa Alasannya?

Wantim Golkar mengakui popularitas Ahmed Zaki Iskandar tak setinggi kandidat lain seperti Ridwan Kamil.

Baca Selengkapnya

Youtuber Ridwan Hanif Daftar Penjaringan Bakal Calon Bupati Klaten 2024 di PKS

7 jam lalu

Youtuber Ridwan Hanif Daftar Penjaringan Bakal Calon Bupati Klaten 2024 di PKS

Youtuber, Ridwan Hanif mendaftarkan diri mengikuti penjaringan sebagai bakal calon bupati (cabup) dalam Pilkada Klaten 2024 melalui PKS

Baca Selengkapnya

Dapat Penugasan dari Golkar, Musa Rajekshah Ambil Formulir Pendaftaran di PDIP untuk Pilgub Sumut

9 jam lalu

Dapat Penugasan dari Golkar, Musa Rajekshah Ambil Formulir Pendaftaran di PDIP untuk Pilgub Sumut

Partai Golkar Sumut optimistis PDIP akan mengusung Musa Rajekshah dalam Pilgub Sumut 2024.

Baca Selengkapnya

Setelah Diusung Golkar, Khofifah Berharap Dukungan Gerindra dan PAN di Pilgub Jawa Timur

11 jam lalu

Setelah Diusung Golkar, Khofifah Berharap Dukungan Gerindra dan PAN di Pilgub Jawa Timur

Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga Mauladi membenarkan Koalisi Indonesia Maju mendukung Khofifah-Emil di Pilgub Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

11 jam lalu

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

Co-Founder Paramadina Public Policy Institute, Wijayanto Samirin, menyebut Anies Baswedan menyetujui ide soal koalisi gagasan.

Baca Selengkapnya

PPP Persilakan Khofifah Silaturahmi ke DPW, Awiek: Kita Tidak Halangi

14 jam lalu

PPP Persilakan Khofifah Silaturahmi ke DPW, Awiek: Kita Tidak Halangi

Khofifah sebelumnya mengklaim dia akan mendapatkan surat rekomendasi dari PPP untuk maju di Pilkada Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Waketum PAN Benarkan Partai KIM Sepakat Dukung Khofifah - Emil di Pilgub Jatim

15 jam lalu

Waketum PAN Benarkan Partai KIM Sepakat Dukung Khofifah - Emil di Pilgub Jatim

Viva Yoga membenarkan adanya dukungan dari partai-partai Koalisi Indonesia Maju (KIM) mendukung Khofifah dan Emil Dardak, di Pilkada Jatim 2024

Baca Selengkapnya

PPP Bantah Akan Beri Surat Rekomendasi untuk Khofifah Maju di Pilkada Jawa Timur Hari Ini

17 jam lalu

PPP Bantah Akan Beri Surat Rekomendasi untuk Khofifah Maju di Pilkada Jawa Timur Hari Ini

Khofifah Indar Parawansa mengklaim dirinya akan mendapatkan surat rekomendasi untuk maju di Pilkada Jawa Timur dari PPP, hari ini.

Baca Selengkapnya

Alasan Bupati Jember Hendy Siswanto Kembali Daftar ke PPP untuk Maju di Pilkada 2024

17 jam lalu

Alasan Bupati Jember Hendy Siswanto Kembali Daftar ke PPP untuk Maju di Pilkada 2024

Hendy Siswanto sebelumnya telah mendaftar ke PDIP untuk maju di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya