Kapolri Datangi Pesantren di Kediri, Pengasuh Sebut Kasus Brigadir J Ikut Dibicarakan

Sabtu, 6 Agustus 2022 17:27 WIB

Kapolri berkunjung ke Ponpes Al Falah Kediri. Tempo/Hari TW

TEMPO.CO, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berkunjung ke Pondok Pesantren Al Falah Ploso Kediri, Sabtu, 6 Agustus 2022. Selain bersilaturahmi, kedatangan Listyo Sigit disebut untuk meminta doa kepemimpinannya di institusi Polri yang saat ini sedang menghadapi ujian.

Mengendarai helikopter Polri, Listyo Sigit mendarat di lapangan Desa Ploso, Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri, tak jauh dari lokasi Ponpes Al Falah. Kedatangan Kapolri di pondok pesantren diterima Gus H.M. Abdurrahman Al Kautsar, putra KH Nurul Huda Djazuli.

Pertemuan Listyo Sigit dengan para pengasuh pondok berlangsung tertutup. Tampak pemimpin pondok KH Nurul Huda Djazuli hadir dalam pertemuan itu.

Usai bertemu para kiai, Kapolri meninggalkan lokasi pondok tanpa memberikan pernyataan apapun kepada media.

Dikonfirmasi soal kedatangan Kapolri, Gus Kautsar mengatakan jika hal itu merupakan silaturahmi biasa. Listyo Sigit disebut meminta doa kepada para kiai atas kepemimpinannya di institusi Polri, serta meminta dukungan tokoh agama untuk menjaga situasi kondusif jelang tahun politik.

Advertising
Advertising

Gus Kautsar juga membenarkan jika peristiwa penembakan di rumah dinas eks Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan atau Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo yang menewaskan Brigadir J atau Nofriansyah Yosua Hutabarat turut dibicarakan dalam pertemuan itu.

“Kewajiban kita sebagai rakyat, apalagi sebagai santri, mendoakan pemimpin kita. Kami akan selalu percaya langkah-langkah yang beliau ambil (dalam menyelesaikan kasus itu). Pak Kapolri sangat luar biasa menyikapi hal itu, sangat tegas dan sangat tabah,” kata Gus Kautsar.

Doa yang sama, menurut Gus Kautsar, juga disampaikan KH Nurul Huda Djazuli kepada Listyo Sigit. Dalam kunjungannya, Kapolri memberikan bantuan sepeda pancal, sepeda motor, dan laptop untuk operasional pondok.

Baca juga: Personel Brimob Datangi Bareskrim Polri, Irjen Dedy: Tunggu Update Timsus Dulu

HARI TRI WASONO

Berita terkait

Pengamat Nilai Polisi Berantas Judi Online Tak Sentuh Bandar Level Atas

10 jam lalu

Pengamat Nilai Polisi Berantas Judi Online Tak Sentuh Bandar Level Atas

Pengamat kepolisian mengatakan problem pemberantasan judi online beberapa waktu lalu marak penangkapan tapi tak sentuh akar masalah.

Baca Selengkapnya

Waka BIN Apresiasi Generasi Muda Hindu dalam Acara Dharma Santi Nasional

1 hari lalu

Waka BIN Apresiasi Generasi Muda Hindu dalam Acara Dharma Santi Nasional

Wakil Ketua Badan Itelijen Negara (BIN) I Nyoman Cantiasa mengapresiasi acara puncak Dharma Santi Nasional Hari Suci Nyepi Saka 1946.

Baca Selengkapnya

Novel Baswedan Sebut Jika Polda Metro Jaya Tahan Firli Bahuri Bisa jadi Pintu Masuk Kasus Lainnya

3 hari lalu

Novel Baswedan Sebut Jika Polda Metro Jaya Tahan Firli Bahuri Bisa jadi Pintu Masuk Kasus Lainnya

Novel Baswedan menjelaskan, jika Firli Bahuri ditahan, ini akan menjadi pintu masuk bagi siapa pun yang mengetahui kasus pemerasan lainnya.

Baca Selengkapnya

Menko Polhukam Rapat Koordinasi dengan Panglima TNI hingga Kapolri soal Situasi Papua, Ini yang Dibahas

7 hari lalu

Menko Polhukam Rapat Koordinasi dengan Panglima TNI hingga Kapolri soal Situasi Papua, Ini yang Dibahas

Pertemuan itu dilakukan untuk membahas berbagai situasi terakhir di Papua.

Baca Selengkapnya

Demokrat Minta Kapolri dan Jaksa Agung Hentikan Kasus Dugaan Politik Uang Kadernya

7 hari lalu

Demokrat Minta Kapolri dan Jaksa Agung Hentikan Kasus Dugaan Politik Uang Kadernya

Salah satu caleg Demokrat dilaporkan atas dugaan politik uang.

Baca Selengkapnya

Aiptu Supriyanto Dapat Hadiah Sekolah Perwira Setelah Temukan dan Kembalikan Uang Pemudik Rp 100 Juta

9 hari lalu

Aiptu Supriyanto Dapat Hadiah Sekolah Perwira Setelah Temukan dan Kembalikan Uang Pemudik Rp 100 Juta

Kapolda Lampung beri penghargaan kepada Aiptu Supriyanto karena kejujurannya kembalikan tas berisi uang Rp 100 juta di rest area Tol Trans Sumatera.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Maut Terjadi di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Pernah Terjadi Pula Tragedi Unlawful Killing di KM 50

10 hari lalu

Kecelakaan Maut Terjadi di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Pernah Terjadi Pula Tragedi Unlawful Killing di KM 50

Tol Cikampek Kilometer atau KM 50-an kembali menjadi lokasi tragedi. Sebuah kecelakaan maut terjadi di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek pada arus mudik lalu

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Bentrok TNI vs Polri di Sorong Tak Boleh Dianggap Hanya karena Salah Paham, Ini Alasannya

11 hari lalu

Pengamat Sebut Bentrok TNI vs Polri di Sorong Tak Boleh Dianggap Hanya karena Salah Paham, Ini Alasannya

Polda Papua Barat akan menyelidiki penyebab terjadinya bentrok TNI vs Polri di Sorong.

Baca Selengkapnya

Rangkulan Kapolri dan Panglima Pascabentrok Anggota Brimob vs TNI AL di Sorong

12 hari lalu

Rangkulan Kapolri dan Panglima Pascabentrok Anggota Brimob vs TNI AL di Sorong

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merangkul Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto saat ditanya soal bentrok personel Brimob dan TNI AL di Sorong

Baca Selengkapnya

Top 3 Hukum: Fakta Kematian Brigadir Yosua di Tangan Ferdy Sambo, Bentrok Brimob vs TNI di Sorong

12 hari lalu

Top 3 Hukum: Fakta Kematian Brigadir Yosua di Tangan Ferdy Sambo, Bentrok Brimob vs TNI di Sorong

Kejanggalan kematian ajudan Ferdy Sambo itu terungkap setelah keluarga memaksa peti jenazah Brigadir Yosua dibuka.

Baca Selengkapnya