Peringati HUT ke-218 Kabupaten Klaten, Ribuan Warga Meriahkan Gelar Kirab Budaya

Reporter

Haris Setyawan

Editor

Nurhadi

Jumat, 29 Juli 2022 06:30 WIB

Kemeriahan kirab budaya memperingati HUT ke-218 Kabupaten Klaten, Kamis, 28 Juli 2022. (Haris Setyawan)

TEMPO.CO, Jakarta - Ribuan warga memenuhi pedestrian sepanjang Jalan Delanggu-Polanharjo, Klaten, Jawa Tengah, untuk memeriahkan gelaran kirab budaya, Kamis, 28 Juli 2022. Semua elemen masyarakat, baik instansi pendidikan hingga warga dari 18 desa, turut berpartisipasi. Kirab budaya ini diselenggarakan Pemerintah Kecamatan Polanharjo dalam rangka perayaan puncak HUT ke-218 Kabupaten Klaten.

“Dalam rangka memeringati dan memeriahkan HUT ke-218 Kabupaten Klaten, untuk pertama kalinya kami buat kirab budaya. Tiap desa di Kecamatan Polanharjo mengirim perwakilan untuk menampilkan potensi kebudayaan dan kesenian yang dimilikinya,” kata Camat Polanharjo, Joko Handoyo.

Joko mengatakan, kegiatan kirab budaya ini sekaligus bertujuan mendorong geliat ekonomi masyarakat setelah dua tahun menghadapi pandemi Covid-19. Tak ayal, sejumlah usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) Kecamatan Polanharjo turut memadati sepanjang jalan kirab. Para warga yang menonton, kata dia, diharapkan dapat melarisi produk-produk UMKM yang tersedia.

“Adanya kirab budaya ini, tentu berdampak positif pada ekonomi masyarakat. Hal ini selaras dengan tema yang diusung, ‘Nyawiji Hanggowo Mukti’. Maknanya, untuk mencapai kebahagiaan dengan kondisi pandemi Covid-19 yang melandai membuat masyarakat harus tetap bangkit, terutama pada aspek ekonomi,” ujar Joko.

Dalam acara kirab budaya ini, ada sekitar 39 perwakilan peserta kirab dengan masing-masing berjumlah 10-60 orang. Setiap rombongan menampilkan potensi kesenian dan budaya sesuai identitasnya. Ada yang membawa hasil bumi pertanian, peragaan kostum, ada pula yang menampilkan gamelan beserta kesenian reog.

Advertising
Advertising

Ketua Umum Panitia HUT ke-218 Kabupaten Klaten, Gunawan Budi Utomo, menjelaskan, titik pemberangkatan kirab dimulai pukul 14.00 WIB dari Lapangan Karanglo dengan rute dari Jalan Delanggu-Polanharjo dan berakhir di Lapangan Polan. Selama perjalanan, tiap rombongan berhenti di dua pos. “Kirab ini dilombakan sehingga harus berhenti di pos 1 dan pos 2 untuk diberi penilaian oleh juri,” ujarnya.

Berdasarkan pantauan di lapangan, acara kirab yang digelar hingga sore hari itu berlangsung meriah, tertib, dan lancar. Meski demikian, Gunawan mencatat masih ada beberapa hal yang perlu dievaluasi. “Jika dibilang sukses juga belum maksimal karena ada sejumlah komunitas yang tidak mengikuti kirab, namun ini menjadi nilai positif bagi panitia untuk lebih baik lagi di tahun depan,” katanya.

HARIS SETYAWAN

Baca juga: Rabu Digelar Kirab Budaya Padepokan Sendang Kamulyan DIY

Berita terkait

Duel Maut Antarsesama Manusia Silver di Prambanan Klaten Tewaskan 2 Orang, Pelaku Masih Diburu

32 menit lalu

Duel Maut Antarsesama Manusia Silver di Prambanan Klaten Tewaskan 2 Orang, Pelaku Masih Diburu

Duel maut terjadi di wilayah Prambanan, Jawa Tengah, Selasa petang, yang telah mengakibatkan dua orang meregang nyawa. Identitasnya belum diketahui.

Baca Selengkapnya

Wabup Kukar Rendi Solihin Dialog dengan Pelaku UMKM di Sanga-sanga

1 hari lalu

Wabup Kukar Rendi Solihin Dialog dengan Pelaku UMKM di Sanga-sanga

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar berkomitmen untuk terus membersamai pelaku UMKM

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Indonesia Digital Test House di Depok

1 hari lalu

Jokowi Resmikan Indonesia Digital Test House di Depok

Presiden Jokowi mengharapkan pembukaan IDHT memperkuat ekosistem digital lokal.

Baca Selengkapnya

Ditunggu Setengah Jam untuk Wawancara Cegat, Jokowi: Besok Aja

2 hari lalu

Ditunggu Setengah Jam untuk Wawancara Cegat, Jokowi: Besok Aja

Presiden Jokowi nge-prank jurnalis yang sudah menuggu sekitar setengah jam untuk sesi wawancara cegat atau doorstop.

Baca Selengkapnya

3 Fitur Komentar Instagram yang Perlu Diketahui

2 hari lalu

3 Fitur Komentar Instagram yang Perlu Diketahui

Tiga fitur komentar ini merupakan wujud instagram untuk menjadi aplikasi yang lebih ramah dan inklusif bagi penggunanya.

Baca Selengkapnya

Solo Great Sale 2024 Diharap Menjadi Sarana UMKM Memasarkan Produk

3 hari lalu

Solo Great Sale 2024 Diharap Menjadi Sarana UMKM Memasarkan Produk

Solo Great Sale 2024 (SGS 2024) diharapkan menjadi sarana para pelaku UMKM memasarkan produknya.

Baca Selengkapnya

Zulhas Tegaskan Aturan Sertifikasi Halal UMKM Berlaku per Oktober 2024: Kalau Enggak, Kapan Siapnya?

3 hari lalu

Zulhas Tegaskan Aturan Sertifikasi Halal UMKM Berlaku per Oktober 2024: Kalau Enggak, Kapan Siapnya?

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan alias Zulhas meminta para pengusaha pangan untuk segera memenuhi standar sertifikasi halal hingga Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Kontroversi Larangan Warung Madura Buka 24 Jam, Ini Awal Kasusnya

6 hari lalu

Kontroversi Larangan Warung Madura Buka 24 Jam, Ini Awal Kasusnya

Begini awal kasus munculnya larangan terhadap warung Madura untuk buka 24 jam.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

8 hari lalu

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas merevisi lagi peraturan tentang barang bawaan impor penumpang warga Indonesia dari luar negeri.

Baca Selengkapnya

Menkop UKM Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Pembatasan Jam Buka Warung Madura

8 hari lalu

Menkop UKM Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Pembatasan Jam Buka Warung Madura

Menkop UKM Teten Masduki mengevaluasi pernyataan pejabatnya tentang pembatasan jam operasinal warung atau toko klontong milik masyarakat.

Baca Selengkapnya