Ganjar Pranowo Dapat Penghargaan, Warga Terdampak Kerusakan Lingkungan: KLHK Kurang Cermat

Kamis, 21 Juli 2022 17:12 WIB

Ganjar Pranowo saat hadir di Solo, Kamis, 14 Juli 2022. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

TEMPO.CO, Semarang - Pemberian penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra 2022 kepada Gubernur Ganjar Pranowo dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan disayangkan warga terdampak kerusakan lingkungan di Jawa Tengah.

Penghargaan itu diterima Gubernur Jawa Tengah tersebut di Jakarta pada Rabu lalu, 20 Juli 2022.

Menurut warga terdampak, kinerja Ganjar selama menjabat Gubernur Jawa Tengah berbanding terbalik dengan kategori penghargaan yang diberikan. "Saya rasa KLHK kurang cermat atau menutup mata terhadap rekam jejak Ganjar Pranowo," kata perwakilan warga Kabupaten Rembang, Suharno, dalam konferensi pers daring pada Kamis, 21 Juli 2022.

Dia mencontohkan pembangunan pabrik semen di Rembang yang ditolak warga dan kini telah beroperasi. Menurutnya, warga telah memenangkan gugatan di Mahkamah Agung namun Ganjar malah menerbitkan izin baru. "Ganjar masih mengangkangi keputusan MA. Berarti KLHK mendukung Ganjar membangkang hukum," ujarnya. "Sepatutnya Ganjar diberikan penghargaan bukan pecinta ingkungan tapi perusak lingkungan."

Senada, Tomo warga terdampak pencemaran PT Rayon Utama Makmur di Kabupaten Sukoharjo belum melihat kerja Ganjar untuk menjaga kelestarian lingkungan di daerahnya. Dia mengaku telah melaporkan pencemaran sejak 2017 ke Pemerintah Provinsi Jawa Tengah namun belum ada tindakan.

Menurut Tomo, dampak pencemaran itu tak hanya dirasakan warga di sekitar pabrik saja bahkan sampai ke daerah hingga provinsi lain. "Kami sudah melaporkan sampai tingkat provinsi, sampai sekarang belum ada aksi nyata dari gubernur untuk menangani pencemaran limbah di Sukoharjo," ujar dia.

Testimoni serupa juga disampaikan perwakilan warga dari Kabupaten Demak yang terdampak rob, sementara kini di daerah mereka dibangun Proyek Strategis Nasional berupa Tol Tanggul Laut Semarang-Demak. Kemudian perwakilan warga Desa Wadas Kabupaten Purworejo yang tengah mempertahan tanah mereka dari rencana penambangan untuk material pembangunan Bendungan Bener. Serta perwakilan warga sekitar Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi di Dieng Kabupaten Banjarnegara.

Ganjar setelah menerima penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra 2021 kemarin menyebut predikat itu untuk pelaku dan aktivis yang telah bergerak menyelamatkan lingkungan. "Kemudian menginisiasi sampai pembuatan kebijakan. Saya mewakili mereka untuk menerima saja," kata Ganjar dalam siaran tertulis.

Menurutnya, penghargaan tersebut harus dipertahankan melalui memperbanyak aksi merawat lingkungan. "Justru ini punya pesan moral di mana kami harus terus melakukan peningkatan kualitas dalam rangka merawat lingkungan," kata dia.

Baca juga: Survei Capres 2024: Elektabilitas Anies Baswedan Tempel Ketat Ganjar Pranowo


JAMAL A. NASHR

Advertising
Advertising

Berita terkait

BI: Inflasi di Jawa Tengah Turun setelah Idul Fitri, Berapa?

2 hari lalu

BI: Inflasi di Jawa Tengah Turun setelah Idul Fitri, Berapa?

Daerah dengan catatan inflasi terendah di Jawa Tengah adalah Kabupaten Rembang yaitu 0,02 persen.

Baca Selengkapnya

Orangutan Ini Obati Sendiri Lukanya dengan Daun Akar Kuning, Bikin Peneliti Penasaran

2 hari lalu

Orangutan Ini Obati Sendiri Lukanya dengan Daun Akar Kuning, Bikin Peneliti Penasaran

Seekor orangutan di Suaq Belimbing, Aceh Selatan, menarik perhatian peneliti karena bisa mengobati sendiri luka di mukanya dengan daun akar kuning

Baca Selengkapnya

10 Makanan Khas Kota Semarang yang Wajib Dicoba: Yang Manis Hingga Asin

3 hari lalu

10 Makanan Khas Kota Semarang yang Wajib Dicoba: Yang Manis Hingga Asin

Wingko babat merupakan makanan tradisional dari area Kota Semarang. Kudapan dari parutan kelapa, tepung beras ketan dan gula ini cocok buat ngeteh.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

4 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak Andi Gani Nena Wea, Presiden KSPSI yang Ditunjuk Jadi Staf Ahli Kapolri

4 hari lalu

Rekam Jejak Andi Gani Nena Wea, Presiden KSPSI yang Ditunjuk Jadi Staf Ahli Kapolri

Presiden KSPSI Andi Gani Nena Wea ditunjuk Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebagai Staf Ahli Kapolri. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Respons Ketua DPW PSI Jawa Tengah soal Mosi Tidak Percaya dari 25 DPD

5 hari lalu

Respons Ketua DPW PSI Jawa Tengah soal Mosi Tidak Percaya dari 25 DPD

Disebutkan 25 DPD PSI di Jawa Tengah melayangkan mosi tidak percaya kepada DPW PSI Jawa Tengah. Begini respons ketua DPW PSI.

Baca Selengkapnya

25 DPD PSI di Jawa Tengah Layangkan Mosi Tidak Percaya, Desak DPP Copot Ketua DPW

6 hari lalu

25 DPD PSI di Jawa Tengah Layangkan Mosi Tidak Percaya, Desak DPP Copot Ketua DPW

25 DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dari sejumlah kota/kabupaten di Jawa Tengah melayangkan mosi tidak percaya terhadap DPW PSI Jawa Tengah

Baca Selengkapnya

Saat Mahfud MD Cerita Kekalahan Pilpres 2024 Sambil Tertawa: Ya Dongkol, Tapi Move On

6 hari lalu

Saat Mahfud MD Cerita Kekalahan Pilpres 2024 Sambil Tertawa: Ya Dongkol, Tapi Move On

Mahfud MD mengatakan, meski aktif dalam berbagai jabatan pemerintahan, ia sebenarnya tidak pernah benar-benar pergi dari dunia kampus.

Baca Selengkapnya

5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

9 hari lalu

5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

Ganjar Pranowo menegaskan sikap politiknya untuk tidak bergabung pemerintahan presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029, Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya

Ganjar Akui Tak Akan Gabung Pemerintahan, Bagaimana dengan PDIP?

10 hari lalu

Ganjar Akui Tak Akan Gabung Pemerintahan, Bagaimana dengan PDIP?

ganjar mengatakan dalam sistem pemerintahan juga penting adanya check and balances.

Baca Selengkapnya