Jusuf Kalla dan Cak Imin Sebut Tjahjo Kumolo Telah Beri Pengabdian Luar Biasa ke Negara

Reporter

Fajar Pebrianto

Editor

Juli Hantoro

Jumat, 1 Juli 2022 14:02 WIB

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo dikabarkan tutup usia pada Jumat, 1 Juli 2022. Tjahjo meninggal pada pukul 11.10 WIB di RS Abdi Waluyo, Jakarta. Sebelumnya, Tjahjo dirawat secara intensif. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah tokoh mengucapkan belasungkawa atas wafatnya Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo. Politikus PDI Perjuangan tersebut meninggal pada hari ini, 1 Juli 2022 pada pukul 11.10 WIB.

"Innalillahi wainnailaihi raji'un. Dengan hati berduka kami menyampaikan turut berduka cita atas berpulangnya ke rahmatullah bapak Tjahjo Kumolo," kata mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla di rumah pribadinya Jl. Brawijaya 6, Kebayoran Baru Jakarta Selatan, dalam keterangan tertulis.

Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) tersebut menilai Tjahjo selama ini telah mengabdikan dirinya kepada negara dengan sangat baik. Kalla lalu mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk mendoakan Tjahjo. "Mari kita semua turut mendoakan almarhum, semoga amal ibadahnya diterima di sisi Allah SWT," kata dia.

Sebelumnya, Tjahjo wafat di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta. Sekretaris Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negata dan Reformasi Birokrasi Rini Widyantini menjelaskan sebelumnya Tjahjo sedang menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Abdi Waluyo sejak pertengahan Juni.

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin juga ikut menyampaikan duka yang mendalam. Cak Imin mengatakan dirinya baru tiba beberapa jam lalu di Kota Madinah, Arab Saudi, dalam rangkaian ibadah haji.

Wakil Ketua DPR ini menyampaikan doa agar Tjahjo mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT, dan diampuni segala kesalahannya. "Mari kita semua berdoa agar beliau husnul khatimah dan mendapat surga sebagai balasan atas seluruh amal baik beliau," kata dia.

Cak Imin menuturkan bahwa Tjahjo telah memberikan pengabdian yang luar biasa dan tanpa kenal lelah berbuat yang terbaik untuk kepentingan bangsa dan negara. "Kami sama-sama berjuang di politik. Beliau sebelumnya menjadi Sekjen PDI Perjuangan, kita banyak berinteraksi bersama," kata dia.

Cak Imin juga menyebut Tjahjo termasuk salah satu tokoh politik yang karirnya cukup bagus dan jauh dari kontroversi. Hingga akhir hayatnya, Tjahjo dinilai bukan hanya memberikan yang terbaik buat PDI Perjuangan, tapi untuk kepentingan bangsa dan negara. "Selamat jalan Pak Tjahjo Kumolo. Insyaallah kami akan melanjutkan perjuangan bapak untuk kebaikan masa depan Indonesia," kata dia.

Baca juga: Puan Maharani Kenang Kedekatan Tjahjo Kumolo Dengannya

Berita terkait

Pesan Cak Imin untuk Bakal Calon Kepala Daerah dari PKB pada Pilkada 2024

5 jam lalu

Pesan Cak Imin untuk Bakal Calon Kepala Daerah dari PKB pada Pilkada 2024

Cak Imin mengatakan pilkada perlu dijadikan momentum mewujudkan perbaikan dan perubahan di setiap lini.

Baca Selengkapnya

Cak Imin Sebut 3 Kriteria Calon Kepala Daerah yang akan Diusung PKB, Apa Saja?

8 jam lalu

Cak Imin Sebut 3 Kriteria Calon Kepala Daerah yang akan Diusung PKB, Apa Saja?

Cak Imin menyebutkan PKB ingin mengembalikan semangat reformasi 1998.

Baca Selengkapnya

Cak Imin Serahkan 8 Agenda Perubahan PKB ke Prabowo, Pengamat: Gimik Hindari Dibilang Tak Konsisten

11 jam lalu

Cak Imin Serahkan 8 Agenda Perubahan PKB ke Prabowo, Pengamat: Gimik Hindari Dibilang Tak Konsisten

Cak Imin menyerahkan 8 agenda perubahan itu kepada Prabowo saat Ketua Umum Gerindra itu mengunjungi Kantor DPP PKB.

Baca Selengkapnya

Ragam Pendapat Soal Pentingnya Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

13 jam lalu

Ragam Pendapat Soal Pentingnya Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Sejumlah kalangan menilai DPR membutuhkan partai oposisi untuk mengawasi pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

14 jam lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

1 hari lalu

Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

Timnas AMIN dibubarkan pada Selasa, 30 April 2024

Baca Selengkapnya

Jadwal Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024 dan Syaratnya

1 hari lalu

Jadwal Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024 dan Syaratnya

Kapan jadwal pendaftaran sekolah kedinasan pada 2024? Ini penjelasan Kemenpan RB serta syarat yang harus dipenuhi ketika mendaftar.

Baca Selengkapnya

Strategi Muhaimin dan Zulhas pada Pilkada Jatim 2024

1 hari lalu

Strategi Muhaimin dan Zulhas pada Pilkada Jatim 2024

Zulkifli Hasan menginstruksikan seluruh kader PAN memenangkan Khofifah di Pilkada Jatim 2024.

Baca Selengkapnya

4 Fakta Pembubaran Timnas AMIN Hari ini: Surya Paloh Absen hingga Pesan Anies dan Muhaimin

2 hari lalu

4 Fakta Pembubaran Timnas AMIN Hari ini: Surya Paloh Absen hingga Pesan Anies dan Muhaimin

Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar alias Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Berikut sederet faktanya.

Baca Selengkapnya

Timnas Amin Resmi Bubar, Cak Imin: Spirit Perubahan Terus Menyala

2 hari lalu

Timnas Amin Resmi Bubar, Cak Imin: Spirit Perubahan Terus Menyala

Timnas Amin resmi bubar hari ini. Cak Imin menyoroti soal spirit perubahan.

Baca Selengkapnya