Megawati: Saya Tidak Salah Memilih Jokowi, Beruntung Kita Punya Presiden Kuat

Reporter

Dewi Nurita

Editor

Juli Hantoro

Kamis, 23 Juni 2022 17:45 WIB

Hari lahir Presiden Joko Widodo atau Jokowi ke-61 PDIP dirayakan oleh Ketua Umum PDIP Megawati dan sejumlah kader lainnya dalam acara pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PDIP yang digelar di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Selasa, 21 Juni 2022. PDIP menyiapkan tumpeng untuk perayaan hari lahir Jokowi. TEMPO/DEWI NURITA

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri memuji-muji figur Presiden Joko Widodo atau Jokowi dalam acara penutupan Rakernas PDIP, di Sekolah Partai Lenteng Agung, Jakarta, Kamis, 23 Juni 2022.

Megawati menilai Jokowi sebagai sosok pemimpin yang patut ditiru dan ia merasa tidak salah memilih Jokowi sebagai calon presiden dari PDIP pada 2014 lalu.

"Pemimpin itu berperan penting bagi kehidupan bangsa. Saya merasa berterimakasih bahwa saya tidak salah, ketika saya mendeklarasikan Pak Jokowi," ujar Megawati Kamis, 23 Juni 2022.

Menurut Presiden RI Kelima tersebut, banyak pihak yang dulu meragukan keputusannya mengusung Jokowi di Pilpres 2014 silam.

"Orang dengan sinis mengatakan, siapa toh Pak Jokowi, enggak dikenal, kok bisa-bisanya Bu Mega memilih. Waktu itu saya diam saja, tapi saya ini bisa, bukan meramal ya, tapi karena pengalaman hidup, saya bisa melihat orang dari sosok yang lebih dalam," ujar Megawati.

Advertising
Advertising

Ia lantas memuji bahwa Jokowi merupakan presiden yang kuat dan merakyat. "Saya berterima kasih, beruntung kita punya president kuat, beliau senang turun ke pasar, kemana-mana, bisa memimpin," ujar Megawati.

Dalam waktu dekat, Jokowi juga akan ke Ukraina dan Rusia. Saat ini kedua negara tersebut tengah dilanda konflik. "Saya sama Pak Jokowi ini kadang heran, saya sering tanya, kalau berdua kan panggil adek. Saya tanya, 'Dek, situ padahal kurus ya, kok bisa banteng gitu'. Kemarin beliau baru dari IKN, sekarang sudah mau ke Ukraina, Rusia, dan lanjut ke Saudi Arabia. Untung kita punya presiden kuat," ujar Megawati.

Ia kemudian mengingatkan, agar tak ada yang lupa bahwa Jokowi adalah presiden pilihan Megawati.

"Sekarang orang-orang kok mau nutup-nutupin, wong yang memilih saya. Jejak itu kayaknya mau dihilang-hilangkan gitu, ya. Enak bener lho," ujar Megawati.

Baca juga: Soal Capres 2024 PDIP, Megawati: Sabar Sedikit, Masih Saya Umpetin


DEWI NURITA

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

9 jam lalu

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

Adapun rencana membentuk Presidential Club diungkap oleh juru bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak.

Baca Selengkapnya

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

9 jam lalu

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Anggota DPR Saleh Partaonan Daulay menilai perlu usaha dan kesungguhan dari Prabowo untuk menciptakan presidential club.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

9 jam lalu

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

Siapa pemilik merek sepatu Bata yang pabriknya tutup di Purwakarta?

Baca Selengkapnya

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

9 jam lalu

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

Prabowo disebut memiliki keinginan untuk secara rutin bertemu dengan para presiden sebelum dia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

10 jam lalu

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

Menteri Perhubungan Budi Karya mengatakan 242 juta masyarakat melakukan perjalanan mudik lebaran tahun ini.

Baca Selengkapnya

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

10 jam lalu

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

Dahnil menilai Prabowo punya kemampuan untuk menghubungkan mereka.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

10 jam lalu

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

Wacana presidential club yang sebelumnya disampaikan Juru Bicara Prabowo mendapat respond dari Jokowi dan Gibran.

Baca Selengkapnya

Fakta Miris Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis, Menkes: Jadi Masalah Hampir 80 tahun

11 jam lalu

Fakta Miris Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis, Menkes: Jadi Masalah Hampir 80 tahun

Jokowi menyebut pemerintah baru mampu mencetak 2.700 dokter spesialis per tahun. Sementara pemerintah membutuhkan 29 ribu dokter spesialis.

Baca Selengkapnya

Gibran Dukung Presidential Club Usulan Prabowo: Satukan Mantan Pemimpin

12 jam lalu

Gibran Dukung Presidential Club Usulan Prabowo: Satukan Mantan Pemimpin

Rencana Prabowo membentuk presidential club didukung oleh Gibran. Ia mengatakan pembentukan klub itu untuk menyatukan para pemimpin negeri ini.

Baca Selengkapnya

Jokowi: Harus Ada Timbal Balik Ekonomi dari Program Pemerintah

13 jam lalu

Jokowi: Harus Ada Timbal Balik Ekonomi dari Program Pemerintah

Presiden Joko Widodo atau Jokowi berharap Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2025 sesuai dengan program pembangunan yang telah direncanakan

Baca Selengkapnya