Tingkatkan Pelayanan, KKP Bangun Gedung Pelayanan Dekat Bandara Soekarno-Hatta

Jumat, 4 Februari 2022 10:19 WIB

Peletakan batu pertama pembangunan gedung pelayanan di Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara, 24 Januari 2022.

INFO NASIONAL – Direktorat Jenderal Pengelolaan Ruang Laut (Ditjen PRL) Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) belum lama ini membangun gedung pelayanan dekat dengan pintu ekspor produk perikanan, Bandara Soekarno-Hatta guna meningkatkan pelayanan. Hal ini diawali dengan peletakan batu pertama pembangunan gedung pelayanan di Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara pada 24 Januari 2022 lalu.

Ini mengacu pada Peraturan Pemerintah Nomor 85 Tahun 2021 tentang Jenis dan Tarif atas Jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak yang Berlaku pada Kementerian Kelautan dan Perikanan, melalui Loka Pengelolaan Sumberdaya Pesisir dan Laut (LPSPL) Serang,

Pembangunan gedung pelayanan LPSPL Serang ini akan menjadi Kantor Wilayah Kerja (Wilker) LPSPL Serang yang berada di DKI Jakarta. Gedung ini akan menunjang pelayanan publik di antaranya peredaran jenis ikan dilindungi.

“Pembangunan gedung pelayanan ini dimulai dari Januari sampai April 2022 dengan lahan sangat strategis berada di kawasan Muara Baru yang berdekatan dengan Pangkalan PSDKP Jakarta, kawasan PPS Nizam Zachman, Pasar Ikan Modern, Cold Storage KKP dan pergudangan yang ada di Muara Baru. Harapannya pembangunan gedung pelayanan ini dapat berjalan dengan lancar,” ujar Kepala LPSPL Serang Syarif Iwan Taruna Alkadrie

Sementara itu, Plt. Direktur Jenderal Pengelolaan Ruang Laut (PRL) Pamuji Lestari dalam sambutannya menekankan agar pembangunan gedung pelayanan ini bisa bermanfaat dan senantiasa memberikan pelayanan yang lebih baik lagi. KKP saat ini sedang mengakselerasi seluruh program sesuai dengan semangat tagline baru yakni KKP Accelerate, salah satunya mencapai target PNBP.

Advertising
Advertising

Acara ini dihadiri oleh jajaran KKP serta para stakeholder pengguna layanan LPSPL Serang, dan peletakan batu pertama dilakukan langsung Plt. Dirjen PRL yang diikuti seluruh tamu undangan.

Sejalan dengan kebijakan Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono yang menegaskan KKP harus senantiasa mengembangkan inovasi layanan publik untuk meningkatkan kinerja dan kualitas layanan kepada masyarakat.(*)

Berita terkait

KKP Tangani Paus Terdampar di Gorontalo

6 hari lalu

KKP Tangani Paus Terdampar di Gorontalo

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), melalui Balai Pengelolaan Sumberdaya Pesisir dan Laut (BPSPL) Makassar, Wilayah Kerja (Wilker) Gorontalo, tangani paus terdampar.

Baca Selengkapnya

KKP Galang Kolaborasi Internasional untuk Perluas Kawasan Konservasi Laut

12 hari lalu

KKP Galang Kolaborasi Internasional untuk Perluas Kawasan Konservasi Laut

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), menggalang dukungan internasional untuk mewujudkan perluasan kawasan konservasi laut seluas 97,5 juta hektare (ha) atau setera 30 persen luas laut perairan Indonesia pada tahun 2045.

Baca Selengkapnya

KKP dan Kejagung Kawal Implementasi Aturan Tata Kelola Lobster

13 hari lalu

KKP dan Kejagung Kawal Implementasi Aturan Tata Kelola Lobster

Sebagai upaya menjaga keberlanjutan Benih Bening Lobster (BBL), Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menggandeng Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) dalam pendampingan implementasi tata kelola lobster.

Baca Selengkapnya

Pantau Pemanfaatan Kuota BBL, KKP Manfaatkan Sistem Canggih

14 hari lalu

Pantau Pemanfaatan Kuota BBL, KKP Manfaatkan Sistem Canggih

Kementerian Kelautan dan Perikanan melalui Direktorat Jenderal Perikanan Tangkap, menyiapkan sistem informasi pemantauan elektronik yang memuat hulu-hilir pengelolaan pemanfaatan BBL.

Baca Selengkapnya

KKP Raih Pengakuan Standar Internasional Anti Suap

28 hari lalu

KKP Raih Pengakuan Standar Internasional Anti Suap

Dua unit di bawah Direktorat Jenderal Pengelolaan Kelautan dan Ruang Laut (Ditjen PKRL) yaitu Balai Pengelolaan Sumberdaya Pesisir dan Laut (BPSPL) Padang dan Loka Kawasan Konservasi Perairan Nasional (LKKPN) Pekanbaru menerima pengakuan berstandar internasional sebagai unit kerja yang menjalankan sistem manajemen anti penyuapan dalam memberikan pelayanan kepada publik.

Baca Selengkapnya

KKP Atur Kuota Wisata di Kawasan Konservasi Nasional

31 hari lalu

KKP Atur Kuota Wisata di Kawasan Konservasi Nasional

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) akan mengatur sistem kuota untuk aktivitas pariwisata alam perairan di dalam Kawasan Konservasi Nasional.

Baca Selengkapnya

KKP Perkuat OECM untuk Perluasan Kawasan Konservasi

36 hari lalu

KKP Perkuat OECM untuk Perluasan Kawasan Konservasi

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melalui Direktorat Jenderal Pengelolaan Kelautan dan Ruang Laut (Ditjen PKRL) terus mendorong tercapainya target 30 persen perluasan kawasan konservasi di tahun 2045.

Baca Selengkapnya

Tingkatkan Layanan, KKP Terapkan Sistem Anti Suap

39 hari lalu

Tingkatkan Layanan, KKP Terapkan Sistem Anti Suap

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melalui Direktorat Jenderal Pengelolaan Kelautan dan Ruang Laut (Ditjen PKRL) terus berupaya melakukan kegiatan pencegahan korupsi.

Baca Selengkapnya

KKP Sesuaikan Harga Patokan Pemanfaatan Jenis Ikan

39 hari lalu

KKP Sesuaikan Harga Patokan Pemanfaatan Jenis Ikan

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) saat ini sedang melakukan penyesuaian harga patokan pemanfaatan jenis ikan dilindungi dan dibatasi pemanfaatannya.

Baca Selengkapnya

KKP dan BNN Cegah Peredaran Narkoba di Pulau Perbatasan

42 hari lalu

KKP dan BNN Cegah Peredaran Narkoba di Pulau Perbatasan

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) bersama Badan Narkotika Nasional (BNN) terus memperkuat langkah pencegahan peredaran narkoba melalui pulau kecil perbatasan.

Baca Selengkapnya