Rayakan HUT ke-76 Kemerdekaan RI, Astra Gelorakan Gerakan #SemangatSalingBantu

Reporter

Prodik Digital

Rabu, 4 Agustus 2021 11:03 WIB

INFO NASIONAL - Seiring peringatan Hari Ulang Tahun ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia, Astra pada Selasa, 3 Agustus meluncurkan gerakan #SemangatSalingBantu dengan mengajak masyarakat di seluruh Indonesia saling membantu terhadap sesama yang membutuhkan di masa pandemi Covid-19 ini. Melalui #SemangatSalingBantu, kita bersama-sama turut mewujudkan masyarakat Indonesia yang tangguh agar dapat terus tumbuh, selaras dengan tema HUT ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun ini, yakni “Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh”.

Sebagai bagian dari masyarakat, Astra berkomitmen untuk bergandengan tangan erat membantu masyarakat, tenaga kesehatan dan pemerintah agar bersama-sama dapat melewati pandemi Covid-19. “Astra mengajak seluruh masyarakat untuk bergerak bersama-sama dengan gerakan #SemangatSalingBantu. Kami berharap aksi ini dapat semakin menyebarluaskan semangat masyarakat untuk saling membantu dan kepedulian terhadap sesama yang membutuhkan, khususnya pada masa pandemi Covid-19,” ujar Presiden Direktur Astra Djony Bunarto Tjondro.

Melalui gerakan #SemangatSalingBantu, Astra mengajak seluruh masyarakat untuk mengunggah konten yang berisi pesan untuk tetap semangat pada masa pandemi ini atau informasi bantuan yang dapat diberikan kepada mereka yang terkonfirmasi positif Covid-19 dengan disertai tagar #SemangatSalingBantu dan mention salah satu akun @satu_indonesia di Instagram atau TikTok, atau @SATU_Indonesia di Twitter, atau Semangat Astra Terpadu di Facebook.

Setiap satu konten yang berupa teks atau foto atau video yang diunggah di media sosial tersebut akan dikonversi oleh Astra menjadi satu paket bantuan berupa makanan atau bahan makanan pokok bagi kebutuhan pasien Covid-19 dan masyarakat yang terdampak pandemi. Astra melalui Nurani Astra akan menyalurkan paket bantuan bagi masyarakat di 34 provinsi di seluruh Indonesia sebagai hasil konversi seluruh unggahan konten di media sosial.

Penyaluran paket bantuan tersebut akan dibantu oleh Grup Astra di berbagai wilayah di Indonesia melalui 31 Koordinator Wilayah Grup Astra dan berbagai Komunitas Astra yang terdiri dari penggerak Kampung Berseri Astra dan Desa Sejahtera Astra, penerima apresiasi SATU Indonesia Awards serta Yayasan Amaliah Astra. Semangat Astra dalam turut mendukung mewujudkan Indonesia Tangguh dan Indonesia Tumbuh melalui gerakan #SemangatSalingBantu adalah sejalan dengan Sustainable Development Goals dan cita-cita Astra untuk Sejahtera Bersama Bangsa.(*)

Advertising
Advertising

Berita terkait

Ketika Warga Jepang Ikut Balap Karung dan Lomba Makan Kerupuk

26 Agustus 2023

Ketika Warga Jepang Ikut Balap Karung dan Lomba Makan Kerupuk

Warga Jepang dan WNI mengikuti sejumlah perlombaan memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia di Balai Indonesia, Tokyo

Baca Selengkapnya

Seputar Proklamasi Kemerdekaan: Begini Sidang-sidang PPKI

19 Agustus 2023

Seputar Proklamasi Kemerdekaan: Begini Sidang-sidang PPKI

Dalam kisah-kisah seputar Proklamasi Kemerdekaan adalah PPKI. Ia lahir dari rahim BPUPKI yang memiliki cita-cita mempersiapkan kemerdekaan Indonesia

Baca Selengkapnya

Megawati, Rachmawati Soekarnoputri dan 2 Cucu Soeharto Pernah Jadi Anggota Paskibraka

18 Agustus 2023

Megawati, Rachmawati Soekarnoputri dan 2 Cucu Soeharto Pernah Jadi Anggota Paskibraka

Dua putri Sukarno, Megawatid an Rachmawati Soekarnoputri pernah menjadi anggota Paskibraka. Begitu pula 2 cucu Soeharto.

Baca Selengkapnya

Alasan Sukarno Pilih 17 Agustus 1945 untuk Proklamasi, Ada Nilai Spiritual yang Diyakininya

18 Agustus 2023

Alasan Sukarno Pilih 17 Agustus 1945 untuk Proklamasi, Ada Nilai Spiritual yang Diyakininya

Mengapa Sukarno bersikeras melakukan proklamasi pada 17 Agustus 1945? Berikut beberapa alasannya antara lain terkait bulan Ramadan, dan Jumat Legi.

Baca Selengkapnya

4 Tips Agar Tidak Pingsan Saat Mengikuti Upacara Bendera

18 Agustus 2023

4 Tips Agar Tidak Pingsan Saat Mengikuti Upacara Bendera

Tak jarang, para peserta yang mengikuti upacara bendera merasa pusing dan tidak kuat, bahkan tidak kuat hingga pingsan.

Baca Selengkapnya

8 Selebritas yang Rayakan Ulang Tahun Bersamaan dengan HUT Proklamasi Kemerdekaan

17 Agustus 2023

8 Selebritas yang Rayakan Ulang Tahun Bersamaan dengan HUT Proklamasi Kemerdekaan

Berikut ini adalah selebritas Indonesia yang ulang tahunnya dimeriahkan seluruh negeri karena bertepatan dengan HUT Proklamasi Kemerdekaan.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Pembentukan FPI 17 Agustus 1998

17 Agustus 2023

Kilas Balik Pembentukan FPI 17 Agustus 1998

FPI didirikan pada 17 Agustus 1998 di Pondok Pesantren Al-umm, Kampung Utan, Ciputat, Tangerang Selatan.

Baca Selengkapnya

Manfaat Lomba di Hari Kemerdekaan pada Anak Menurut Psikolog

17 Agustus 2023

Manfaat Lomba di Hari Kemerdekaan pada Anak Menurut Psikolog

Psikolog mengatakan lomba setiap Hari Kemerdekaan RI dapat menumbuhkan semangat perjuangan dan menanamkan nilai moral pada anak.

Baca Selengkapnya

Menguak Filosofi Baju Adat Jokowi Maupun Ibu Negara pada HUT RI ke-78

17 Agustus 2023

Menguak Filosofi Baju Adat Jokowi Maupun Ibu Negara pada HUT RI ke-78

Kali ini, Presiden Jokowi mengenakan baju adat Ageman Songkok Singkepan Ageng dari Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat. Apa makna baju adat itu?

Baca Selengkapnya

Duta Besar Febrian Ruddyard Memimpin HUT RI ke-78 di Jenewa

17 Agustus 2023

Duta Besar Febrian Ruddyard Memimpin HUT RI ke-78 di Jenewa

Acara HUT RI ke-78 di Jenewa di antaranya diramaikan dengan berbagai perlombaan.

Baca Selengkapnya