PDIP Bantah Larang Ganjar Nyapres: Hati Tak Bisa Dipenjara, Tapi Ada Etikanya

Rabu, 26 Mei 2021 11:00 WIB

Ketua DPP PDIP Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul saat ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan pada Senin, 7 Oktober 2019. Dewi Nurita/TEMPO

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Bidang Pemenangan Pemilu DPP PDI Perjuangan Bambang Wuryanto mengatakan partainya tak menghalangi jika Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo ingin menjadi calon presiden di Pilpres 2024. Bambang mengatakan, keinginan dan perasaan seseorang bukanlah sesuatu yang bisa dihalang-halangi.

"Ganjar mau jadi calon presiden boleh tidak? Ya boleh. Hati itu enggak bisa dipenjara, keinginan itu enggak bisa dipenjara," kata Bambang di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 25 Mei 2021.

Meski begitu, pria yang akrab disapa Bambang Pacul ini mengatakan ada tata cara dan etika untuk mewujudkan keinginan itu. "Namun kalau ingin mewujudkan itu, ada etikanya," kata Bambang.

Ia mengatakan, Ganjar harus memahami bahwa persoalan capres 2024 dari PDIP menjadi kewenangan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri. Menurut Bambang, hingga saat ini Megawati belum memberikan lampu hijau kepada siapa pun untuk maju sebagai calon presiden.

"Tetapi ketika sudah melakukan tindakan, harus paham, keputusan di PDI Perjuangan soal presiden itu Bu Mega, izin dulu dong sama Bu Mega," kata Bambang.

Advertising
Advertising

Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah ini berujar, tugas Ganjar sampai sekarang masih sebagai Gubernur Jawa Tengah. Sedangkan Ganjar dinilainya sudah bergerak ke sana-kemari untuk kepentingan pencapresan 2024.

"Mlayu-mlayu dhewe tatanane sapa (lari-lari sendiri tatanan siapa)? Saya bertugas menertibkan kader kayak begini, maka tak kasih peringatan. As simple as that (sesimpel itu), ini soal etika, ini soal tata krama internal," ujarnya.

Sabtu lalu, DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah tak mengundang Ganjar dalam acara pengarahan dan konsolidasi partai. Bambang mengatakan ia sengaja tak mengundang Ganjar yang dinilainya sudah kelewatan bermanuver untuk Pilpres 2024.


BUDIARTI UTAMI PUTRI

Baca: Ganjar Ditolak PDIP Jawa Tengah, Ikuti Jejak Jokowi?

Berita terkait

Respons Maruarar Sirait soal Tawaran Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

6 jam lalu

Respons Maruarar Sirait soal Tawaran Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Maruarar Sirait menyatakan mendukung Jokowi dan Prabowo bukan karena menteri, tapi percaya mereka orang yang baik dan benar.

Baca Selengkapnya

Anna Budiarti Wanita Pertama Ikut Penjaringan Bakal Calon Wali Kota Solo dari PDIP

6 jam lalu

Anna Budiarti Wanita Pertama Ikut Penjaringan Bakal Calon Wali Kota Solo dari PDIP

Sebanyak tujuh orang telah mendaftar untuk penjaringan bakal calon Wali Kota Solo dari PDIP. Anna menjadi perempuan pertama yang mendaftar.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ingin Ada Forum yang Satukan Prabowo, Jokowi, Mega, dan SBY

6 jam lalu

Bamsoet Ingin Ada Forum yang Satukan Prabowo, Jokowi, Mega, dan SBY

Bamsoet menilai pertemuan presiden dan mantan presiden penting dilakukan untuk menunjukkan keharmonisan antara pemimpin-pemimpin Indonesia.

Baca Selengkapnya

Bamsoet dan Maruarar Gagas Rekonsiliasi Nasional, Akan Pertemukan Anies, Prabowo dan Ganjar

7 jam lalu

Bamsoet dan Maruarar Gagas Rekonsiliasi Nasional, Akan Pertemukan Anies, Prabowo dan Ganjar

Ketua MPR Bambang Soesatyo alias Bamsoet menyebut akan membuat acara rekonsiliasi nasional untuk mempertemukan para calon presiden pada pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

TKD Prabowo-Gibran Aceh Syukuran Kemenangan: Tidak Terlalu KO Kita

9 jam lalu

TKD Prabowo-Gibran Aceh Syukuran Kemenangan: Tidak Terlalu KO Kita

Pasangan Prabowo-Gibran mendapatkan 27 persen suara di Aceh, pada Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Alasan Teguh Prakosa Singgung Soal Stunting Saat Daftar ke PDIP untuk Pilkada Solo

13 jam lalu

Alasan Teguh Prakosa Singgung Soal Stunting Saat Daftar ke PDIP untuk Pilkada Solo

Teguh Prakosa mengakui mendapat dukungan penuh dari akar rumput PDIP untuk maju dalam Pilkada Solo 2024.

Baca Selengkapnya

Dapat Penugasan dari Golkar, Musa Rajekshah Ambil Formulir Pendaftaran di PDIP untuk Pilgub Sumut

1 hari lalu

Dapat Penugasan dari Golkar, Musa Rajekshah Ambil Formulir Pendaftaran di PDIP untuk Pilgub Sumut

Partai Golkar Sumut optimistis PDIP akan mengusung Musa Rajekshah dalam Pilgub Sumut 2024.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

1 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

Co-Founder Paramadina Public Policy Institute, Wijayanto Samirin, menyebut Anies Baswedan menyetujui ide soal koalisi gagasan.

Baca Selengkapnya

Kritik PDIP Tak Undang Jokowi ke Rakernas, Noel Kutip Puisi Soekarno

1 hari lalu

Kritik PDIP Tak Undang Jokowi ke Rakernas, Noel Kutip Puisi Soekarno

Noel mengutip puisi karya Presiden Pertama RI Soekarno, untuk mengkritik PDIP yang tidak mengundang Jokowi di Rakernas

Baca Selengkapnya

Teguh Prakosa Resmi Daftar ke PDIP untuk Maju Pilkada Solo 2024

1 hari lalu

Teguh Prakosa Resmi Daftar ke PDIP untuk Maju Pilkada Solo 2024

Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa secara resmi menyerahkan formulir pendaftaran untuk mengikuti penjaringan bakal calon wali kota Solo di kantor PDIP

Baca Selengkapnya