Hidayat Nur Wahid: NKRI Akan Kokoh Jika Etika Berbangsa Dikedepankan

Minggu, 25 Oktober 2020 10:36 WIB

Wakil Ketua MPR yang juga anggota Komisi VIII DPR RI dari FPKS, Dr. H. M. Hidayat Nur Wahid MA.

INFO NASIONAL - Wakil Ketua MPR, H. M. Hidayat Nur Wahid (HNW) mengatakan bahwa persatuan dan kesatuan bangsa harus terus dijaga, karena berharga buat bangsa Indonesia. Hal itu terbukti dari berbagai peristiwa kelam dalam sejarah perjalanan bangsa hingga kini, persatuan tetap diutamakan sehingga NKRI tetap utuh.

Namun, ada yang perlu dipahami rakyat Indonesia terutama generasi muda bahwa ada perjuangan keras dibalik kuatnya persatuan hingga terbentuknya NKRI oleh para tokoh-tokoh bangsa berupa implementasi etika, akhlak, moralitas yang begitu luar biasa dicontohkan mereka selain keberanian dan sikap pantang menyerah.

Padahal, lanjut Pimpinan MPR dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), para tokoh bangsa itu berasal dari suku dan daerah yang berbeda. Bahkan, agama dan kepercayaan pun berbeda juga, seperti Islam, Kristen, Hindu, Buddha dengan latar belakang pendidikan serta organisasi yang berlainan pula.

“Begitu besarnya keberagaman yang ada, tapi tidak tidak satupun dari mereka yang menunjukkan sifat mau menang sendiri, angkuh, tidak mau musyawarah. Yang dimunculkan oleh mereka adalah kebersamaan, saling mengisi dengan satu tujuan Indonesia merdeka,” katanya, saat hadir dan memberikan sambutan secara virtual pada acara Temu Tokoh Nasional/Kebangsaan kerjasama MPR dengan Garuda Keadilan Sumatera Barat, di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, Sabtu, 24 Oktober 2020.

Acara yang bertema ‘Peran Pemuda Dalam Memperkuat Demokrasi dan NKRI’ tersebut dihadiri anggota Garuda Keadilan, para tokoh dan masyarakat sekitar.

Advertising
Advertising

Dikatakan HNW, keunggulan-keunggulan yang ada pada diri pribadi masing-masing tokoh bangsa tidak lantas menjadi sesuatu yang diperdebatkan. Malahan, disatukan dan dijadikan kekuatan besar untuk mencapai tujuan mulia bersama. “Mereka benar-benar memberikan teladan bagaimana mengedepankan etika dan akhlak yang mulia,” ujarnya.

Bagi HNW, keteladanan para tokoh bangsa itu sangat hebat. “Rakyat Indonesia saat ini mesti menghormati mereka secara sungguh-sungguh. Bayangkan, di era saat itu yang serba terbatas, serba kekurangan dan penuh kesederhanaan, mereka bisa. Dan hasilnya adalah NKRI yang kita nikmati sekarang ini,” katanya.

Semestinya, lanjut HNW, rakyat Indonesia di era modern dimana semuanya serba ada, serba mudah harus lebih beretika, lebih kuat, lebih semangat menjalani kehidupan berbangsa dan bernegara.

“Mengapa hal tersebut menjadi penting, karena jika nilai-nilai yang dicontohkan para tokoh bangsa kita itu tidak kita lakukan, maka Indonesia tidak akan berumur panjang. Lihat saja Uni Soviet, negara adidaya dengan segala kelebihannya bisa pecah dan hancur sebab tidak ada nilai-nilai mempersatukan seperti yang dimiliki Indonesia,” ucapnya.

Untuk itu, HNW mengajak agar para tokoh dan generasi muda Indonesia mulailah bangkit. Langkah awal dengan gemar mendalami nilai-nilai luhur bangsa, sejarah Indonesia dan para tokohnya. Selanjutnya, mulailah bergerak, berinovasi memberikan kontribusi untuk bangsa dan negara.(*)

Berita terkait

Bamsoet Tegaskan SOKSI Siap Dukung Pemerintahan Prabowo - Gibran

39 menit lalu

Bamsoet Tegaskan SOKSI Siap Dukung Pemerintahan Prabowo - Gibran

Kader SOKSI siap membantu menyukseskan jalannya pemerintahan Prabowo - Gibran agar bisa mewujudkan amanah konstitusi.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

2 jam lalu

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

Bambang Soesatyo mengingatkan dalam waktu sekitar lima bulan ke depan, bangsa Indonesia akan dihadapkan pada rangkaian momentum konstitusional.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Optimalisasi Peran Masjid Sebagai Pemberdaya Umat

4 jam lalu

Bamsoet Dorong Optimalisasi Peran Masjid Sebagai Pemberdaya Umat

Bambang Soesatyo mengapresiasi peran Dewan Pengurus Masjid Agung Sunda Kelapa yang telah mengoptimalkan peran masjid sebagai pemberdaya umat.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ajak Kukuhkan Kembali Persatuan dan Kesatuan Bangsa

4 hari lalu

Bamsoet Ajak Kukuhkan Kembali Persatuan dan Kesatuan Bangsa

Bambang Soesatyo mengajak seluruh elemen bangsa mempererat tali silaturahmi untuk mengukuhkan kembali persatuan dan kesatuan bangsa saat menghadiri halal bihalal PKS.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Berikan Kuliah Pembaharuan Hukum, Dorong Penyempurnaan UU Pemilu

5 hari lalu

Bamsoet Berikan Kuliah Pembaharuan Hukum, Dorong Penyempurnaan UU Pemilu

Bambang Soesatyo mengungkapkan bahwa putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) masih menyisakan pekerjaan rumah bagi parlemen dan pemerintah yang akan datang

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

5 hari lalu

Bamsoet Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

Bambang Soesatyo mengapresiasi terselenggaranya Art Jakarta Gardens 2024 di Hutan Kota, Plataran mulai 23-28 April 2028.

Baca Selengkapnya

Bamsoet: Perikhsa Siap Gelar 'Deffensive Shooting' pada Juli

6 hari lalu

Bamsoet: Perikhsa Siap Gelar 'Deffensive Shooting' pada Juli

Sebelum lomba digelar, peserta akan dibekali pengetahuan tentang teknik menembak, teknik bergerak, hingga teknik mengisi ulang peluru (reload magazine).

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung UI Racing Team Berlaga di Formula Student Czech 2024

6 hari lalu

Bamsoet Dukung UI Racing Team Berlaga di Formula Student Czech 2024

Bambang Soesatyo mendukung para mahasiswa Universitas Indonesia (UI) yang tergabung dalam UI Racing Team ikut dalam kompetisi Formula Student Czech 2024

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung Kerja Sama Wirausahawan Muda Indonesia-Tiongkok

7 hari lalu

Bamsoet Dukung Kerja Sama Wirausahawan Muda Indonesia-Tiongkok

Bambang Soesatyo mendukung rencana para pengusaha muda China yang tergabung dalam China International Youth Exchange Center dalam membangun kerjasama wirausahawan muda Indonesia - Tiongkok.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

8 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".

Baca Selengkapnya