Unggahan Fadjroel Rachman Bikin Gaduh, Pengamat: Tak Cerminkan Kualitas Pejabat

Selasa, 15 September 2020 12:47 WIB

Staf Khusus Bidang Komunikasi sekaligus Juru Bicara Presiden Joko Widodo Fadjroel Rachman tiba di Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa 22 Oktober 2019. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion , Dedi Kurnia Syah, menyarankan Presiden Joko Widodo atau Jokowi mencopot Fadjroel Rachman sebagai juru bicara. Pasalnya Fadjroel baru-baru ini mengeluarkan kicauan di Twitter yang dianggap menimbulkan kegaduhan.

"Fadjroel tidak memahami posisinya sebagai juru bicara presiden dan itu cukup disayangkan, sekaligus menandai jika kualitas kejurubicaraannya sangat diragukan," kata penulis buku Komunikasi CSR politik: membangun reputasi, etika, dan estetika PR politik ini saat dihubungi Tempo, Selasa, 15 September 2020.

Fadjroel pada Ahad kemarin menuliskan "Memang susah sih ini orang, enggak bisa kerja maunya ribut aja" sambil mengunggah foto tokoh Giant dari animasi Doraemon di akun Twitter pribadinya. Cuitan ini muncul di tengah sorotan publik terhadap rencana pemberlakuan PSBB oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan sikap pemerintah pusat yang ditunggu.

Menurut Dedi, cuitan tersebut tidak mencerminkan kualitas pejabat negara, sebagai juru bicaranya presiden yang seharusnya menjaga etika. "Yakni ujaran publik yang terbuka dan tidak tendensius, terlebih jika itu berkaitan dengan hubungan sesama pejabat negara yang lain," tuturnya.

Dedi berujar juru bicara presiden jangan sampai menimbulkan keramaian dan dilarang membangun opini yang berpotensi memunculkan keriuhan politis. "Jika hal minimum ia tidak miliki, Presiden sudah waktunya mencopot Fadjroel," ucap Dedi.

Advertising
Advertising

Lebih luas, kata Dedi, kekacauan komunikasi publik pemerintah sering terjadi belakangan ini. Ia menduga hal itu bersumber dari minimnya verifikasi atau ada upaya menghindari kebenaran. "Sehingga setiap pejabat punya argumentasi berlainan," tuturnya.

Menurut Dedi, sengkarut komunikasi ini semakin tidak terhindarkan karena banyak pejabat negara yang membangun panggungnya masing-masing. Situasi ini dinilai merugikan Jokowi karena dianggap tidak sanggup mengomandoi bawahannya.

"Padahal, periode kedua Jokowi ini terkenal dengan berlimpahnya staf ahli tapi mereka hanya memenuhi posisi dan tidak subtansial. Saran idealnya, pemerintah perlu mengurangi pekerja komunikasi Istana, dan mulai melarang pejabat negara menghambur-hamburkan statemen jika tidak disertai dengan kebenaran," ucap Dedi.

Hingga berita ini diturunkan, Tempo belum mendapat penjelasan langsung dari Fajroel soal unggahannya tersebut yang dinilai membuat gaduh.

AHMAD FAIZ

Berita terkait

Presiden Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Keseimbangan Harga

9 menit lalu

Presiden Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Keseimbangan Harga

Presiden Joko Widodo, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga baik ditingkat petani, pedagang maupun peternak

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

29 menit lalu

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

Apa pesan Presiden Jokowi dan Mendikburistek Nadiem Makarim dalam peringatan Hardiknas 2024?

Baca Selengkapnya

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

41 menit lalu

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

1 jam lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

1 jam lalu

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal dirinya yang disebut akan membantu Partai Solidarits Indonesia (PSI) kampanye untuk Pilkada.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

2 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

Jokowi optimistis Timnas U-23 Indonesia bisa mengalahkan Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 Kamis malam ini.

Baca Selengkapnya

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

2 jam lalu

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi menuturkan harga bawang merah dan bawang putih dipatok Rp 40 ribu per kilogram.

Baca Selengkapnya

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Irak Malam Ini, Presiden Jokowi Akan Saksikan dari Kamar

2 jam lalu

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Irak Malam Ini, Presiden Jokowi Akan Saksikan dari Kamar

Presiden Jokowi memilih untuk menyaksikan laga Timnas U-23 Indonesia melwan Irak dari kamarnya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

5 jam lalu

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, NTB, pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Mentan Amran Mendampingi Presiden Jokowi Gowes di Mataram

5 jam lalu

Mentan Amran Mendampingi Presiden Jokowi Gowes di Mataram

Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman turut serta bersama presiden menyapa warga Mataram.

Baca Selengkapnya