Idul Adha 2020, Jokowi Kurban Sapi Limosin di Kalteng

Reporter

Antara

Jumat, 24 Juli 2020 21:57 WIB

Peternak sapi, Rika Daru Effendi (28) menunjukan sapi jenis simmental yang terpilih menjadi salah satu hewan kurban Presiden Joko Widodo untuk Idul Adha 1441 H di Sedayu, Bantul, D.I Yogyakarta, Jumat, 24 Juli 2020. Sapi yang diberi nama "Gombloh" dengan bobot 1 ton itu dibanderol dengan harga Rp87 juta. ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Provinsi Kalimantan Tengah, Sunarti, menyatakan Presiden Jokowi menyiapkan sapi kurban untuk masyarakat pada Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah. "Sapi kurban Presiden Jokowi ini berjenis limosin dengan berat sekitar 1,3 ton," kata dia di Palangka Raya, Jumat, 24 Juli 2020.

Sebelumnya, Dinas TPHP mendapatkan tugas dari tim kepresidenan untuk mencari dan membeli hewan kurban jenis sapi yang akan diberikan masyarakat di Kalimantan Tengah. Petugas pun mendapatkan sapi jenis limosin dengan berat sekitar 1,3 ton dan harganya sekitar Rp75 juta.

Sapi tersebut berasal dari peternak sapi di Palangka Raya yang berada di kawasan Jalan Mahir Mahar. Rencananya hewan kurban itu akan diserahkan ke Masjid Aqidah Palangka Raya. "Tim kepresidenan mengaku puas dan mengapresiasi sapi limosin yang berhasil disiapkan tersebut untuk dikurbankan di Kalimantan Tengah," jelasnya.

Sementara itu, hingga saat ini kesiapan pelaksanaan Idul Adha 2020 di Kalteng sudah cukup baik, termasuk ketersediaan sapi kurban untuk masyarakat. Terkait pelaksanaan kurban, petugas telah menyosialisasikan aturan berdasarkan surat edaran dari pemerintah pusat, salah satunya yakni tetap menerapkan protokol kesehatan.

Meski demikian, selama ini dalam tahapan kurban tim kesehatan hewan selalu memeriksa setiap hewan kurban untuk memastikan kondisi kesehatan dan bebas dari penyakit. "Dalam surat edaran itu, dianjurkan penyembelihan dilakukan di Rumah Potong Hewan atau RPH. Namun jumlah RPH Kalteng tidak memadai jika dibandingkan jumlah hewan yang akan dikurbankan," tutur Sunarti.

Hanya ada sekitar enam RPH besar di Kalteng, sedangkan untuk rata-rata hewan kurban di Palangka Raya setiap tahunnya saja jumlahnya bisa mencapai ribuan. Sehingga untuk jumlah keseluruhan se-Kalimantan Tengah tentu akan lebih banyak lagi. "Untuk itu kami bersama pemerintah kabupaten dan kota terus berkoordinasi dan rutin turun ke lapangan memastikan pelaksanaan kurban berjalan sesuai ketentuan," ujar Sunarti.

Berita terkait

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

15 menit lalu

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

Pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport hingga 2061. Menteri Bahlil Lahadalia klaim Freeport sudah jadi perusahaan milik Indonesia.

Baca Selengkapnya

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

1 jam lalu

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

Presiden Joko Widodo, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga baik ditingkat petani, pedagang maupun peternak

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

1 jam lalu

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

Apa pesan Presiden Jokowi dan Mendikburistek Nadiem Makarim dalam peringatan Hardiknas 2024?

Baca Selengkapnya

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

1 jam lalu

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

2 jam lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

2 jam lalu

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal dirinya yang disebut akan membantu Partai Solidarits Indonesia (PSI) kampanye untuk Pilkada.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

3 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

Jokowi optimistis Timnas U-23 Indonesia bisa mengalahkan Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 Kamis malam ini.

Baca Selengkapnya

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

3 jam lalu

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi menuturkan harga bawang merah dan bawang putih dipatok Rp 40 ribu per kilogram.

Baca Selengkapnya

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Irak Malam Ini, Presiden Jokowi Akan Saksikan dari Kamar

3 jam lalu

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Irak Malam Ini, Presiden Jokowi Akan Saksikan dari Kamar

Presiden Jokowi memilih untuk menyaksikan laga Timnas U-23 Indonesia melwan Irak dari kamarnya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

5 jam lalu

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, NTB, pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya