Dukung Transparansi, BRG Kembangkan Aplikasi Verifikasi Infrastruktur Pembasahan Gambut

Selasa, 16 Juni 2020 20:41 WIB

BRG Memfasilitasi Pembangunan Infrastruktur Pembasahan Gambut (IPG)

INFO NASIONAL Pembangunan infrastruktur pembasahan gambut (IPG) adalah salah satu kegiatan restorasi ekosistem gambut yang difasilitasi dan dikoordinasikan oleh Badan Restorasi Gambut (BRG) berupa sekat kanal, sumur bor, dan timbun kanal. Selain penting dalam upaya pemulihan ekosistem gambut, IPG juga berperan untuk pencegahan kebakaran.

Selama periode 2017-2019, BRG telah memfasilitasi pembangunan ribuan IPG yang dilaksanakan oleh kelompok masyarakat, pihak ketiga dan para mitra. Untuk itu, perlu adanya verifikasi untuk memeriksa apakah spesifikasinya telah sesuai dengan standar yang ditetapkan dan berfungsi dengan baik.

Awalnya, verifikasi untuk sekat kanal dan sumur bor dilakukan secara manual. Untuk infrastruktur yang dibangun dengan dana APBN, BRG mengandalkan laporan dari surveyor. Sedangkan yang dibangun para mitra, verifikasi didasarkan pada laporan mitra. Namun, verifikasi manual ini ternyata masih dirasa kurang efektif.

“Yang jadi masalah adalah ketepatan atau akurasi koordinat lokasi pembangunan IPG dan lambatnya data kami terima. Hal ini cukup menghambat proses penyusunan rencana untuk kegiatan pemeliharaan,” ujar Deputi Bidang Perencanaan dan Kerja Sama BRG, Budi S. Wardhana.

Untuk mengatasi permasalahan tersebut, pada tahun 2018, BRG mulai mengembangkan aplikasi pengumpulan data lapangan yang diberi nama SISFO. Aplikasi ini bisa dioperasikan dengan menggunakan telepon seluler pintar. Dengan aplikasi berbasis gawai atau telepon seluler pintar ini, pelaksana verifikasi dapat mengambil data di lapangan sesuai dengan format yang telah distandardisasi.

Advertising
Advertising

Tampilan aplikasi pengumpulan data lapangan SISFO yang dikembangkan BRG.

Mereka juga mendata koordinat IPG yang sedang diperiksa dan mengunggahnya secara langsung (real time) pada sistem penyimpanan dan pengolahan data. Selain berupa koordinat lokasi, diunggah pula data dan informasi kondisi umum dan teknis dan foto-foto IPG. Semua dikirimkan langsung ke server pusat di BRG, sehingga proses verifikasi menjadi lebih efisien.

“Kami berharap aplikasi ini dapat menghindari rekayasa data verifikasi. Bagaimanapun, BRG mendukung transparansi termasuk terhadap data dan informasi,” kata Budi.

Masyarakat juga dapat ikut memantau kondisi IPG yang telah diverifikasi melalui SISFO itu pada Pranata Informasi Restorasi Ekosistem Gambut (PRIMS GAMBUT).

Dengan menggunakan SISFO, BRG telah memverifikasi 15.525 sekat kanal dan sumur bor yang dibangun dengan dana APBN. Pada tahun ini, BRG berencana melakukan perbaikan pada bangunan yang mengalami kerusakan itu. Verifikasi dengan menggunakan aplikasi SISFO masih terus berjalan, meskipun dalam tiga bulan ini sedikit terhambat karena pandemi Covid-19.

SISFO yang dikembangkan BRG ini menunjukkan bahwa teknologi jika digunakan dengan benar akan memberikan banyak manfaat dalam mewujudkan tata kelola pembangunan infrastruktur yang baik. (*)

Berita terkait

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

7 November 2022

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

Agar ban tubeless Anda mampu bertahan lama, pasti harus diperlakukan dengan baik sehingga tidak cepat rusak.

Baca Selengkapnya

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

29 Agustus 2022

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

Kemenkominfo Menyelenggarakan Kelas Literasi Digital dalam Bimbingan Teknis untuk MeningkatkanKompetensi Guru TIK di Kota Batam

Baca Selengkapnya

Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

27 Februari 2022

Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

Integrasi memudahkan aksesibilitas dan meningkatkan kenyamanan masyarakat menggunakan angkutan umum perkotaan di Palembang dan sekitarnya.

Baca Selengkapnya

Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

27 Februari 2022

Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

Gus Muhaimin mengaku spirit perjuangan Kiai Abbas akan terus dikenang sepanjang masa.

Baca Selengkapnya

Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

27 Februari 2022

Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

Kuota tersebut dimanfaatkan untuk nelayan lokal, bukan tujuan komersial (penelitian, diklat, serta kesenangan dan rekreasi), dan industri

Baca Selengkapnya

BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

19 Februari 2022

BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

Kolaborasi diaspora dengan perbankan nasional merupakan upaya untuk terus menciptakan banyak peluang investasi di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

19 Februari 2022

Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

Heboh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang mendapatkan kado ulang tahun mesin ATM dari PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI).

Baca Selengkapnya

Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

19 Februari 2022

Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

Tes pramusim MotoGP yang telah digelar pada 11 Maret 2022 menjadi pelajaran penting menghadapi race MotoGP pada 18-20 Maret 2022 nanti.

Baca Selengkapnya

Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

19 Februari 2022

Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

Kesuksesan penyelenggaraan G20 Indonesia akan menjadi bukti keandalan listrik PLN dalam mendukung kegiatan berstandar dunia.

Baca Selengkapnya

HNW: Sebaiknya Pemerintah Segera Mencabut Permenaker 2/2022

19 Februari 2022

HNW: Sebaiknya Pemerintah Segera Mencabut Permenaker 2/2022

Sikap yang memaksakan tetap berlakunya Permenaker 2/2022 itu bisa menciderai nilai kemanusiaan dan keadilan dalam Pancasila.

Baca Selengkapnya