ICW Nilai Pengembalian Pilpres oleh MPR sebagai Korupsi Pemikiran

Sabtu, 30 November 2019 08:03 WIB

Ilustrasi surat suara Pilpres 2019. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Koordinator politik Indonesia Corruption Watch (ICW), Donal Fariz, mengatakan wacana mengembalikan pilpres oleh Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) dan pemilihan kepala daerah diserahkan kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) adalah korupsi pemikiran. Pasalnya masalah korupsi ada di dalam partai politik.

"Kalau perbuatan yang koruptif gampang mengukurnya, tapi bulan-bulan ini kita mendengar korupsi pemikiran," kata Donal dalam diskusi Reformasi Dikorupsi vs Reformasi Partai Politik di Kebayoran, Jakarta, Jumat, 29 November 2019.

Donal menjelaskan jika sistem pemilihan langsung dianggap berbiaya mahal, sejatinya hal itu akibat dari perilaku partai politik sendiri. Ia mencontohkan isu mahar politik yang dibayarkan seseorang kepada pimpinan partai agar mendapat tiket untuk maju di pemilihan kepala daerah.

"Ini problem mendasar demokrasi. Maka kemarin saya tantang balik Tito (Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian) kalau mau balik ke DPRD tapi reformasi dulu partai politik," ujarnya.

Menurut Donal, bagaimana pun desain pemilihan kepala daerah, pemilihan presiden, kalau partainya tidak direformasi hanya bakal mengeser-geser masalah saja. Ia mencontohkan jika pemilihan kepala daerah kembali ke DPRD, misalnya, biaya politik juga tetap mahal. Hanya yang melonjak adalah biaya informal, bukan anggaran formal.

"Kalau yang diformalkan, kan, jelas. Bisa lihat derajat keuangan KPU, yang gede, kan, informal cost-nya," ucap Donal.

Menurut dia, calon kepala daerah bakal rela mengeluarkan uang ratusan miliar untuk membayar pimpinan partai politik agar didukung saat pemilihan oleh parlemen.

"Bayangkan kalau studi Mendagri untuk jadi gubernur butuh Rp 100 miliar untuk kursi yang abu-abu, belum jelas, apalagi kalau kursi yang jelas bisa diduduki. Orang gak keberatan mengeluarkan Rp 200 miliar, Rp 300 miliar atau bahkan Rp 500 miliar," tuturnya.

Berita terkait

Pesan Try Sutrisno untuk Prabowo: Jangan Tonjolkan Kejelekan di Publik, Apalagi Media

4 jam lalu

Pesan Try Sutrisno untuk Prabowo: Jangan Tonjolkan Kejelekan di Publik, Apalagi Media

Wapres me-6 RI Try Sutrisno memberikan pesannya untuk Presiden terpilih Prabowo Subianto untuk lima tahun ke depan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Bertemu Try Sutrisno, Bamsoet Bahas Kinerja MPR Hingga PPHN

5 jam lalu

Bertemu Try Sutrisno, Bamsoet Bahas Kinerja MPR Hingga PPHN

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo bertemu dengan Wapres RI ke-6 Try Sutrisno. Dia membahas capaian MPR hingga usulan MPR soal penetapan GBHN di periode berikutnya.

Baca Selengkapnya

KH Marzuki Mustamar Disiapkan Tantang Khofifah, PKB Jatim: Tinggal Menunggu

10 jam lalu

KH Marzuki Mustamar Disiapkan Tantang Khofifah, PKB Jatim: Tinggal Menunggu

PKB tengah mempersiapkan nama KH Marzuki Mustamar untuk maju di Pemilihan Gubernur atau Pilgub Jawa TImur 2024 untuk menantang Khofifah.

Baca Selengkapnya

Upaya Rekonsiliasi Nasional, Pimpinan MPR Bakal Safari Temui Mantan Presiden dan Wapres

1 hari lalu

Upaya Rekonsiliasi Nasional, Pimpinan MPR Bakal Safari Temui Mantan Presiden dan Wapres

Ketua MPR Bambang Soesatyo mengatakan pihaknya sudah menyusun jadwal pertemuan kepada para presiden dan wapres terdahulu.

Baca Selengkapnya

Mardani Ali Sera Usul Pilpres Didahulukan Sebelum Pileg

5 hari lalu

Mardani Ali Sera Usul Pilpres Didahulukan Sebelum Pileg

Politikus PKS Mardani Ali Sera mengusulkan agar pelaksanaan Pilpres didahulukan, setelah itu baru digelar pemilihan legislatif.

Baca Selengkapnya

LBM PBNU Sebut Haji Ghasab Termasuk Kegiatan Ilegal, Apa itu Haji Ghasab?

7 hari lalu

LBM PBNU Sebut Haji Ghasab Termasuk Kegiatan Ilegal, Apa itu Haji Ghasab?

Praktik haji ghasab berada di luar prosedur atau manasik tanpa visa haji, sehingga bertentangan dengan substansi syariat Islam.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Sebut Pelantikan Prabowo - Gibran Sangat Sulit untuk Dijegal

9 hari lalu

Bamsoet Sebut Pelantikan Prabowo - Gibran Sangat Sulit untuk Dijegal

Bamsoet mengatakan tak ada celah untuk menunda atau membatalkan pelantikan Presiden dan wakil presiden terpilih Prabowo - Gibran.

Baca Selengkapnya

Eks Menteri Keamanan Panama Menang Pilpres dengan Dukungan Mantan Presiden

13 hari lalu

Eks Menteri Keamanan Panama Menang Pilpres dengan Dukungan Mantan Presiden

Eks menteri keamanan Panama memenangkan pilpres setelah menggantikan mantan presiden Ricardo Martinelli dalam surat suara.

Baca Selengkapnya

Penjelasan PDIP Minta MPR Tidak Lantik Prabowo-Gibran dalam Gugatannya ke PTUN

17 hari lalu

Penjelasan PDIP Minta MPR Tidak Lantik Prabowo-Gibran dalam Gugatannya ke PTUN

Sidang pemeriksaan pendahuluan gugatan PDIP terkait dugaan perbuatan melawan hukum oleh KPU telah gelar pukul 10.00 WIB, Kamis 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Modus Penyelewengan Dana BOS

17 hari lalu

Modus Penyelewengan Dana BOS

Penyelewengan dana bantuan operasional sekolah atau dana BOS diduga masih terus terjadi di banyak satuan pendidikan secara nasional.

Baca Selengkapnya