Megawati Bicara Politik Nasi Goreng yang Luluhkan Hati Laki-laki

Reporter

Friski Riana

Editor

Amirullah

Rabu, 24 Juli 2019 16:34 WIB

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri didampingi Puan Maharani dan Prananda Prabowo menerima Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di kediamannya Jalan Teuku Umar, Jakarta, Rabu, 24 Juli 2019. Turut hadir Kepala BIN Budi Gunawan, Sekretaris Kabinet Pramono Anung dan Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto dalam pertemuan tersebut. TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menyinggung soal politik nasi goreng yang bisa meluluhkan hati laki-laki. Ini diungkapkan setelah dia melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto.

"Untung lah kalau seorang perempuan pemimpin, politisi ada bagian yang sangat mudah meluluhkan hati laki-laki. Nah, itu namanya politik nasi goreng yang ternyata ampuh," kata Megawati di rumahnya, Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat, Rabu, 24 Juli 2019.

Megawati menjelaskan bahwa tamunya hari ini memuji rasa nasi goreng buatannya yang enak. Bahkan, kata dia, tamunya itu meminta sering-sering diundang untuk makan nasi goreng buatan Mega. Tamu yang dimaksud adalah Prabowo.

Megawati mengatakan, Prabowo terus menagih pertemuan dengan Mega karena ingin merasakan nasi goreng buatannya. Namun, pertemuan baru terealisasi hari ini lantaran Megawati disibukkan dengan pemilu beberapa waktu lalu.

"Beliau ini menagih terus seperti tadi beliau katakan. Karena katanya nasi goreng yang saya buat itu enak sekali. Katanya. Tapi setelah dibuktikan, beliau semua yang hadir (bilang) 'Memang enak ya Bu, sering-sering diundang supaya bisa makan nasi goreng'," ujarnya.

Advertising
Advertising

Dalam kesempatan itu, Megawati mengaku mengajak Prabowo untuk kembali rukun dan menjalin persahabatan demi kepentingan bangsa dan negara. "Saya bilang pada beliau, Mas, saya panggil beliau Mas dari dulu. Sebenarnya kalau kita berbeda pendapat itu sebenarnya ruang yang biasa. Kenapa harus diterus-teruskan. Mari kita rukun kembali," katanya.

Pertemuan Megawati dan Prabowo berlangsung sekitar 2 jam. Di pertemuan itu, Megawati didampingi anaknya, Puan Maharani dan Prananda Prabowo. Juga Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto, politikus PDIP Pramono Anung, dan Kepala Badan Intelijen Negara Budi Gunawan.

Adapun Prabowo didampingi Sekretaris Jenderal Gerindra Ahmad Muzani, dan Wakil Ketua Umum Gerindra Edhie Prabowo.

Berita terkait

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

5 menit lalu

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

Wacana presidential club yang sebelumnya disampaikan Juru Bicara Prabowo mendapat respond dari Jokowi dan Gibran.

Baca Selengkapnya

Muhammadiyah Buka Suara soal Jatah Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

12 menit lalu

Muhammadiyah Buka Suara soal Jatah Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Abdul Mu'ti mengaku pihaknya akan mendegasikan kadernya dengan senang hati apabila Muhammadiyah diberi amanah oleh Prabowo.

Baca Selengkapnya

Gerindra dan Demokrat Respons Luhut soal 'Orang Toxic' Gabung Pemerintahan Prabowo

1 jam lalu

Gerindra dan Demokrat Respons Luhut soal 'Orang Toxic' Gabung Pemerintahan Prabowo

Partai Demokrat dan Partai Gerindra respons begini soal Luhut yang meminta Prabowo untuk tidak membawa 'orang toxic' ke kabinetnya.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Bentuk Presidential Club, Apa Kata Para Pengamat?

1 jam lalu

Prabowo Ingin Bentuk Presidential Club, Apa Kata Para Pengamat?

Beberapa pengamat memandang pembentukan Presidential Club yang direncanakan oleh Prabowo sebagai hal positif. Namun ada hal yang juga perlu diperhatikan.

Baca Selengkapnya

Gibran Tanggapi Soal Orang Toxic: Spesifiknya Tanyakan Pak Luhut Saja

1 jam lalu

Gibran Tanggapi Soal Orang Toxic: Spesifiknya Tanyakan Pak Luhut Saja

Ditanya terkait ciri-ciri orang toxic tidak sepaham visi misi Prabowo-Gibran, Gibran mengaku tidak tahu orang yang dimaksud Luhut tersebut.

Baca Selengkapnya

Luhut Pesan ke Prabowo agar Tak Bawa Orang Toxic, Bagaimana Cara Menghadapi Orang Toxic?

1 jam lalu

Luhut Pesan ke Prabowo agar Tak Bawa Orang Toxic, Bagaimana Cara Menghadapi Orang Toxic?

Orang toxic merupakan individu yang secara terus-menerus memberikan dampak negatif terhadap kehidupan dan emosional orang lain.

Baca Selengkapnya

Gibran Dukung Presidential Club Usulan Prabowo: Satukan Mantan Pemimpin

2 jam lalu

Gibran Dukung Presidential Club Usulan Prabowo: Satukan Mantan Pemimpin

Rencana Prabowo membentuk presidential club didukung oleh Gibran. Ia mengatakan pembentukan klub itu untuk menyatukan para pemimpin negeri ini.

Baca Selengkapnya

Luhut Ingatkan Prabowo Tak Bawa Orang Toxic ke Pemerintahan, Apa Ciri-ciri Orang Toxic?

2 jam lalu

Luhut Ingatkan Prabowo Tak Bawa Orang Toxic ke Pemerintahan, Apa Ciri-ciri Orang Toxic?

Orang toxic mengarah kepada karakter orang yang suka menghasilkan dampak negatif.

Baca Selengkapnya

Faisal Basri Ingatkan Potensi Separatisme Akibat Konflik Tambang, Minta Jokowi Diadili

3 jam lalu

Faisal Basri Ingatkan Potensi Separatisme Akibat Konflik Tambang, Minta Jokowi Diadili

Faisal Basri menyinggung soal opsi mekanisme peradilan melalui Mahkamah Militer Luar Biasa (Mahmillub) untuk menjerat Jokowi.

Baca Selengkapnya

Sepakat dengan Luhut, Demokrat Tak Ingin 'Orang Toxic' Gabung Pemerintahan Prabowo

4 jam lalu

Sepakat dengan Luhut, Demokrat Tak Ingin 'Orang Toxic' Gabung Pemerintahan Prabowo

Partai Demokrat sepakat dengan pesan Luhut Binsar Pandjaitan kepada Presiden terpilih Prabowo untuk tidak membawa orang toxic ke kabinetnya.

Baca Selengkapnya