HUT ke-67 Kopassus Gelar Lomba Halang Rintang Komando Warriors

Reporter

Fikri Arigi

Sabtu, 27 April 2019 10:08 WIB

Para peserta Komando Warriors III For Unity, kompetisi dalam rangka hari ulang tahun Kopassus ke-67 di Taman Budaya Sentul City, Bogor. Sabtu 27 April 2019. Tempo/ Fikri Arigi.

TEMPO.CO, Jakarta - Merayakan Hari Ulang Tahun ke-67 Kopassus menggelar Komando Warriors III For Unity di Taman Budaya Sentul City, Bogor, Jawa Barat, Sabtu, 27 April 2019. Komando Warriors merupakan lomba adu cepat melewati beberapa rintangan. Arena lomba merentang sepanjang 4,8 kilometer dengan 17 rintangan.

Komandan Jenderal Kopassus, Mayor Jenderal TNI I Nyoman Cantiasa, mengatakan tema Komando Warriors III For Unity dipilih untuk menjadi media pemersatu masyarakat setelah Pemilu 2019. “Ini salah satu sarana untuk pemersatu bangsa setelah pesta demokrasi,” kata Nyoman dalam sambutannya.

Baca: Kata Agum Gumelar Ada 2 Tipe Komandan di Kopassus

Komando Warriors III For Unity adalah kegiatan tahunan Kopassus, yang sudah tiga kali digelar. Acara seperti ini, kata Nyoman, diharapkan bisa mempersatukan berbagai kelompok masyarakat. Sebab, peserta datang dari berbagai komunitas maupun individu. Bahkan, terdapat peserta dari luar negeri seperti Brazil, Amerika Serikat, dan Jerman. Tercatat sebanyak 659 orang sebagai peserta.

Lomba dimulai pukul 07.00 WIB, dibagi dalam enam kategori, yakni individu putra, grup putra, grup mix, individu putri, grup putri dan pelajar, lalu terakhir kategori elite. Terdapat tujuh gelombang dalam lomba ini.

Advertising
Advertising

Baca: Kelompok Bersenjata Papua, Danjen Kopassus: Anak Muda Mau Eksis

Sekitar 30 menit setelah gelombang pertama mulai, beberapa peserta sudah ada yang berhasil mencapai garis finis. Salah satunya, Muhamad Nizhan, 18 tahun, yang menilai medan Komando Warriors cukup sulit untuk dilalui. Namun, Nizhan berhasil melewati semua rintangan dengan baik. “Paling sulit (melewati) rintangan monkey bar. Karena harus bisa mencengkeram kuat,” ujar dia saat tiba di garis finis.

Pemenang setiap kategori lomba akan mendapat hadiah. Kopassus menyediakan hadiah total Rp 136,5 juta. Hadiah tertinggi diberikan pada juara pertama kategori elite sebesar Rp 30 juta.

Berita terkait

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

10 jam lalu

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

Presiden Partai Buruh Said Iqbal menyakini partainya masuk ke Senayan pada pemilu 2029 mendatang.

Baca Selengkapnya

Profil Brigjen TNI Aulia Dwi Nasrullah Perwira Tinggi Bintang Satu Termuda

19 jam lalu

Profil Brigjen TNI Aulia Dwi Nasrullah Perwira Tinggi Bintang Satu Termuda

Brigjen TNI Aulia Dwi Nasrullah belakangan viral di media sosial sebagai perwira tinggi bintang satu termuda. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Prabowo Hadiri HUT ke-72 Kopassus, Dinyanyikan Lagu Ksatria Kusuma Bangsa oleh Prajurit

1 hari lalu

Prabowo Hadiri HUT ke-72 Kopassus, Dinyanyikan Lagu Ksatria Kusuma Bangsa oleh Prajurit

Sekitar 11 prajurit Kopassus mempersembahkan lagu Ksatria Kusuma Bangsa untuk Prabowo, yang merupakan Danjen Kopassus ke-15. L

Baca Selengkapnya

Standard Chartered Perkiraan Pertumbuhan PDB Indonesia 2024 Menjadi 5,1 Persen

2 hari lalu

Standard Chartered Perkiraan Pertumbuhan PDB Indonesia 2024 Menjadi 5,1 Persen

Standard Chartered menurunkan perkiraan pertumbuhan produk domestik bruto atau PDB Indonesia tahun 2024 dari 5,2 persen menjadi 5,1 persen.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani: Anggaran Pemilu 2024 Belum Terbelanjakan Rp 12 Triliun

5 hari lalu

Sri Mulyani: Anggaran Pemilu 2024 Belum Terbelanjakan Rp 12 Triliun

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan masih ada Rp 12,3 triliun anggaran Pemilu 2024 yang belum terbelanjakan.

Baca Selengkapnya

Junimart Minta Seleksi Petugas Badan Adhoc Pilkada Dilakukan Terbuka

5 hari lalu

Junimart Minta Seleksi Petugas Badan Adhoc Pilkada Dilakukan Terbuka

Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Junimart Girsang mengatakan, badan Adhoc Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), harus diseleksi lebih ketat dan terbuka untuk menghindari politik transaksional.

Baca Selengkapnya

Pakar Hukum Unand Beri Catatan Putusan MK, Termasuk Dissenting Opinion 3 Hakim Konstitusi

5 hari lalu

Pakar Hukum Unand Beri Catatan Putusan MK, Termasuk Dissenting Opinion 3 Hakim Konstitusi

Pakar Hukum Universitas Andalas atau Unand memberikan tanggapan soal putusan MK dan dissenting opinion.

Baca Selengkapnya

Waka BIN Apresiasi Generasi Muda Hindu dalam Acara Dharma Santi Nasional

6 hari lalu

Waka BIN Apresiasi Generasi Muda Hindu dalam Acara Dharma Santi Nasional

Wakil Ketua Badan Itelijen Negara (BIN) I Nyoman Cantiasa mengapresiasi acara puncak Dharma Santi Nasional Hari Suci Nyepi Saka 1946.

Baca Selengkapnya

Tim Joe Biden akan Terus Gunakan TikTok untuk Kampanye Walau Dilarang DPR

6 hari lalu

Tim Joe Biden akan Terus Gunakan TikTok untuk Kampanye Walau Dilarang DPR

Tim kampanye Joe Biden berkata mereka tidak akan berhenti menggunakan TikTok, meski DPR AS baru mengesahkan RUU yang mungkin melarang penggunaan media sosial itu.

Baca Selengkapnya

Paspampres Langsung Kawal Prabowo dan Gibran Usai Penetapan KPU, Bagaimana Aturannya?

6 hari lalu

Paspampres Langsung Kawal Prabowo dan Gibran Usai Penetapan KPU, Bagaimana Aturannya?

Prabowo dan Gibran langsung dikawal Paspampres usai KPU menetapkannya sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Bagaimana aturannya?

Baca Selengkapnya