Amien Rais Sebut Malaikat Doakan Jokowi Kalah di Pilpres 2019

Selasa, 12 Maret 2019 14:30 WIB

Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais menyampaikan pemaparan dalam diskusi publik Selasaan di Sekretariat Nasional Prabowo Subianto - Sandiaga Uno, di Menteng, Jakarta, Selasa, 29 Januari 2019. Amien Rais mengatakan mafia nasional tidak mungkin bisa langgeng dan kuat tanpa kerja sama dengan kekuasaan. TEMPO/Faisal Akbar

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Dewan Pengarah Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto - Sandiaga Uno, Amien Rais, menuding pasangan Joko Widodo atau Jokowi - Ma'ruf Amin menggunakan politik uang untuk memenangi Pilpres 2019. Menurut Amien, Pasangan 01 itu banyak membagi-bagikan sembako ataupun uang dalam masa kampanye ini.

Baca: Amien Rais Sebut Tanda Kekalahan Jokowi Makin Nyata

Amien Rais lalu menuturkan cara berkampanye dengan menggunakan uang semacam ini justru akan menyebabkan kekalahan untuk pasangan Jokowi - Ma'ruf. "Teman-teman saya biasanya 'Pak Amien, kubu 01 kuat sekali pak, sudah masuk ke desa-desa, sudah masuk ke kota-kota, kecamatan, bahkan dikawal oleh baju cokelat membagi-bagikan sembako, memberikan uang, dan lain-lain untuk memilih pasangan 01 itu'," kata Amien Rais di Seknas Prabowo - Sandi, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa, 12 Maret 2019.

"Tapi kalau saya, ini semakin gendeng, semakin besar kemungkinan kalahnya. Jadi insya Allah usaha kita ini akan jadi kenyataan," lanjut Amien.

Menurut Amien Rais, pasangan Prabowo - Sandi hanya punya modal yang cupet alias cekak dibandingkan Jokowi - Ma'ruf di masa kampanye ini. Selain modal cekak, Amien melanjutkan, pasangan 02 juga tak memiliki media massa mainstream dan tak mendapatkan dukungan global dari negara-negara tertentu.

Meskipun demikian, Amien mengatakan kemenangan dalam Pilpres 2019 tak ditentukan oleh banyaknya modal, namun Tuhan adalah penentu segalanya. "Tapi sepertinya loh, Insya Allah yang menang itu yang ditentukan oleh Allah. Jadi malaikat-malaikat sudah lapor tiap hari, Allah sudah tahu, tanpa mereka lapor sudah tahu itu," ujar Amien.

Simak juga: BPN Prabowo Sebut Ancaman Amien Rais Baik untuk KPU

Malaikat di Indonesia, Amien Rais menuturkan, setiap pagi turun ke dunia dan memberi laporan kepada Allah di setiap malamnya. "Tiap malam (malaikat) lapor kepada Allah, 'Ya Allah, Indonesia itu punya potensi bagus, tapi pimpinannya ugal-ugalan. Tolong ya Allah, kalahkan, tentukan kalah'," kata Amien Rais. "Nah kalau para malaikat sudah berdoa ya kira-kira Allah akan menizabahnya."

Berita terkait

Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

7 jam lalu

Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

Pemerintah memperpanjang kontrak PT Freeport Indonesia hingga 2061 setelah kontrak mereka berakhir pada 2041 dengan kompensasi penambahan saham 61%

Baca Selengkapnya

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

7 jam lalu

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

Gibran mengaku telah memiliki roadmap untuk partai politik yang dipilihnya setelah tak bergabung lagi dengan PDIP.

Baca Selengkapnya

Surya Paloh Tegaskan Dukungan ke Prabowo, Singgung Sportivitas NasDem

8 jam lalu

Surya Paloh Tegaskan Dukungan ke Prabowo, Singgung Sportivitas NasDem

Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, menegaskan posisi partainya yang mendukung pemerintahan baru Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka

Baca Selengkapnya

Gibran Sebut Prabowo Bakal Libatkan Ketua Parpol dan Tokoh Senior dalam Susun Kabinet, Termasuk Megawati

9 jam lalu

Gibran Sebut Prabowo Bakal Libatkan Ketua Parpol dan Tokoh Senior dalam Susun Kabinet, Termasuk Megawati

Gibran rencana Prabowo yang akan melibatkan ketua parpol dan tokoh senior, tak terkecuali Ketua Umum PDIP Megawati dalam menyusun kabinet

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

10 jam lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

10 jam lalu

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

Pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport hingga 2061. Menteri Bahlil Lahadalia klaim Freeport sudah jadi perusahaan milik Indonesia.

Baca Selengkapnya

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

11 jam lalu

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

Presiden Joko Widodo, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga baik ditingkat petani, pedagang maupun peternak

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

11 jam lalu

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

Apa pesan Presiden Jokowi dan Mendikburistek Nadiem Makarim dalam peringatan Hardiknas 2024?

Baca Selengkapnya

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

12 jam lalu

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

12 jam lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya