HNW Raih Penghargaan Tokoh Empat Pilar MPR

Jumat, 8 Maret 2019 10:59 WIB

Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid mendapat penghargaan kategori Tokoh 4 Pilar MPR di Ballroom 3 Hotel Mulia, Jakarta 7 Maret 2019.

INFO NASIONAL- Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Hidayat Nur Wahid mendapat penghargaan sebagai anggota yang aspiratif dan fraksi teraktif dalam kegiatan Teropong Parlemen Award 2019 yang digelar teropongsenayan.com di ballroom III Hotel Mulia, Jakarta, 7 Maret 2019

Dalam acara itu, panitia memberi penghargaan kepada anggota MPR/DPR/DPD yang komitmen menjalankan tugas sebagai wakil rakyat. Panitia mengklasifikasi penghargaan berupa anggota aspiratif, fraksi peduli sosial, tokoh empat pilar MPR, fraksi teraktif dalam legislasi, anggota peduli daerah, anggota yang mempunyai ide reformasi parlemen, dan tokoh literasi parlemen.

Saat didaulat menuju ke panggung, pria asal Klaten, Jawa Tengah, itu mengucapkan selamat kepada rekan-rekan dan fraksi yang sebelumnya telah mendapat penghargaan sebagai anggota yang aspiratif dan fraksi teraktif. Ia mengatakan penghargaan yang diterima merupakan bukti adanya kepercayaan media serta publik kepada anggota parlemen.

Dari kepercayaan yang diberikan, Wakil Ketua Badan Wakaf Pondok Pesantren Gontor itu mengajak semua peraih penghargaan untuk meningkatkan kinerja berikutnya sehingga apa yang dilakukan mampu memberikan pendidikan politik kepada seluruh rakyat Indonesia. “Dengan acara ini, menunjukkan di parlemen banyak aktivitas dan kegiatan yang menghadirkan anggota yang komitmen menjalankan amanah rakyat. Dengan demikian, rakyat akan percaya pada demokrasi dan tak anarki,” ujarnya.

Terkait dengan sosialisasi empat pilar MPR, ia mengatakan kegiatan itu dilakukan sejak MPR periode 2004—2009, saat dirinya menjadi Ketua MPR. “Dulu namanya Sosialisasi Keputusan MPR,” ucapnya. Selanjutnya kegiatan itu diteruskan MPR periode 2009—2014 di bawah pimpinan Taufik Kiemas dengan sebutan Sosialisasi Empat Pilar hingga berlangsung pada periode 2014—2019 di bawah pimpinan Zulkifli Hasan. Dari proses yang ada, Hidayat menyebut sosialisasi itu sesungguhnya jihad dari semua pimpinan MPR dari periode ke periode. “Ini kerja keras semua pimpinan MPR,” katanya.

Advertising
Advertising

Kegiatan yang dilakukan dengan beragam metode dan menyasar seluruh rakyat serta komponen masyarakat itu ditegaskan sebagai upaya mengimplementasikan Pancasila, UUD NRI Tahun 1945, NKRI, juga Bhinneka Tunggal Ika dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. “Menjadikan Empat Pilar MPR sebagai basis kehidupan di Indonesia,” tuturnya. (*)

Berita terkait

Bamsoet Tegaskan SOKSI Siap Dukung Pemerintahan Prabowo - Gibran

18 jam lalu

Bamsoet Tegaskan SOKSI Siap Dukung Pemerintahan Prabowo - Gibran

Kader SOKSI siap membantu menyukseskan jalannya pemerintahan Prabowo - Gibran agar bisa mewujudkan amanah konstitusi.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

19 jam lalu

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

Bambang Soesatyo mengingatkan dalam waktu sekitar lima bulan ke depan, bangsa Indonesia akan dihadapkan pada rangkaian momentum konstitusional.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Optimalisasi Peran Masjid Sebagai Pemberdaya Umat

22 jam lalu

Bamsoet Dorong Optimalisasi Peran Masjid Sebagai Pemberdaya Umat

Bambang Soesatyo mengapresiasi peran Dewan Pengurus Masjid Agung Sunda Kelapa yang telah mengoptimalkan peran masjid sebagai pemberdaya umat.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ajak Kukuhkan Kembali Persatuan dan Kesatuan Bangsa

5 hari lalu

Bamsoet Ajak Kukuhkan Kembali Persatuan dan Kesatuan Bangsa

Bambang Soesatyo mengajak seluruh elemen bangsa mempererat tali silaturahmi untuk mengukuhkan kembali persatuan dan kesatuan bangsa saat menghadiri halal bihalal PKS.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Berikan Kuliah Pembaharuan Hukum, Dorong Penyempurnaan UU Pemilu

5 hari lalu

Bamsoet Berikan Kuliah Pembaharuan Hukum, Dorong Penyempurnaan UU Pemilu

Bambang Soesatyo mengungkapkan bahwa putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) masih menyisakan pekerjaan rumah bagi parlemen dan pemerintah yang akan datang

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

6 hari lalu

Bamsoet Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

Bambang Soesatyo mengapresiasi terselenggaranya Art Jakarta Gardens 2024 di Hutan Kota, Plataran mulai 23-28 April 2028.

Baca Selengkapnya

Bamsoet: Perikhsa Siap Gelar 'Deffensive Shooting' pada Juli

7 hari lalu

Bamsoet: Perikhsa Siap Gelar 'Deffensive Shooting' pada Juli

Sebelum lomba digelar, peserta akan dibekali pengetahuan tentang teknik menembak, teknik bergerak, hingga teknik mengisi ulang peluru (reload magazine).

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung UI Racing Team Berlaga di Formula Student Czech 2024

7 hari lalu

Bamsoet Dukung UI Racing Team Berlaga di Formula Student Czech 2024

Bambang Soesatyo mendukung para mahasiswa Universitas Indonesia (UI) yang tergabung dalam UI Racing Team ikut dalam kompetisi Formula Student Czech 2024

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung Kerja Sama Wirausahawan Muda Indonesia-Tiongkok

8 hari lalu

Bamsoet Dukung Kerja Sama Wirausahawan Muda Indonesia-Tiongkok

Bambang Soesatyo mendukung rencana para pengusaha muda China yang tergabung dalam China International Youth Exchange Center dalam membangun kerjasama wirausahawan muda Indonesia - Tiongkok.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

8 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".

Baca Selengkapnya