DPR Lantik Pengganti Empat Kader Hanura yang Pindah ke Nasdem

Senin, 3 Desember 2018 17:56 WIB

Anggota Komisi Pertahanan dan Intelejen DPR RI Arief Suditomo dalam diskusi 'Pergantian Kepala BIN dan Membangun Intelejen Profesional' di Cikini, Jakarta, 5 September 2016. TEMPO/Yohanes Paskalis

TEMPO.CO, Jakarta - Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat melantik empat anggota Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) dan satu kader Partai Persatuan Pembangunan sebagai anggota DPR melalui Pergantian Antar Waktu (PAW) hari ini, Senin, 3 Desember 2018. Pelantikan dilakukan oleh Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah dalam rapat paripurna.

Empat anggota Partai Hanura yang diganti karena pindah ke Partai Nasional Demokrat (Nasdem) adalah Rufinus Hotmaulana Hutauruk (daerah pemilihan Sumatera Utara II), Frans Agung Mula Putra (dapil Lampung I), Arief Suditomo (dapil Jawa Barat I), dan Dadang Rusdiana (dapil Jawa Barat II).

Baca: DPR Diminta Segera Selesaikan RUU ...

Keempatnya digantikan oleh Erik Adtrada Ritonga, Ferdinand Sampurna Jaya, Timbul P. Manurung, dan Erislan. Pimpinan DPR juga melantik Lukman Hakim Hasibuan untuk menggantikan Fadly Nurzal dari Fraksi PPP dapil Sumatera Utara III.

Ketua DPR Bambang Soesatyo memimpin pengucapan sumpah jabatan anggota. "Sumpah yang anda ucapkan mengandung tanggung jawab terhadap negara. Sumpah ini adalah janji terhadap Tuhan Yang Maha Esa dan manusia yang harus ditepati," kata Bambang.

Advertising
Advertising

Baca: Formappi: DPR Tak Kritis dalam Pembahasan ...

Selain empat nama itu, masih ada tiga kader Hanura lain yang pindah partai tetapi belum diganti. Mereka ialah Dossy Iskandar, Fauzi H. Amro, dan Sarifuddin Sudding. Dossy dan Fauzi pindah ke Nasdem, sedangkan Sudding mencalonkan diri sebagai calon legislator dari Partai Amanat Nasional.



Berita terkait

Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

9 jam lalu

Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

Timnas AMIN dibubarkan pada Selasa, 30 April 2024

Baca Selengkapnya

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

12 jam lalu

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

Presiden Partai Buruh Said Iqbal menyakini partainya masuk ke Senayan pada pemilu 2029 mendatang.

Baca Selengkapnya

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

17 jam lalu

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

KPK melanjutkan penyelidikan kasus dugaan korupsi pengadaan sarana kelengkapan rumah jabatan anggota DPR RI tahun anggaran 2020

Baca Selengkapnya

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

19 jam lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

20 jam lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Respons PAN hingga Nasdem Soal Jatah Menteri dalam Kabinet Prabowo-Gibran

21 jam lalu

Respons PAN hingga Nasdem Soal Jatah Menteri dalam Kabinet Prabowo-Gibran

Zulhas mengatakan masyarakat tak perlu mengkhawatirkan soal jatah menteri dari partai koalisi dalam kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

PAN Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang Jika PKB dan Nasdem Gabung Koalisi

1 hari lalu

PAN Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang Jika PKB dan Nasdem Gabung Koalisi

Partai Nasdem dan PKB menyatakan akan mendukung pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Surya Paloh Tak Hadiri Pembubaran Timnas Amin, Ini Kata Anies

1 hari lalu

Surya Paloh Tak Hadiri Pembubaran Timnas Amin, Ini Kata Anies

Mantan capres nomor urut 01 Anies Baswedan menanggapi absennya Ketum Partai Nasdem Surya Paloh dalam acara pembubaran Timnas Amin.

Baca Selengkapnya

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

1 hari lalu

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Menurut Anies Baswedan, pembubaran ini bukan berarti mengakhiri perjuangan.

Baca Selengkapnya

NasDem dan PKB Bilang Begini soal Jatah Kursi Menteri di Kabinet Prabowo

1 hari lalu

NasDem dan PKB Bilang Begini soal Jatah Kursi Menteri di Kabinet Prabowo

NasDem dan PKB angkat bicara soal jatah kursi menteri jika kelak jadi bergabung dengan pemerintahan Prabowo-Gibran. Apa kata mereka?

Baca Selengkapnya