Grace Natalie Diserang Hoax Dua Kali, Begini Reaksi Sekjen PSI

Reporter

Dewi Nurita

Kamis, 15 November 2018 11:29 WIB

Ketum PSI Grace Natalie (kanan) didampingi Sekretaris Jenderal PSI Raja Juli Antoni (kiri) pada jumpa pers di DPP PSI, Jakarta, 15 Desember 2017. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Raja Juli Antoni menyesalkan peristiwa yang menimpa Ketua Umum PSI Grace Natalie. Grace telah dua kali diserang fitnah lewat media sosial. Menurut Antoni, fitnah tersebut tak terlepas dari kentalnya budaya patriarki dalam sistem politik Indonesia.

Baca: Grace Natalie Diserang Hoax, Dulu Perselingkuhan Kini Foto Syur

"Di mana perempuan progresif, cerdas, itu tidak cukup. Tubuh perempuan kemudian dieksploitasi menjadi kelemahan," ujar Antoni saat dihubungi Tempo pada Kamis, 15 November 2018.

Pada Juni lalu, Grace diisukan berselingkuh dengan mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Sekarang ia diserang dengan foto syur yang diyakini hasil suntingan.

Isu persilingkuhan Grace dengan Ahok pertama kali muncul di akun Twitter dengan nama @Hulk_idn. Akun itu mencuitkan narasi ihwal Grace menjalin cinta dengan Ahok demi meraup dana dari sembilan taipan. Grace melaporkan @Hulk_idn dan akun lain bernama @prof.djohkhowie yang menyerang dia dengan isu yang sama.

Baca: Foto Syur Palsu Grace Natalie, PSI Lapor ke Polisi

Terbaru, Rabu siang, 14 November 2018, kuasa hukum PSI, Muannas Alaidid, melaporkan empat akun media sosial Facebook serta satu akun Instagram yang diduga mencemari nama baik serta menebar berita hoax tentang Grace Natalie. Adapun keempat akun Facebook itu bernama Srikandi Rahayu Ningsih, Rudy Hadi Saputra, Ira Adriana, Naadirah Nasution, Topan Pratama Siregar, sementara akun Instagram @achysaputra.

Advertising
Advertising

Menurut Muannas, kelima akun itu menyebarkan foto hasil suntingan yang seakan-akan menunjukkan Grace tengah berpose setengah telanjang. Ia mengatakan penyuntingan dilakukan dengan memasukkan wajah Grace ke dalam foto tersebut.

Baca: Di Acara Ulang Tahun PSI, Grace Natalie Sapa Jokowi dengan Bro

Menurut Antoni, untuk menghilangkan budaya patriarki ini, ruang publik harus lebih banyak dikuasai perempuan sehingga bisa lebih ramah terhadap perempuan. "Jadi orang tidak mudah dilecehkan hanya karena dia perempuan," ujar Antoni.

Berita terkait

PSI Tuding Suaranya di Dapil Nias Selatan 5 untuk Kursi DPRD Berpindah ke Gerindra

8 jam lalu

PSI Tuding Suaranya di Dapil Nias Selatan 5 untuk Kursi DPRD Berpindah ke Gerindra

PSI menduga suara partainya dalam pemilihan legislatif DPRD Nias Selatan, Sumatera Utara berpindah ke Partai Gerindra.

Baca Selengkapnya

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

11 jam lalu

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal dirinya yang disebut akan membantu Partai Solidarits Indonesia (PSI) kampanye untuk Pilkada.

Baca Selengkapnya

Respons Ketua DPW PSI Jawa Tengah soal Mosi Tidak Percaya dari 25 DPD

1 hari lalu

Respons Ketua DPW PSI Jawa Tengah soal Mosi Tidak Percaya dari 25 DPD

Disebutkan 25 DPD PSI di Jawa Tengah melayangkan mosi tidak percaya kepada DPW PSI Jawa Tengah. Begini respons ketua DPW PSI.

Baca Selengkapnya

25 DPD PSI di Jawa Tengah Layangkan Mosi Tidak Percaya, Desak DPP Copot Ketua DPW

2 hari lalu

25 DPD PSI di Jawa Tengah Layangkan Mosi Tidak Percaya, Desak DPP Copot Ketua DPW

25 DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dari sejumlah kota/kabupaten di Jawa Tengah melayangkan mosi tidak percaya terhadap DPW PSI Jawa Tengah

Baca Selengkapnya

PDIP Minta Suara PSI di Papua Tengah Jadi Nol, Hakim Guntur Hamzah: Tunjukkan Buktinya

3 hari lalu

PDIP Minta Suara PSI di Papua Tengah Jadi Nol, Hakim Guntur Hamzah: Tunjukkan Buktinya

Hakim MK Guntur Hamzah menyoroti petitum atau permohonan PDIP yang ingin menjadikan perolehan suara PSI di DPRD Provinsi Papua Tengah menjadi nol.

Baca Selengkapnya

PDIP Minta Perolehan Suara PSI dan Demokrat di DPRD Papua Tengah Dinihilkan

3 hari lalu

PDIP Minta Perolehan Suara PSI dan Demokrat di DPRD Papua Tengah Dinihilkan

PDIP meminta kepada MK agar perolehan suara PSI dan Partai Demokrat dalam pemilihan DPRD Provinsi Papua Tengah dijadikan nol.

Baca Selengkapnya

MK Tukar Posisi Anwar Usman di Pleno jika PSI Jadi Pihak Terkait PHPU Pileg

3 hari lalu

MK Tukar Posisi Anwar Usman di Pleno jika PSI Jadi Pihak Terkait PHPU Pileg

MK akan mengganti Anwar Usman dengan hakim konstitusi lain apabila ada panel sengketa pemilu yang berkaitan dengan PSI

Baca Selengkapnya

Gerindra Tegaskan Penyusunan Kabinet Prabowo Belum Dimulai

3 hari lalu

Gerindra Tegaskan Penyusunan Kabinet Prabowo Belum Dimulai

Sufmi Dasco Ahmad menegaskan bahwa presiden terpilih Prabowo Subianto belum pernah mengeluarkan susunan kabinet resmi.

Baca Selengkapnya

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

4 hari lalu

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyambut baik partai-partai non-Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang ingin bergabung pasca penetapan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Menurut Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie, sikap tersebut mencontoh Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

Baca Selengkapnya

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

5 hari lalu

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

Kaesang mengingatkan kader PSi untuk ikut berpartisipasi dalam Pilkada 2024 pada wilayah dengan potensi jumlah kursi terbanyak.

Baca Selengkapnya