Kemendagri Siapkan 11 Rencana Aksi Pencegahan Korupsi di Pemda

Reporter

Syafiul Hadi

Selasa, 13 November 2018 21:15 WIB

Mendagri Tjahjo Kumolo bersama pasangan Gubernur dan Wagub Kalimantan Timur serta Sumatera Selatan memasuki gedung KPK, Jakarta, Senin, 1 Oktober 2018. Kedatangan Mendagri dan dua pasangan gubernur dan wagub itu untuk berkoordinasi dengan pimpinan KPK. TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta-Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menyiapkan draft rencana aksi pencegahan korupsi untuk mengawasi pemerintahan daerah. Inspektur Jenderal Kemendagri Sri Wahyuningsih mengatakan draft ini berisikan 11 aksi pencegahan korupsi.

"Rencana 11 aksi pencegahan korupsi ini dibagi dalam tiga kategori upaya pencegahan korupsi," ujar Sri dalam keterangan tertulis yang diterima Tempo, Selasa, 13 November 2018.

Baca: Kemendagri Sebut Tren Kepala Daerah Terjerat Korupsi Menurun

Sri membagi draft aksi pencegahan korupsi ini menjadi tiga kategori. Kategori pertama meliputi perizinan tata niaga terkait peningkatan pelayanan dan kepatuhan perizinan dan penanaman modal; perbaikan tata kelola data dan kepatuhan sektor ekstraktif, kehutanan, dan perkebunan; penguatan manajemen basis data petani; serta integrasi dan sinkronisasi data impor pangan strategis. "Termasuk penerapan manajemen antisuap di sektor swasta," katanya.

Kategori kedua, kata Sri, terkait keuangan negara, yaitu peningkatan sistem perencanaan, penganggaran, penatalaksanaan, pengadaan, dan pelaporan berbasis elektronik; serta peningkatan profesionalitas dan modernisasi pengadaan barang dan jasa. "Juga meliputi optimalisasi penerimaan negara dari penerimaan pajak dan nonpajak," ucapnya.

Adapun kategori ketiga mencakup penegakan hukum dan reformasi birokrasi, yaitu penguatan pelaksanaan reformasi birokrasi. Termasuk, kata dia, implementasi grand design strategi pengawasan desa dan perbaikan tata kelola sistem peradilan pidana terpadu.

Simak: Tjahjo Kumolo Beberkan Skema Agar Kepala Daerah Tak Korupsi

Sri mengatakan keberhasilan pencegahan korupsi ini juga harus diperhatikan segenap kepala daerah. Sebab, kata dia, upaya pencegahan korupsi di tingkat pemerintahan daerah merupakan amanat dari Presiden Joko Widodo.

"Dukungan, komitmen, dan kesadaran pencegahan korupsi adalah prioritas nasional. Meningkatkan koordinasi dan sinergitas APH, meningkatkan peran inspektorat, integritras, merupakan kunci keberhasilan yang bisa diperankan oleh para kepala daerah dalam upaya pencegarahan korupsi," tuturnya.

Berita terkait

Kemendagri Dorong Implementasi Standar Pelayanan Minimal di Tingkat Pemda

14 menit lalu

Kemendagri Dorong Implementasi Standar Pelayanan Minimal di Tingkat Pemda

Kemendagri mendorong penerapan Standar Pelayanan Minimal (SPM) secara konsisten di semua tingkatan pemerintahan, terutama di lingkungan Pemda.

Baca Selengkapnya

Warga Panama Selenggarakan Pemilihan Umum

18 jam lalu

Warga Panama Selenggarakan Pemilihan Umum

Warga Panama pada Minggu, 5 Mei 2024, berbondong-bondong memberikan hak suaranya dalam pemilihan umum untuk memilih presiden

Baca Selengkapnya

Beredar Video Harvey Moeis Jalan-Jalan Meski Ditahan, Kuasa Hukum: Itu Nyebar Fitnah

1 hari lalu

Beredar Video Harvey Moeis Jalan-Jalan Meski Ditahan, Kuasa Hukum: Itu Nyebar Fitnah

Kuasa hukum Harvey Moeis dan istrinya Sandra Dewi, Harris Arthur Hedar, membantah kliennya berkeliaran di salah satu pusat pembelanjaan di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Mangkir tanpa Alasan, KPK: Praperadilan Tak Hentikan Penyidikan

2 hari lalu

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Mangkir tanpa Alasan, KPK: Praperadilan Tak Hentikan Penyidikan

KPK mengatakan, kuasa hukum Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor seharusnya berperan mendukung kelancaran proses hukum.

Baca Selengkapnya

KPK Sita Kantor NasDem di Sumatera Utara dalam Kasus Korupsi Bupati Labuhanbatu

3 hari lalu

KPK Sita Kantor NasDem di Sumatera Utara dalam Kasus Korupsi Bupati Labuhanbatu

KPK menyita kantor Partai NasDem di Labuhanbatu, Sumatera Utara, dalam perkara korupsi yang menjerat Bupati Erik Atrada Ritonga.

Baca Selengkapnya

Fakta-Fakta Sidang SYL: Duit Kementerian Dipakai Buat Sunatan, Bangun Kafe, hingga Cicil Alphard

3 hari lalu

Fakta-Fakta Sidang SYL: Duit Kementerian Dipakai Buat Sunatan, Bangun Kafe, hingga Cicil Alphard

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya

Profil Hendry Lie, Bos Sriwijaya Air yang Ditetapkan Tersangka Kasus Timah

3 hari lalu

Profil Hendry Lie, Bos Sriwijaya Air yang Ditetapkan Tersangka Kasus Timah

PT Sriwijaya Air didirikan oleh Chandra Lie, Hendry Lie, Johannes Bunjamin, dan Andy Halim pada 28 April 2003.

Baca Selengkapnya

Sidang Perdana Praperadilan Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Melawan KPK Akan Digelar Hari Ini

4 hari lalu

Sidang Perdana Praperadilan Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Melawan KPK Akan Digelar Hari Ini

Gugatan praperadilan Bupati Sidoarjo itu akan dilaksanakan di ruang sidang 3 Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pukul 09.00.

Baca Selengkapnya

Ekuador Gugat Meksiko di ICJ karena Beri Suaka Mantan Wakil Presiden

5 hari lalu

Ekuador Gugat Meksiko di ICJ karena Beri Suaka Mantan Wakil Presiden

Meksiko sebelumnya telah mengajukan banding ke ICJ untuk memberikan sanksi kepada Ekuador karena menyerbu kedutaan besarnya di Quito.

Baca Selengkapnya

KPK: Potensi Korupsi di Sektor Pengadaaan Barang Jasa dan Pelayanan Publik di Daerah Masih Tinggi

5 hari lalu

KPK: Potensi Korupsi di Sektor Pengadaaan Barang Jasa dan Pelayanan Publik di Daerah Masih Tinggi

Deputi Bidang Koordinasi dan Supervisi KPK memprioritaskan lima program unggulan untuk mencegah korupsi di daerah.

Baca Selengkapnya