Setahun di Lebanon, KRI Usman Harun-359 Pulang Kampung

Reporter

Tempo.co

Editor

Elik Susanto

Minggu, 7 Oktober 2018 10:19 WIB

KRI Usman Harun-359 saat singgah di Jeddah Islamic Port, Saudi Arabia. Foto: KJRI Jeddah

TEMPO.CO, Jakarta - Dalam perjalanan pulang ke Tanah Air, KRI Usman Harun-359 lebih dulu singgah di Jeddah, Arab Saudi. Kapal perang ini bertugas selama setahun dalam misi perdamaian di Lebanon. Kapal sandar di Jeddah Islamic Port, Sabtu, 6 Oktober 2018 sekitar pukul 13:30 Waktu Arab Saudi.

Baca: PBB Libatkan Kapal Perang Indonesia di Lebanon

Kehadiran kapal perang tipe fregat ringan atau Multi Role Light Frigate (MRLF) ini disambut Atase Pertahanan KBRI Riyadh, Brigadir Jenderal Drajad Brima Yoga, Pelaksana Fungsi Penerangan Sosial Budaya KJRI Jeddah, Ahmad Syofian, dan Pelaksana Fungsi Konsuler sekaligus Kepala Protokol KJRI Jeddah, Umar Badarsyah.

KRI Usman Harun-359 tergabung dalam Satuan Tugas Maritim TNI Kontingen Garuda (Konga) XXVIII-J/UNIFIL atau Maritime Task Force sejak 23 September 2017. Ini merupakan tugas pemeliharaan perdamaian dunia di bawah PBB di Lebanon.

Sambil menunggu pengisian bahan bakar (refueling) dan logistik, ABK KRI Us,an Harun-359 yang berjumlah 100 orang memanfaatkan waktu singgah selama tiga hari. Mereka menunaikan ibadah umrah dan berziarah ke Madinah untuk ABK yang beragama Islam. Kapal ini di bawah Komandan Kolonel Alan Dahlan.

Alan Dahlan mengatakan, tantangan yang dihadapi selama betugas adalah mempertahankan alat utama sistem persenjataan sebagai komponen penting. "Mulai dari mesinnya, elektroniknya, sensor dan segala macamnya untuk bertahan satu tahun di sana dengan kondisi yang selalu siap," ujar lulusan Akabri 1995 ini, seperti dalam rilis yang diterima Tempo, Minggu, 7 Oktober 2018.

Menurut Alan, KRI Usman Harun-359 tidak pernah sepi dari tamu, baik kalangan mahasiswa Lebanon maupun pejabat. "Saat kunjungan mereka, kami mempromosikan budaya Indonesia, kuliner Indonesia dan kami mendapat sambutan yang luar bisa dari mereka," ujar pria asal Bandung ini.

KRI Usman Harun-359 bertolak dari Lebanon 1 Oktober dijadwalkan tiba di Indonesia pada 31 Oktober, dengan singgah terlebih dahulu di Port Said Mesir, kemudian Arab Saudi, Salalah Oman, Colombo dan baru memasuki perairan Indonesia melalui Belawan Medan.

Berita terkait

Top 3 Dunia: Jusuf Kalla Bertemu Hamas Hingga AS-Israel Diduga Langgar Hukum Internasional

11 jam lalu

Top 3 Dunia: Jusuf Kalla Bertemu Hamas Hingga AS-Israel Diduga Langgar Hukum Internasional

Berita Top 3 Dunia pada Selasa 7 Mei 2024 diawali oleh kabar Ketua Umum PMI Jusuf Kalla meminta kelompok Palestina Hamas untuk bersatu dengan Fatah

Baca Selengkapnya

Senjata AS Digunakan dalam Serangan Israel ke Lebanon, Diduga Langgar Hukum Internasional

1 hari lalu

Senjata AS Digunakan dalam Serangan Israel ke Lebanon, Diduga Langgar Hukum Internasional

Sejak 7 Oktober, 16 pekerja medis tewas akibat serangan udara Israel di Lebanon, dan 380 orang lainnya tewas termasuk 72 warga sipil.

Baca Selengkapnya

Lebanon akan Menerima Yurisdiksi ICC atas Kejahatan Perang Israel di Wilayahnya

10 hari lalu

Lebanon akan Menerima Yurisdiksi ICC atas Kejahatan Perang Israel di Wilayahnya

Lebanon akan menerima yurisdiksi Pengadilan Kriminal Internasional (ICC) untuk mengadili kejahatan perang Israel di wilayahnya sejak Oktober lalu.

Baca Selengkapnya

Hizbullah Tembakkan Puluhan Roket ke Pangkalan Militer Israel

15 hari lalu

Hizbullah Tembakkan Puluhan Roket ke Pangkalan Militer Israel

Konflik antara Israel - Lebanon kian rumit. Selasa pagi, Hizbullah menembakkan 35 roket ke markas militer Israel.

Baca Selengkapnya

Paus Fransiskus Khawatirkan Timur Tengah, Serukan Dialog dan Diplomasi

16 hari lalu

Paus Fransiskus Khawatirkan Timur Tengah, Serukan Dialog dan Diplomasi

Paus Fransiskus pada Ahad mengemukakan kekhawatiran mengenai situasi di Timur Tengah serta menyerukan untuk terus dilakukan dialog dan diplomasi.

Baca Selengkapnya

Emmanuel Macron Minta Hizbullah Ditarik dari Perbatasan Israel-Lebanon

16 hari lalu

Emmanuel Macron Minta Hizbullah Ditarik dari Perbatasan Israel-Lebanon

Emmanuel Macron rapat dengan Perdana Menteri Lebanon untuk mendiskusikan kelompok Hizbullah.

Baca Selengkapnya

Serangan Iran ke Israel oleh Islamic Revolutionary Guard Corps Iran atau IRGC, Ini Pasukan Garda Revolusi Iran

20 hari lalu

Serangan Iran ke Israel oleh Islamic Revolutionary Guard Corps Iran atau IRGC, Ini Pasukan Garda Revolusi Iran

Konsulat Iran di Damaskus diserang Israel. Garda Revolusi Iran beri serangan balasan dengan tembakkan ratusan rudal ke Israel akhir pakan lalu.

Baca Selengkapnya

Iran Lakukan Serangan Balasan ke Israel, Begini Tanggapan Negara-negara di Kawasan Timur Tengah

23 hari lalu

Iran Lakukan Serangan Balasan ke Israel, Begini Tanggapan Negara-negara di Kawasan Timur Tengah

Serangan balasan Iran ke Israel menuai beragam respons dari negara-negara di dunia, terutama yang berada di kawasan Timur Tengah.

Baca Selengkapnya

Khotbah Idul Fitri, Pemimpin Tertinggi Iran Kutuk Israel atas Serangan Berdarah di Gaza

27 hari lalu

Khotbah Idul Fitri, Pemimpin Tertinggi Iran Kutuk Israel atas Serangan Berdarah di Gaza

Pemimpin tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei mengutuk Israel dan Barat atas kejahatan di Gaza selama Ramadan dan enam bulan terakhir

Baca Selengkapnya

Militer Lebanon Sebut Tiga Pengamat PBB Terluka akibat Ranjau Darat

34 hari lalu

Militer Lebanon Sebut Tiga Pengamat PBB Terluka akibat Ranjau Darat

Investigasi militer Lebanon yang sedang berlangsung menetapkan bahwa sebuah ranjau darat melukai tiga pengamat militer PBB dan seorang penerjemah

Baca Selengkapnya