Ditanya Farhat Abbas, Muhaimin: Jangan Bahas Orang Enggak Jelas

Rabu, 12 September 2018 17:10 WIB

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar tiba di restauran Plataran Menteng, Jakarta Pusat, 9 Agustus 2018. TEMPO / Friski Riana

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Muhaimin Iskandar tak mau berkomentar soal ulah kadernya, Farhat Abbas, yang menyebut bahwa orang yang tak memilih Joko Widodo atau Jokowi di pemilihan presiden 2019 akan masuk neraka.

Baca: Sebut yang Tak Pilih Jokowi Masuk Neraka, Farhat Abbas Ditegur

"Jangan bahas orang enggak jelas. Enggak jelas, enggak jelas," kata Muhaimin di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 12 September 2018.

Muhaimin enggan berkomentar lebih lanjut. Namun, pernyataan ini mempertegas pernyataan Sekretaris Jenderal PKB Abdul Kadir Karding sebelumnya. Karding mengatakan PKB sudah menegur Farhat atas pernyataannya yang kontroversial.

Pernyataan kontroversial Farhat Abbas di akun Instagram-nya. instagram.com/farhatabbastv226

"Sudah saya tegur via whatsapp," ujar Karding di Gedung High End, Jakarta pada Rabu, 12 September 2018.

Farhat Abbas menyampaikan pernyataan kontroversial melalui akun Instagramnya. Pada bio profilnya, dia menulis bahwa yang tidak memilih Jokowi akan masuk neraka.

Baca: Timses Jokowi Akan Tegur Farhat Abbas karena Pernyataannya

Advertising
Advertising

"Yang pilih Pak Jokowi masuk surga. Yang enggak pilih Pak Jokowi, yang menghina, fitnah dan nyinyirin Pak Jokowi, bakal masuk neraka!," tulis farhat di akun instagram @farhatabbastv226, dua hari yang lalu.

Karding mengatakan memang ada orang-orang yang fanatik mendukung Jokowi, Farhat Abbas salah satunya. Dia pun menegaskan pernyataan-pernyataan semacam ini bukan kebijakan tim sukses Jokowi. "Itu murni statement pribadi Pak Farhat Abbas," ujarnya.

DEWI NURITA

Berita terkait

PKB Usung Gus Yusuf di Pilkada Jawa Tengah, Cak Imin: Sayang Kalau Tidak Maju

7 hari lalu

PKB Usung Gus Yusuf di Pilkada Jawa Tengah, Cak Imin: Sayang Kalau Tidak Maju

Cak Imin menyebut Gus Yusuf memiliki elektabilitas tertinggi di antara calon lain yang digadang-gadang bakal bertarung di Pilkada Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Cak Imin Sebut Edy Rahmayadi Kandidat Paling Kuat di Pilkada Sumut 2024

7 hari lalu

Cak Imin Sebut Edy Rahmayadi Kandidat Paling Kuat di Pilkada Sumut 2024

Cak Imin mengatakan Edy Rahmayadi sudah mendaftar ke PKB untuk maju di Pilkada Sumut 2024.

Baca Selengkapnya

Cak Imin Bantah Sudah Beri Rekomendasi ke Bobby Nasution Maju Pilkada Sumut

7 hari lalu

Cak Imin Bantah Sudah Beri Rekomendasi ke Bobby Nasution Maju Pilkada Sumut

Cak Imin, memastikan, hingga saat ini, Bobby Nasution juga tidak mendaftar ke PKB untuk maju di Pilkada Sumut.

Baca Selengkapnya

Prabowo Subianto Terus Disoroti, Kabinet Besar hingga Peluang Koalisi

8 hari lalu

Prabowo Subianto Terus Disoroti, Kabinet Besar hingga Peluang Koalisi

Berbagai wacana yang dilepas Prabowo Subianto ters mendapat sorotan

Baca Selengkapnya

Kata Pakar Soal Posisi Koalisi dan Oposisi dalam Pemerintahan Prabowo

10 hari lalu

Kata Pakar Soal Posisi Koalisi dan Oposisi dalam Pemerintahan Prabowo

Prabowo diharapkan tidak terjebak dalam politik merangkul yang berlebihan.

Baca Selengkapnya

Cerita Gus Muhdlor Pindah Mendukung Prabowo Setelah OTT KPK

10 hari lalu

Cerita Gus Muhdlor Pindah Mendukung Prabowo Setelah OTT KPK

Momentum pindah dukungan Gus Muhdlor saat pilpres ditengarai dipengarui kasus korupsi yang menjeratnya.

Baca Selengkapnya

Alasan Muhaimin Sebut PKB Tunggu hingga 20 Oktober Soal Peluang Gabung Koalisi Prabowo

12 hari lalu

Alasan Muhaimin Sebut PKB Tunggu hingga 20 Oktober Soal Peluang Gabung Koalisi Prabowo

Muhaimin Iskandar mengatakan Prabowo menerima masukan dari PKB untuk menjadi agenda nasional.

Baca Selengkapnya

Peluang PKB Masuk Koalisi Prabowo, Muhaimin Iskandar: Tunggu Sampai Oktober

13 hari lalu

Peluang PKB Masuk Koalisi Prabowo, Muhaimin Iskandar: Tunggu Sampai Oktober

Muhaimin Iskandar bakal menentukan sikap partainya bergabung atau tidak dalam koalisi Prabowo pada Oktober mendatang.

Baca Selengkapnya

Muhaimin Iskandar Sebut PKB Buka Pintu untuk Khofifah Daftar Pilkada Jawa Timur

14 hari lalu

Muhaimin Iskandar Sebut PKB Buka Pintu untuk Khofifah Daftar Pilkada Jawa Timur

PKB menyambut baik jika nantinya Khofifah mendaftar diri mengikuti seleksi internal di partai itu untuk maju di Pilkada Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

5 Hal tentang Airin Rachmi Diany, Maju Pilkada Banten hingga Dianggap Role Model

15 hari lalu

5 Hal tentang Airin Rachmi Diany, Maju Pilkada Banten hingga Dianggap Role Model

Airin Rachmi Diany salah satu kader Golkar yang maju mendaftar Pilkada Banten

Baca Selengkapnya