Jonatan Christie Sisihkan Bonusnya Untuk Korban Gempa Lombok

Reporter

Antara

Editor

Elik Susanto

Rabu, 29 Agustus 2018 08:57 WIB

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Jonatan Christie bergembira usai meraih poin saat bertanding melawan pebulu tangkis Jepang, Kenta Nishimoto pada babak semifinal Asian Games 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Senin 27 Agustus 2018. REUTERS/Cathal Mcnaughton

TEMPO.CO, Jakarta - Jonatan Christie dipastikan akan menerima bonus Rp 1,5 miliar yang dijanjikan pemerintah. Ia berhasil meraih medali emas nomor tunggal putra bulu tangkis Asian Games 2018 setelah mengalahkan pemain Taiwan, Chou Tien Chen dengan skor 21-18, 20-22, dan 21-15 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa, 28 Agustus 2018.

Baca: Jumlah Korban Meninggal Akibat Gempa Lombok 563 Orang

Jojo, panggilan akrab Jonatan Christie, mengatakan bonus yang akan diterimanya tidak dinikmati sendiri. Ia ingin menyumbangkan sebagian bonusnya untuk korban gempa di Lombok, Nusa Tenggara Barat. Lindu yang mengguncang Lombok dalam beberapa minggu terakhir mengakibatkan kerusakan parah rumah penduduk, ratusan korban jiwa dan ribuan warga mengungsi.

"Bonusnya ada yang mau ditabung, sebagian lagi dibagi-bagi, untuk tim support yang dari awal sebelum Asian Games sudah banyak membantu saya. Saya juga ingin menyisihkan untuk keluarga dan orang-orang yang membutuhkan seperti korban gempa di Lombok. Saya mau membagi yang Tuhan bagi ke saya," kata Jonatan seusai bertanding.

Seorang pengungsi korban gempa bumi mencuci pakaian mengunakan air dari parit di dekat tempat pengungsian di Desa Santong, Kayangan, Lombok Utara, NTB, Sabtu 11 Agustus 2018. Sejumlah tempat pengungsian korban gempa bumi yang tersebar di berbagai wilayah di NTB membutuhkan perangkat sanitasi untuk mandi, cuci, dan kakus. ANTARA FOTO/Zabur Karuru

Jonatan mengaku tidak memikirkan bonus sebagai motivasi dia untuk menang. "Saya enggak kepikiran bonus. Saya hanya fokus main saja, bermain bagus. Berusaha maksimal saja," ujar pemain bulu tangkis peringkat 15 dunia itu.

Jonatan mengartikan kemenangannya di pesta olahraga terbesar kedua setelah Olimpiade ini sebagai berkah dari Tuhan. "Jujur saya tidak pernah menyangka bisa mendapat medali emas dan yang saya yakini ini berkah dari Tuhan untuk saya," kata peraih medali emas SEA Games 2017 yang memukau penonton saat mengalahkan Chou Tien Chen.

Pemerintah menyiapkan sejumlah bonus bagi atlet berprestasi pada ajang Asian Games 2018. Bonus itu antara lain uang, rumah, dan status sebagai pegawai negeri atau aparatur sipil negara (ASN). "Bonusnya sudah disiapkan bagi mereka yang berhasil meraih medali dan membawa harum nama bangsa Indonesia," ujar Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi kepada wartawan di sela konferensi pers di JCC Jakarta, Senin, 27 Agustus 2018.

Advertising
Advertising

Medali emas Jonatan Christie menambah koleksi kontingen Indonesia dalam ajang olahraga se Asia ke-18 tersebut. Sampai dengan Selasa malam, 28 Agustus 2018, medali yang diperoleh tim Indonesia sebanyak 24 emas, 19 perak dan 29 perunggu.

Berita terkait

Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Siap Tampil Mati-matian

3 jam lalu

Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Siap Tampil Mati-matian

Atlet tunggal putra, Jonatan Christie, mengatakan tim putra Indonesia siap memberikan kemampuan terbaik pada babak perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

22 jam lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Berhasil Redam Perlawanan Lakshya Sen, Sementara Indonesia Unggul 2-1 Atas India

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Berhasil Redam Perlawanan Lakshya Sen, Sementara Indonesia Unggul 2-1 Atas India

Kemenangan Jonatan Christie membawa Indonesia berbalik unggul 2-1 atas India dalam laga penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

1 hari lalu

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.

Baca Selengkapnya

Duel Indonesia vs India di Piala Thomas 2024, Pelatih Irwansyah Prediksi Laga Bakal Berat

2 hari lalu

Duel Indonesia vs India di Piala Thomas 2024, Pelatih Irwansyah Prediksi Laga Bakal Berat

Irwansyah mengatakan anak asuhnya siap turun dengan kekuatan terbaik menjelang pertandingan terakhir fase grup Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Chico Wardoyo Menang, Indonesia vs Thailand Berakhir 4-1

3 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Chico Wardoyo Menang, Indonesia vs Thailand Berakhir 4-1

Chico Aura Dwi Wardoyo menggenapi kemenangan Indonesia 4-1 atas Thailand pada fase grup C Piala Thomas 2024. Indonesia lolos ke perempat final.

Baca Selengkapnya

Kata Jonatan Christie Usai Menang Susah Payah Lawan Wakil Thailand di Piala Thomas 2024

3 hari lalu

Kata Jonatan Christie Usai Menang Susah Payah Lawan Wakil Thailand di Piala Thomas 2024

Jonatan Christie menyumbang poin kedua untuk Indonesia pada laga menghadapi Thailand di Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar Alfian Ingin Tim Bulu Tangkis Indonesia Lebih Kompak dan Saling Percaya

4 hari lalu

Piala Thomas 2024: Fajar Alfian Ingin Tim Bulu Tangkis Indonesia Lebih Kompak dan Saling Percaya

Fajar Alfian memiliki tekad untuk bisa mengantarkan Indonesia menjadi juara Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Piala Thomas dan Piala Uber 2024: Tim Putra Indonesia di Puncak Usai Kalahkan Inggris 5-0

4 hari lalu

Klasemen Piala Thomas dan Piala Uber 2024: Tim Putra Indonesia di Puncak Usai Kalahkan Inggris 5-0

Tim bulu tangkis Indonesia memuncaki klasemen sementara Grup C Piala Thomas dan Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Jonatan Christie Menang, Bawa Indonesia Unggul 3-0 Atas Inggris di Piala Thomas 2024

5 hari lalu

Jonatan Christie Menang, Bawa Indonesia Unggul 3-0 Atas Inggris di Piala Thomas 2024

Jonatan Christie menyumbang poin bagi tim bulu tangkis Indonesia setelah mengalahkan Nadeem Dalvi saat menghadapi Inggris di Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya