Jokowi Optimistis Target Medali Emas Asian Games 2018 Terlampaui

Reporter

Vindry Florentin

Editor

Amirullah

Senin, 27 Agustus 2018 14:28 WIB

jokowi Asian Games 2018 (instagram @jokowi)

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi optimistis target medali emas dalam Asian Games 2018 bisa tercapai. Dia menilai banyak peluang bagi kontingen Indonesia untuk merebut emas di beberapa cabang olahraga yang akan dipertandingkan hingga pesta olahraga tersebut berakhir.

Baca: Asian Games 2018, Tilik Gaya Jokowi Sambut Emas di Instagram

"Menurut saya, target 16 emas yang sudah kita tentukan itu insya Allah terlampaui," katanya di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Soebroto, Jakarta, Senin, 27 Agustus 2018.

Secara khusus, Jokowi berharap Indonesia mampu mendulang banyak emas dari cabang pencak silat, yang akan bertanding hari ini. "Hari ini silat. Silat ini banyak (medali) nanti. Pencak silat, saya kira, tambang emas kita ada di situ," ujarnya.

Selain berharap dari pencak silat, Jokowi menilai kontingen Indonesia masih berpeluang mendulang medali di banyak cabang olahraga lain. "Saya kira, kita masih banyak peluang di beberapa cabang olahraga, tidak hanya silat saja. Bulu tangkis, karate, jetski, panjat tebing, atau kano masih ada peluang," ucapnya.

Advertising
Advertising

Baca: Jokowi Akan Nonton Final Pencak Silat Asian Games 2018

Hingga berita ini ditulis, Indonesia berhasil mengumpulkan 15 medali emas, 13 perak, dan 25 perunggu. Torehan emas tersebut menjadikan Indonesia melampaui pencapaiannya saat menjadi tuan rumah pada 1962. Saat itu, Indonesia meraih 11 emas, 12 perak, dan 28 perunggu.

Medali emas yang diraih Indonesia antara lain berasal dari cabang olahraga pencak silat, paralayang, balap sepeda, dayung, wushu, dan panjat tebing. Cabang olahraga jetski, angkat besi, karate, tenis, dan taekwondo juga menyumbang medali emas.

Berita terkait

Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

4 jam lalu

Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

Pemerintah memperpanjang kontrak PT Freeport Indonesia hingga 2061 setelah kontrak mereka berakhir pada 2041 dengan kompensasi penambahan saham 61%

Baca Selengkapnya

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

4 jam lalu

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

Gibran mengaku telah memiliki roadmap untuk partai politik yang dipilihnya setelah tak bergabung lagi dengan PDIP.

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

6 jam lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

7 jam lalu

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

Pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport hingga 2061. Menteri Bahlil Lahadalia klaim Freeport sudah jadi perusahaan milik Indonesia.

Baca Selengkapnya

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

8 jam lalu

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

Presiden Joko Widodo, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga baik ditingkat petani, pedagang maupun peternak

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

8 jam lalu

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

Apa pesan Presiden Jokowi dan Mendikburistek Nadiem Makarim dalam peringatan Hardiknas 2024?

Baca Selengkapnya

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

8 jam lalu

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

9 jam lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

9 jam lalu

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal dirinya yang disebut akan membantu Partai Solidarits Indonesia (PSI) kampanye untuk Pilkada.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

10 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

Jokowi optimistis Timnas U-23 Indonesia bisa mengalahkan Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 Kamis malam ini.

Baca Selengkapnya