Eks Wali Kota Madiun Kokok Raya Batal Jadi Caleg PDIP

Kamis, 19 Juli 2018 06:12 WIB

Bekas Ketua DPRD Kota Madiun periode 1999-2004 dan Walikota Madiun periode 2004-2009 Djatmiko Royo Saputro alias Kokok Raya (kiri) mengajukan peninjauan kembali (PK) putusan kasus korupsi atas dirinya. TEMPO/Ishomuddin

TEMPO.CO, Jakarta - PDI Perjuangan urung mengusung Wali Kota Madiun periode 2004-2009 Djatmiko Royo Saputro alias Kokok Raya menjadi calon legislatif atau caleg di Pemilu 2019.

Baca juga: Johan Budi Maju Caleg Lewat PDIP dari Dapil Jawa Timur

"Yang bersangkutan sudah mengundurkan diri, sehingga tidak jadi kami calonkan," kata Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto di kantor Dewan Pengurus Pusat PDIP, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Rabu, 18 Juli 2018.

Hasto sebelumnya sempat membacakan nama Kokok Raya sebagai calon anggota legislatif dari PDIP yang didaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum. Kokok merupakan mantan narapidana korupsi yang pernah dipenjara selama satu tahun enam bulan.

Kokok dihukum karena terbukti menyalahgunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah tahun 2002, 2003, dan 2004, yang merugikan keuangan negara senilai Rp 8,3 miliar. Penyalahgunaan anggaran itu terjadi ketika Kokok menjabat sebagai Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Madiun periode 1999-2004.

Advertising
Advertising

Baca juga: Alasan Pendiri PKS Yusuf Supendi Hengkang dan Jadi Caleg PDIP

Setelah dikonfirmasi ulang, Hasto mengatakan bahwa Kokok Raya tak jadi dicalonkan. Dia menambahkan, PDIP berkomitmen mencalonkan kader-kader yang memiliki rekam jejak yang baik dan bersih. "Partai punya itikad sangat kuat menjadi partai yang bersih," kata Hasto.

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum juga telah menetapkan aturan yang meminta setiap partai agar tak mencalonkan eks narapidana korupsi, kejahatan seksual terhadap anak, dan bandar narkoba sebagai caleg. Ketentuan itu tertuang dalam Peraturan KPU Nomor 20 Tahun 2018 tentang Pencalonan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota.

Berita terkait

PTUN Gelar Sidang Perdana Gugatan PDIP ke KPU Pagi Ini

57 menit lalu

PTUN Gelar Sidang Perdana Gugatan PDIP ke KPU Pagi Ini

Tim Hukum PDIP menggugat KPU akibat menerima pencalonan Gibran. Perubahan PKPU dilakukan tanpa proses di DPR.

Baca Selengkapnya

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

14 jam lalu

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

PDIP Surabaya mengusulkan wali kota - wakil wali kota inkumben Eri Cahyadi-Armuji maju ke Pilkada Kota Surabaya 2024.

Baca Selengkapnya

Tim Hukum PDIP Beberkan Persiapan Sidang Perdana Lawan KPU di PTUN Besok

20 jam lalu

Tim Hukum PDIP Beberkan Persiapan Sidang Perdana Lawan KPU di PTUN Besok

PDIP menggugat KPU RI ke PTUN. Menyoal perubahan PKPU tanpa melalui proses di DPR.

Baca Selengkapnya

Saat Hakim MK Pertanyakan Caleg PKB yang Cabut Gugatan ke PDIP

22 jam lalu

Saat Hakim MK Pertanyakan Caleg PKB yang Cabut Gugatan ke PDIP

Kuasa hukum mengaku mendapat informasi pencabutan itu dari kliennya saat sidang MK tengah berlangsung.

Baca Selengkapnya

Sengketa Pemilu Legislatif dari Gugatan PPP hingga Caleg

1 hari lalu

Sengketa Pemilu Legislatif dari Gugatan PPP hingga Caleg

Mahkamah Konstitusi mulai menyidangkan 297 sengketa pemilu legislatif diiantaranya gugatan PPP dan caleg.

Baca Selengkapnya

Soal Peluang Dukung Khofifah di Pilkada Jatim, Said Abdullah PDIP: Kami Sudah Duduk Bersama

1 hari lalu

Soal Peluang Dukung Khofifah di Pilkada Jatim, Said Abdullah PDIP: Kami Sudah Duduk Bersama

Said juga merespon soal adanya kabar pertemuan dengan Khofifah dengan secara tertutup.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Keunggulan Khofifah dari Risma di Pilkada Jatim, Apa Saja?

1 hari lalu

Pengamat Sebut Keunggulan Khofifah dari Risma di Pilkada Jatim, Apa Saja?

Posisi Risma sebagai kader PDIP dinilai mampu memberikan keuntungan bagi Khofifah di Pilkada Jatim.

Baca Selengkapnya

Ketum Projo Budi Arie Pastikan Jokowi Bukan Lagi Kader PDIP

1 hari lalu

Ketum Projo Budi Arie Pastikan Jokowi Bukan Lagi Kader PDIP

Ketika ditanya peluang Jokowi masuk partai lain, Budi Arie meminta publik menunggu. Dia juga bicara soal peluang Jokowi masuk Golkar.

Baca Selengkapnya

Ditolak Partai Gelora untuk Gabung Kubu Prabowo, PKS Tak Masalah Jadi Koalisi atau Oposisi

1 hari lalu

Ditolak Partai Gelora untuk Gabung Kubu Prabowo, PKS Tak Masalah Jadi Koalisi atau Oposisi

Partai Gelora menyebut PKS selalu menyerang Prabowo-Gibran selama kampanye Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

5 Presiden Indonesia yang Juga Petinggi Partai, Tak ada Nama Jokowi

2 hari lalu

5 Presiden Indonesia yang Juga Petinggi Partai, Tak ada Nama Jokowi

Jokowi jadi satu-satunya presiden Indonesia yang dipecat dari partai, inilah 5 Presiden Indonesia yang juga menjadi petinggi partai.

Baca Selengkapnya