MPR Libatkan Mahasiswa Sosialisasi Empat Pilar melalui Pagelaran Wayang Orang

Minggu, 15 Juli 2018 09:00 WIB

Acara Sosialisasi Empat Pilar lewat pagelaran seni budaya wayang orang mahasiswa dengan lakon "Sumpah Setyaki" di Gedung Ki Narto Sabdho Komplek Taman Budaya Raden Saleh, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu malam, 14 Juli 2018.

INFO NASIONAL – Salah satu metode yang digunakan MPR RI untuk mensosialisasikan Empat Pilar MPR RI (Pancasila, UUD NRI Tahun 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika) adalah dengan mengadakan pagelaran seni budaya. Ketua Badan Pengkajian MPR Bambang Sadono mengatakan dengan pagelaran seni budaya ini, MPR ikut melestarikan dan menjaga kebudayaan luhur bangsa agar para generasi muda Indonesia dapat lebih mencintai budayanya sendiri.

Hal itu disampaikan Bambang Sadono saat memberi sambutan pada acara Sosialisasi Empat Pilar lewat pagelaran seni budaya wayang orang mahasiswa dengan lakon “Sumpah Setyaki” di Gedung Ki Narto Sabdho Komplek Taman Budaya Raden Saleh, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu malam, 14 Juli 2018. Wayang orang yang terselenggara atas kerja sama MPR dengan WO Ngesti Pandowo dan mahasiswa Semarang ini mengisahkan perjuangan Setyaki sebagai ksatria pembela negara yang rela berkorban dan berjuang untuk nusa dan bangsanya.

Selain Bambang Sadono, pagelaran wayang orang ini juga dihadiri oleh Siti Fauziah (Kepala Biro Humas Setjen MPR RI), pengurus Bakti Praja Jawa Tengah, Paguyuban Wartawan Senior Jateng, dan disaksikan oleh ratusan mahasiswa dan masyarakat para undangan yang datang dari berbagai kalangan, yang sangat antusias menyaksikan pertunjukan wayang ini.

Kepala Biro Humas Setjen MPR RI Siti Fauziah, saat menyampaikan sambutannya mengatakan pagelaran wayang orang ini merupakan salah satu metode Sosialisasi Empat Pilar MPR RI. Dan di daerah lain juga diselenggarakan yang disesuaikan dengan budaya masyarakat setempat.

Salah satu metode sosialisasi yang dilaksanakan MPR melalui pagelaran seni budaya ini, merupakan media yang tepat dan efektif untuk mendapatkan masukan dari masyarakat, “Pagelaran yang dilaksanakan di Taman Raden Saleh, Semarang ini adalah salah satu metode yang dipakai selain LCC, ToT, Kemah Empat Pilar oleh MPR untuk mensosialisasikan Empat Pilar MPR RI,” ujarnya.

Advertising
Advertising

Disampaikan juga bahwa pagelaran wayang ini bukan hanya sekadar tontonan, namun juga berisi panutan-panutan yang harus diaktualisasikan dalam kehidupan sehari-hari. “Pagelaran malam ini tak hanya menghibur, tapi dengan pertunjukan wayang orang ini saya berharap bisa lebih mendekatkan lagi seni budaya asli Indonesia, yang telah menjadi kebanggaan bangsa kita di mata dunia selama ini,” ucapnya. (*)

Berita terkait

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

7 November 2022

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

Agar ban tubeless Anda mampu bertahan lama, pasti harus diperlakukan dengan baik sehingga tidak cepat rusak.

Baca Selengkapnya

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

29 Agustus 2022

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

Kemenkominfo Menyelenggarakan Kelas Literasi Digital dalam Bimbingan Teknis untuk MeningkatkanKompetensi Guru TIK di Kota Batam

Baca Selengkapnya

Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

27 Februari 2022

Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

Integrasi memudahkan aksesibilitas dan meningkatkan kenyamanan masyarakat menggunakan angkutan umum perkotaan di Palembang dan sekitarnya.

Baca Selengkapnya

Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

27 Februari 2022

Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

Gus Muhaimin mengaku spirit perjuangan Kiai Abbas akan terus dikenang sepanjang masa.

Baca Selengkapnya

Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

27 Februari 2022

Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

Kuota tersebut dimanfaatkan untuk nelayan lokal, bukan tujuan komersial (penelitian, diklat, serta kesenangan dan rekreasi), dan industri

Baca Selengkapnya

BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

19 Februari 2022

BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

Kolaborasi diaspora dengan perbankan nasional merupakan upaya untuk terus menciptakan banyak peluang investasi di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

19 Februari 2022

Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

Heboh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang mendapatkan kado ulang tahun mesin ATM dari PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI).

Baca Selengkapnya

Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

19 Februari 2022

Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

Tes pramusim MotoGP yang telah digelar pada 11 Maret 2022 menjadi pelajaran penting menghadapi race MotoGP pada 18-20 Maret 2022 nanti.

Baca Selengkapnya

Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

19 Februari 2022

Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

Kesuksesan penyelenggaraan G20 Indonesia akan menjadi bukti keandalan listrik PLN dalam mendukung kegiatan berstandar dunia.

Baca Selengkapnya

HNW: Sebaiknya Pemerintah Segera Mencabut Permenaker 2/2022

19 Februari 2022

HNW: Sebaiknya Pemerintah Segera Mencabut Permenaker 2/2022

Sikap yang memaksakan tetap berlakunya Permenaker 2/2022 itu bisa menciderai nilai kemanusiaan dan keadilan dalam Pancasila.

Baca Selengkapnya