BNPT dan Kejaksaan Agung Perkuat Kerja Sama Pencegahan Terorisme

Reporter

Taufiq Siddiq

Editor

Amirullah

Selasa, 3 Juli 2018 15:04 WIB

Kepala BNPT Komjen Pol Suhardi Alius (kedua kanan), Asisten Perencanaan dan Anggaran Kapolri Irjen Pol Bambang Sunarwibowo (kanan), dan Kepala PPATK Kiagus Ahmad Badaruddin (kiri) bersiap mengikuti rapat dengan Komisi III DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, 16 september 2017. ANTARA/Sigid Kurniawan

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) meneken Memorandum of Understanding dengan Kejaksaan Agung dalam upaya pencegahan penyebaran paham radikalisme dan terorisme.

"Penandatanganan kerja sama ini adalah bentuk sinergi BNPT dengan Kejaksaan Agung dalam sama-sama memerangi penyebaran paham radikalisme dan terorisme," ujar Kepala BNPT Suhardi Alius, di Kejaksaan Agung, Selasa, 3 Juli 2018.

Baca: Di Konferensi PBB, BNPT Singgung Revisi RUU Terorisme

Alius menyebutkan kerja sama tersebut meliputi koordinasi dan kerja sama dalam penanggulangan terorisme. Menurut dia, MoU ini sepenuhnya sudah dijalankan dalam koordinasi selama ini, namun penandatanganan itu hanya sebagai bentuk untuk mencari pijakan bagi kerja sama tersebut.

Menurut Alius, ke depan tantangan untuk menjaga keutuhan bangsa dari ancaman paham radikalisme akan semakin nyata. Dibutuhkan sinergi yang menyeluruh dari instansi dan lembaga pemerintahan. "Tahun ini ada sejumlah event besar yang kami dituntut keseriusannya, seperti Asean Games, pertemuan IMF di Bali hingga Pemilu 2019," ujarnya.

Advertising
Advertising

Jaksa Agung Muhammad Prasteyo mengatakan kerja sama dengan BNPT merupakan langkah yang tepat, karena tumbuhnya paham radikal dan terorisme sudah mengancam kedaulatan bangsa.

Baca: BNPT Diminta Jelaskan Metodologi Kampus Terpapar Radikalisme

Prasetyo mengatakan ruang lingkup kerja sama mulai dari pencegahan hingga penanggulang dan pembinaan pasca penindakan. Dia menyebut koordinasi Kejaksaan Agung dengan BNPT sudah baik selama ini. Hal ini terlihat dari keberhasilan jaksa dalam menuntut kasus terorisme di persidangan. "Keberhasilan jaksa dalam menuntut kasus terorisme dalam persidangan tidak lepas dari penyidikan dan barang bukti yang kuat," ujarnya.

Adapun poin MoU BNPT dengan Kejaksaan Agung adalah penegakan hukum dalam rangka penanggulangan terorisme; pertukaran data dan informasi dalam rangka pencegahan penyebaran terorisme dan penanggulangan terorisme; penyelenggaraan pengawasan terhadap orang, barang, dan infiltrasi paham radikal terorisme.

Selanjutnya memberian bantuan hukum, pertimbangan hukum dan tindakan hukum lain di bidang Perdata dan Tata Usaha Negara; peningkatan kompetensi teknis para pihak dalam penanggulangan terorisme; dan penugasan Jaksa pada pihak satu (BNPT)

Berita terkait

Kepolisian Australia Menembak Mati Remaja Laki-laki karena Penikaman

1 hari lalu

Kepolisian Australia Menembak Mati Remaja Laki-laki karena Penikaman

Kepolisian Australia mengkonfirmasi telah menembak mati seorang remaja laki-laki, 16 tahun, karena penikaman dan tindakan bisa dikategorikan terorisme

Baca Selengkapnya

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

3 hari lalu

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

Badan mata-mata Korea Selatan menuding Korea Utara sedang merencanakan serangan "teroris" yang menargetkan pejabat dan warga Seoul di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

4 hari lalu

Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

Kementerian Luar Negeri Korea Selatan meningkatkan level kewaspadaan terorisme di kantor diplomatiknya di lima negara.

Baca Selengkapnya

BNPT Apresiasi Partisipan yang Aktif Melakukan Pencegahan Terorisme

6 hari lalu

BNPT Apresiasi Partisipan yang Aktif Melakukan Pencegahan Terorisme

Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), berikan Sertifikat Penerapan Standar Minimum Pengamanan kepada 18 pengelola objek vital strategis dan transportasi di Jakarta.

Baca Selengkapnya

BNPT Apresiasi Kerja Sama Penanggulangan Terorisme dengan Uni Eropa

11 hari lalu

BNPT Apresiasi Kerja Sama Penanggulangan Terorisme dengan Uni Eropa

Indonesia menjadi role model upaya penanggulangan terorisme. Uni Eropa sangat ingin belajar dari Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kepala BNPT: Tingkatkan Kualitas Asesmen untuk Kemanan World Water Forum

12 hari lalu

Kepala BNPT: Tingkatkan Kualitas Asesmen untuk Kemanan World Water Forum

Tindakan ini guna memastikan kemanan World Water Forum Ke-10 di Bali pada Mei mendatang.

Baca Selengkapnya

Remaja Penikam Uskup di Sydney Didakwa Terorisme, Terancam Penjara Seumur Hidup

17 hari lalu

Remaja Penikam Uskup di Sydney Didakwa Terorisme, Terancam Penjara Seumur Hidup

Remaja laki-laki berusia 16 tahun telah didakwa melakukan pelanggaran terorisme setelah menikam uskup gereja Asyur di Sydney saat kebaktian gereja.

Baca Selengkapnya

Densus 88 Tangkap Tujuh Orang Terduga Teroris Anggota Jamaah Islamiyah di Sulawesi Tengah

17 hari lalu

Densus 88 Tangkap Tujuh Orang Terduga Teroris Anggota Jamaah Islamiyah di Sulawesi Tengah

Tim Densus 88 Antiteror Polri menangkap tujuh orang diduga terafiliasi sebagai anggota kelompok teroris Jamaah Islamiyah

Baca Selengkapnya

Timur Tengah Memanas, Polri Diminta Waspadai Kebangkitan Sel Terorisme di Indonesia

20 hari lalu

Timur Tengah Memanas, Polri Diminta Waspadai Kebangkitan Sel Terorisme di Indonesia

Institute for Security and Strategic Studies (ISESS) meminta Polri mewaspadai aktifnya sel terorisme di Indonesia saat konflik Timur Tengah memanas

Baca Selengkapnya

BNPT Dukung Pencapaian Visi Indonesia Emas 2045

39 hari lalu

BNPT Dukung Pencapaian Visi Indonesia Emas 2045

Sekretaris Utama Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Republik Indonesia (BNPT RI) Bangbang Surono, A.k, M.M, CA., optimis BNPT mampu berperan dan berdampak dalam mendukung tercapainya visi Indonesia Emas 2045.

Baca Selengkapnya