Terinspirasi Mahathir, Amien Rais Berencana Maju Jadi Capres 2019

Minggu, 10 Juni 2018 08:51 WIB

Amien Rais berbicara di acara Reuni Alumni 212, Monas, Jakarta Pusat, Sabtu 2 Desember 2017. TEMPO/Alfan Hilmi.

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais mengungkapkan rencana maju sebagai calon presiden 2019. Pencapresan itu rencananya akan disampaikan secara resmi lewat rapat kerja nasional (Rakernas) PAN.

"PAN lewat Rakernas yang dipimpin Pak Zul tidak akan berlebihan. Jadi kita akan mencapreskan tokoh-tokoh partai sendiri. Pertama Zul, kedua Sutrisno, ketiga Hatta, keempat mbah Amien Rais," kata Amien di kediaman Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Sabtu, 9 Juni 2018.

Baca: Amien Rais Akui Sebutan Umrah Politik Benar

Pernyataan ini disampaikan Amien di hadapan kader PAN dari tingkat Dewan Pengurus Pusat hingga Dewan Pengurus Wilayah. Mereka berkumpul di rumah dinas Zulkifli Hasan untuk buka puasa bersama.

Amien menilai dirinya sedikit layak menjadi capres. Ia mengaku terinspirasi oleh Mahathir Mohamad yang terpilih menggantikan Perdana Menteri Malaysia Najib Razak. Mahathir menjabat di saat usianya sudah 92 tahun. "Mbah Amien Rais ini walaupun tua enggak apa-apa. Begitu Mahathir jadi saya jadi remaja lagi sekarang," ujar politikus berusia 74 tahun ini.

Advertising
Advertising

Sedangkan ketiga nama lainnya, kata Amien, ia nilai layak juga menjadi capres. Ketiganya merupakan mantan Ketua Umum PAN pada masa berbeda.

Baca: Amien Rais Bicara Soal Jihad Fisik di Pilpres 2019

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, menurut Amien, layak karena memiliki pengalaman di eksekutif dan legislatif. Zulkifli pernah menjabat sebagai Menteri Kehutanan, ketua fraksi di Dewan Perwakilan Rakyat, dan saat ini menjadi Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat.

Sutrisno Bachir adalah mantan Ketua Umum PAN periode 2005-2010. Sutrisno merupakan pengusaha batik asal Pekalongan. Saat ini, dia didapuk menjadi Ketua Komite Ekonomi dan Industri Nasional (KEIN) periode 2016-2019.

Amien juga menilai Hatta Rajasa layak menjadi capres. Ketua Umum PAN periode 2010-2015 ini pernah menjabat empat kali sebagai menteri, yaitu Menteri Perhubungan, Menteri Riset dan Teknologi, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, dan Menteri Sekretaris Negara.

Amien Rais mengatakan banyak yang mendorongnya menjadi capres. Kata dia, banyak yang menghiburnya agar tak mengindahkan komentar-komentar tentang usianya. "Saya sering dihibur, orang-orang sekarang bilang Pak Amien tua bangka, bau tanah, reyot, sekarang jadi remaja. Karena Mahathir satu angkatan di atas bisa menang, kan. Never say no," kata dia.

Berita terkait

Emil Dardak Disebut Berpeluang Dampingi Khofifah di Pilkada Jawa Timur 2024, Berikut Profilnya

3 jam lalu

Emil Dardak Disebut Berpeluang Dampingi Khofifah di Pilkada Jawa Timur 2024, Berikut Profilnya

Emil Dardak berpeluang kuat kembali menjadi pendamping Khofifah di Pilkada Jawa Timur. Berikut rekam jejaknya.

Baca Selengkapnya

Kata Politikus PAN, Demokrat, dan PDIP soal Cawagub Pendamping Khofifah

4 jam lalu

Kata Politikus PAN, Demokrat, dan PDIP soal Cawagub Pendamping Khofifah

Politikus sejumlah partai politik angkat bicara soal cawagub pendamping Khofifah di Pilkada Jawa Timur. Siapa orangnya?

Baca Selengkapnya

Politikus PAN Harap Emil Dardak Jadi Cawagub Lagi Dampingi Khofifah

1 hari lalu

Politikus PAN Harap Emil Dardak Jadi Cawagub Lagi Dampingi Khofifah

Pasangan Khofifah dan Emil Dardak dianggap bawa banyak kemajuan selama memimpin Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

PAN Tunggu Golkar soal Kepastian Sandingkan Ridwan Kamil-Zita Anjani

1 hari lalu

PAN Tunggu Golkar soal Kepastian Sandingkan Ridwan Kamil-Zita Anjani

PAN juga telah menyiapkan sejumlah alternatif nama apabila nantinya Golkar menginginkan nama lain. Ada Eko Patrio dan Lula Kamal.

Baca Selengkapnya

Respons PAN hingga Nasdem Soal Jatah Menteri dalam Kabinet Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Respons PAN hingga Nasdem Soal Jatah Menteri dalam Kabinet Prabowo-Gibran

Zulhas mengatakan masyarakat tak perlu mengkhawatirkan soal jatah menteri dari partai koalisi dalam kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Strategi Muhaimin dan Zulhas pada Pilkada Jatim 2024

1 hari lalu

Strategi Muhaimin dan Zulhas pada Pilkada Jatim 2024

Zulkifli Hasan menginstruksikan seluruh kader PAN memenangkan Khofifah di Pilkada Jatim 2024.

Baca Selengkapnya

Gugat Hasil Pemilu ke MK, Caleg PAN Soroti Oligarki Partainya

2 hari lalu

Gugat Hasil Pemilu ke MK, Caleg PAN Soroti Oligarki Partainya

Caleg petahana DPR RI dari PAN, Sungkono, menyoroti oligarki dalam tubuh partainya lewat permohonan sengketa pileg.

Baca Selengkapnya

Kala Jokowi dan Gibran Disebut sebagai Bagian dari Keluarga Besar Golkar dan PAN

3 hari lalu

Kala Jokowi dan Gibran Disebut sebagai Bagian dari Keluarga Besar Golkar dan PAN

Ini alasan Partai Golkar dan PAN menyebut Jokowi dan Gibran sebagai bagian dari keluarga besar partainya.

Baca Selengkapnya

PAN Mau Terima Jokowi dan Gibran Setelah Dipecat PDIP

3 hari lalu

PAN Mau Terima Jokowi dan Gibran Setelah Dipecat PDIP

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan sebelumnya mengaku dirinya sudah berulang kali menyampaikan bahwa PAN membuka pintu untuk Jokowi dan Gibran.

Baca Selengkapnya

Peluang PKS Merapat ke Prabowo, Gerindra-Golkar-PAN Respons Begini

3 hari lalu

Peluang PKS Merapat ke Prabowo, Gerindra-Golkar-PAN Respons Begini

Peluang PKS merapat ke kubu Prabowo mendapatkan respons dari Partai Gerindra, Golkar, dan PAN. Apa responsnya?

Baca Selengkapnya