Amien Rais dan Prabowo Umrah, Bertemu di Depan Kaabah

Sabtu, 2 Juni 2018 11:27 WIB

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional Amien Rais bertemu di Masjidil Haram, Mekkah, 2 Juni 2018, saat keduanya melakukan ibadah Umrah. Foto: Istimewa

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais bertemu di depan Kaabah, Masjidil Haram, Mekkah, Saudi Arabia, Sabtu, 2 Juni 2018. Keduanya bertemu saat sama-sama melaksanakan umrah.

“Pak Amien dan rombongan terlebih dahulu menyelesaikan umrah,” ujar politikus PAN, Drajad Wibowo saat dihubungi Tempo, Sabtu, 2 Juni 2018. Jumat malam, 1 Juni 2018, Amien memilih tetap berada di Masjidil Haram untuk melaksanakan salat sunnah dan ibadah lainnya.

Baca: PKS Berharap Pertemuan Jokowi dan Amien ...

Menurut Drajad, kedua tokoh ini bertemu seusai Prabowo menyelesaikan tawaf dan salat sunnah. "Sekitar jam 02.00, Mas Prabowo menginformasikan bahwa beliau bersiap-siap menuju Masjidil Haram untuk memulai tawaf."

Dalam foto yang dikirimkan Drajad, Amien dan Prabowo bertemu di depan Kaabah dan mengenakan pakaian ihram. Di sekitar mereka tampak sejumlah tokoh aksi Aksi 212 yang unjuk rasa 2 Desember 2016, seperti pengurus Front Pembela Islam (FPI) Slamet Maarif dan Ansufri Idrus Sambo.

Advertising
Advertising

Dalam pertemuan itu, kata Drajad, keduanya hanya berdoa, berfoto bersama, dan saling menanyakan kabar. "Tidak ada pembicaraan politik."

Baca: Ketua Golkar: Pertemuan Jokowi-Amien Rais ...

Keduanya, kata Drajad, bertemu hingga waktu salat subuh tiba. "Beliau berdua dan rombongan kembali ke hotel masing-masing bakda salat subuh."

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon mengatakan Amien Rais-Prabowo serta pimpinan Partai Keadilan Sejahtera akan melaksanakan umrah bersama. Umrah para tokoh politik ini, kata Fadli, menandakan hubungan tiga partai itu semakin kompak. Ia membantah umrah ini ajang konsolidasi untuk menghadapi pemilihan presiden 2019.

Berita terkait

PAN Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang Jika PKB dan Nasdem Gabung Koalisi

38 menit lalu

PAN Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang Jika PKB dan Nasdem Gabung Koalisi

Partai Nasdem dan PKB menyatakan akan mendukung pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Prabowo Dikenalkan Ke PM Singapura Terpilih Lawrence Wong

6 jam lalu

5 Fakta Prabowo Dikenalkan Ke PM Singapura Terpilih Lawrence Wong

Wakil Perdana Menteri sekaligus pengganti PM Singapura Lawrence Wong mengajak Prabowo Subianto untuk foto bersama di Istana Bogor, Senin.

Baca Selengkapnya

Kata Gibran Soal Persentase Komposisi Susunan Menteri di Kabinet Prabowo

8 jam lalu

Kata Gibran Soal Persentase Komposisi Susunan Menteri di Kabinet Prabowo

Sejumlah partai di luar koalisi pengusung Prabowo-Gibran telah menyatakan akan bergabung dengan pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Kata Presiden PKS Saal Penolakan dari Partai Gelora untuk Masuk Koalisi Prabowo

11 jam lalu

Kata Presiden PKS Saal Penolakan dari Partai Gelora untuk Masuk Koalisi Prabowo

Presiden PKS Ahmad Syaikhu menanggapi penolakan dari Partai Gelora untuk bergabung ke koalisi Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

15 jam lalu

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

Anies Baswedan menanggapi soal kemungkinan dirinya bergabung dengan kubu Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Begini Respons Gibran soal Peluang PKS Gabung ke Koalisi Prabowo

15 jam lalu

Begini Respons Gibran soal Peluang PKS Gabung ke Koalisi Prabowo

Gibran Rakabuming Raka memberikan respons soal peluang bergabungnya Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dengan koalisi pemerintahan

Baca Selengkapnya

NasDem dan PKB Bilang Begini soal Jatah Kursi Menteri di Kabinet Prabowo

17 jam lalu

NasDem dan PKB Bilang Begini soal Jatah Kursi Menteri di Kabinet Prabowo

NasDem dan PKB angkat bicara soal jatah kursi menteri jika kelak jadi bergabung dengan pemerintahan Prabowo-Gibran. Apa kata mereka?

Baca Selengkapnya

Prabowo Hadiri HUT ke-72 Kopassus, Dinyanyikan Lagu Ksatria Kusuma Bangsa oleh Prajurit

17 jam lalu

Prabowo Hadiri HUT ke-72 Kopassus, Dinyanyikan Lagu Ksatria Kusuma Bangsa oleh Prajurit

Sekitar 11 prajurit Kopassus mempersembahkan lagu Ksatria Kusuma Bangsa untuk Prabowo, yang merupakan Danjen Kopassus ke-15. L

Baca Selengkapnya

Partai Gelora Tolak PKS Gabung Koalisi Prabowo, Pengamat: Sampai Kiamat Sulit Disatukan

17 jam lalu

Partai Gelora Tolak PKS Gabung Koalisi Prabowo, Pengamat: Sampai Kiamat Sulit Disatukan

Pengamat politik dari UIN Syarif Hidayatullah, Adi Prayitno, mengatakan bahwa PKS adalah musuh bebuyutan Partai Gelora.

Baca Selengkapnya

PKB Klaim Tak Minta Jatah Kursi Menteri Jika Gabung Pemerintahan Prabowo

18 jam lalu

PKB Klaim Tak Minta Jatah Kursi Menteri Jika Gabung Pemerintahan Prabowo

PKB mengklaim tak minta jatah kursi menteri jika kelak bergabung dengan pemerintahan Prabowo. Soal menteri, kata PKB adalah hak prerogatif presiden.

Baca Selengkapnya