Menteri-Menteri Jokowi Siap Pakai Baju Asian Games Setiap Hari

Jumat, 4 Mei 2018 22:05 WIB

Kepala BEKRAF Triawan Munaf bersama produser film, Mira Lesmana, usai menemui Presiden Joko Widodo di komplek Istana Negara, Jakarta, 23 Maret 2018. Tempo / Friski Riana

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf mengatakan para menteri Kabinet Kerja rencananya akan mengenakan baju Asian Games 2018 setiap hari hingga tiga bulan ke depan. Hal ini untuk membantu mempromosikan perhelatan Asian Games 2018 yang berlangsung di Indonesia ke dalam dan luar negeri.

"Karena menteri itu kan paling sering di-interview, ketemu media," kata Triawan seusai mengikuti rapat kabinet terbatas bersama Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat, 4 Mei 2018.

Baca: Presiden Jokowi Pakai Jaket Asian Games 2018, Ini Alasannya

Usulan ini, kata Triawan, disambut positif oleh para menteri. "Mau kok, semuanya mau. Yang penting ada yang tunjukin nih bajunya (contoh baju). mereka bikin sendiri tidak apa-apa," kata dia.

Triawan berujar baju Asian Games 2018 nantinya akan dibuat desain khusus dari Bekraf bekerja sama dengan Panitia Asian Games (Inasgoc). Desain itu akan diserahkan ke seluruh menteri untuk diproduksi sendiri. "Kami bikin dulu contohnya sama Inasgoc (biar) satu model," tuturnya.

Advertising
Advertising

Adapun Ketua Panitia Asian Games (Inasgoc) Erick Thohir mengatakan Presiden Jokowi meminta agar promosi Asian Games 2018 digencarkan. Salah satu solusinya adalah dengan melibatkan keluruh kementerian dan lembaga.

Baca: Beri Kuis Asian Games pada Pelajar SMA, Jokowi Bagi Sepeda

"Contoh kecil saja dari Bekraf, langsung ini pak Triawan mulai pekan depan sudah pakai baju Asian Games sama kayak saya sampai tiga bulan ke depan," tuturnya.

Selain itu untuk memastikan Asian Games 2018 berjalan lancar Inasgoc dan pemerintah sepakat mengadakan rapat terbatas dua pekan sekali. "Karena waktunya sangat dekat tinggal 100 hari lagi," ucap Erick

Dalam rapat tersebut, Jokowi menginginkan Asian Games 2018 jadi topik utama pembicaraan di tengah masyarakat. "Mulai panas dibicarakan dan kami harapkan pada saat pembukaan itu sudah menjadi sebuah demam Asian Games," katanya.

Berita terkait

Presiden Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Keseimbangan Harga

1 menit lalu

Presiden Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Keseimbangan Harga

Presiden Joko Widodo, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga baik ditingkat petani, pedagang maupun peternak

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

20 menit lalu

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

Apa pesan Presiden Jokowi dan Mendikburistek Nadiem Makarim dalam peringatan Hardiknas 2024?

Baca Selengkapnya

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

32 menit lalu

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

1 jam lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

1 jam lalu

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal dirinya yang disebut akan membantu Partai Solidarits Indonesia (PSI) kampanye untuk Pilkada.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

2 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

Jokowi optimistis Timnas U-23 Indonesia bisa mengalahkan Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 Kamis malam ini.

Baca Selengkapnya

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

2 jam lalu

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi menuturkan harga bawang merah dan bawang putih dipatok Rp 40 ribu per kilogram.

Baca Selengkapnya

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Irak Malam Ini, Presiden Jokowi Akan Saksikan dari Kamar

2 jam lalu

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Irak Malam Ini, Presiden Jokowi Akan Saksikan dari Kamar

Presiden Jokowi memilih untuk menyaksikan laga Timnas U-23 Indonesia melwan Irak dari kamarnya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

4 jam lalu

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, NTB, pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Mentan Amran Mendampingi Presiden Jokowi Gowes di Mataram

5 jam lalu

Mentan Amran Mendampingi Presiden Jokowi Gowes di Mataram

Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman turut serta bersama presiden menyapa warga Mataram.

Baca Selengkapnya