Jadi Wakil Ketua MPR, Ahmad Basarah: Ini Amanah Ideologis

Senin, 19 Maret 2018 17:18 WIB

Ahmad Basarah menyelidiki kedudukan Pancasila yang lahir tanggal 1 Juni 1945.

TEMPO.CO, Jakarta - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan menunjuk Ahmad Basarah sebagai Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR). Basarah, yang juga Wakil Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, mengatakan penunjukan ini adalah tugas partai untuk mendukung tanggung jawab MPR dalam penguatan sistem ketatanegaraan dan sosialisasi 4 pilar MPR.

"Penugasan ini adalah amanah ideologis yang harus saya laksanakan dengan penuh hikmat dan tanggung jawab," kata Ahmad Basarah dalam keterangan tertulis kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 19 Maret 2018.

Baca: Ahmad Basarah dan Utut Adianto Ditunjuk Jadi Pimpinan MPR dan DPR

Basarah berharap dapat membangun sinergi dan kerja sama dengan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP). Badan ini dibentukan Presiden Joko Widodo dan diatur dengan Peraturan Presiden Nomor 7 Tahun 2018.

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menunjuk Ahmad Basarah sebagai Wakil Ketua MPR dan Utut Adianto sebagai Wakil Ketua DPR setelah pemberlakuan Undang-undang Nomor 2 Tahun 2018 tentang MPR, DPR, DPD, dan DPRD (UU MD3). Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan penunjukan itu juga melengkapi representasi partai sebagai pemenang pemilu.

Berdasarkan UU MD3, PDIP berhak mendapatkan satu kursi pimpinan MPR dan DPR karena berstatus sebagai partai pemenang pemilihan umum 2014. Hasto mengatakan keberadaan PDIP akan meningkatkan konsolidasi untuk mendukung pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla.

Baca juga: Kata Utut Adianto Setelah Ditunjuk Jadi Wakil Ketua DPR

Advertising
Advertising

Surat itu, kata dia, ditandatangani Megawati dan Hasto. Rencananya, pelantikan wakil Ketua MPR akan dilaksanakan pada Rabu, 21 Maret 2018. "Menurut Pak Zul (Ketua MPR Zulkifli Hasan), jadwal pelantikan akan ditentukan dalam Rapat Gabungan Pimpinan MPR dan Fraksi-Fraksi dan Kelompok DPD RI," ujarnya .

Berita terkait

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

48 menit lalu

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

Nama Ahok dan Anies disandingkan untuk maju di Pilgub DKI Jakarta. Mungkinkah duet Ahok-Anies bakal terjadi di Pilgub DKI?

Baca Selengkapnya

Gerindra hingga PDIP Rencana Deklrasi Bakal Calon Wali Kota Depok Hari Ini

2 jam lalu

Gerindra hingga PDIP Rencana Deklrasi Bakal Calon Wali Kota Depok Hari Ini

Sejumlah partai yang dimotori Gerindra dan PDIP menggagas koalisi gemuk untuk memenangkan Pilkada Depok 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi soal Penambahan Menteri di Kabinet Prabowo, Orang Toxic, hingga Parpol Baru

2 jam lalu

Jokowi soal Penambahan Menteri di Kabinet Prabowo, Orang Toxic, hingga Parpol Baru

Apa kata Jokowi mengenai wacana penambahan menteri di Kabinet Prabowo hingga partai baru setelah tidak dianggap PDIP.

Baca Selengkapnya

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

2 jam lalu

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

Berita soal Sri Mulyani masuk radar PDIP untuk menjadi calon gubernur DKI Jakarta masuk menjadi berita politik terpopuler di kanal Nasional.

Baca Selengkapnya

Soal Gugatan PDIP ke PTUN, Gibran: Biar Berproses Dulu

13 jam lalu

Soal Gugatan PDIP ke PTUN, Gibran: Biar Berproses Dulu

Gibran tak banyak menanggapi soal gugatan PDIP ke PTUN yang putusannya bisa saja berimbas pada pelantikannya sebagai wakil presiden.

Baca Selengkapnya

Setelah Gagal Masuk Senayan, Krisdayanti Bersiap Maju Pilwakot Batu Berikut Perjalanan Politiknya

14 jam lalu

Setelah Gagal Masuk Senayan, Krisdayanti Bersiap Maju Pilwakot Batu Berikut Perjalanan Politiknya

Karier politik Krisdayanti setelah gagal masuk Senayan kabar terakhir bersiap maju kandidat calon Wali Kota Batu dari PDIP.

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

14 jam lalu

Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Pakar politik menilai deklarasi Ganjar yang akan jadi oposisi pemerintahan Prabowo-Gibran bisa saja mewakili sikap PDIP.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta PDIP Ajukan Gugatan KPU ke PTUN

15 jam lalu

Fakta-fakta PDIP Ajukan Gugatan KPU ke PTUN

PDIP mengajukan gugatan ke PTUN karena menganggap KPU melakukan perbuatan melawan hukum.

Baca Selengkapnya

Tekad Bulat Ganjar Pranowo Tak Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Berikut Beberapa Pernyataannya

16 jam lalu

Tekad Bulat Ganjar Pranowo Tak Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Berikut Beberapa Pernyataannya

Mantan capres Ganjar Pranowo berkali menyatakan tak akan bergabung dalam pemerintahan Presiden dan Wapres terpilih Prabowo -Gibran. Ini alasannya.

Baca Selengkapnya

Sinyal Awal PDIP Diprediksi Bakal Jadi Oposisi Pemerintahan Prabowo-Gibran

17 jam lalu

Sinyal Awal PDIP Diprediksi Bakal Jadi Oposisi Pemerintahan Prabowo-Gibran

PDIP disebut bakal menentukan sikap politiknya terhadap pemerintahan Prabowo-Gibran pada Rakernas: Koalisi atau oposisi.

Baca Selengkapnya