KPK Periksa Anggota DPRD Kebumen Tersangka Suap Dinas Pendidikan

Reporter

Alfan Hilmi

Selasa, 6 Maret 2018 12:52 WIB

Ilustrasi suap

TEMPO.CO, Jakarta - Tersangka suap proyek di Dinas Pendidikan serta Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kebumen, Dian Lestari Subekti, diperiksa penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK, Selasa, 6 Maret 2018. Ia datang ke gedung KPK pada pukul 09.59 mengenakan rompi tersangka oranye dan berkerudung putih.

"Yang bersangkutan diperiksa hari ini sebagai tersangka," kata Febri Diansyah, juru bicara KPK, Selasa. Saat masuk ke gedung KPK, Dian hanya senyum, tak bicara kepada awak media. Untuk basa-basi, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kebumen tahun 2016 itu mencubit lengan seorang wartawan.

Baca:
Suap di Pemkab Kebumen, Dua Tersangka...
Korupsi Dinas Pendidikan, KPK Geledah Tiga...

Kasus suap ini berawal dari operasi tangkap tangan yang dilakukan KPK pada Oktober 2016 terhadap anggota DPRD Kabupaten Kebumen. Kecurigaan bermula dari pembicaraan pegawai negeri di Suku Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kebumen, Sigit Widodo (SGW), dengan seorang pengusaha di Jakarta.

Sigit dan pengusaha itu membicarakan proyek pengadaan buku, alat peraga, serta teknologi informasi dan komunikasi (TIK) di Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Kabupaten Kebumen senilai Rp 4,8 miliar.

Baca juga:
Perkara Suap di Kebumen, KPK Periksa...

Pengusaha itu diduga menjanjikan akan memberi imbalan 20 persen dari nilai anggaran Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga untuk pejabat eksekutif serta legislatif jika pengadaan itu disahkan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan 2016. Pengusaha itu menjanjikan sekitar Rp 960 juta, tapi disepakati nilainya Rp 750 juta.

Advertising
Advertising

Dalam operasi tangkap tangan pada Oktober 2016 itu, penyidik KPK menyita Rp 70 juta dari Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Kebumen Yudi Tri Hartanto atau YTH. Ia ditangkap tangan bersama Sigit; Sekretaris Daerah Kabupaten Kebumen Adi Pandoyo; dua anggota DPRD Kabupaten Kebumen: Dian Lestari dan Hartono; serta pemimpin anak perusahaan milik Hartoyo, Salim. Hartoyo adalah Direktur Utama OSMA Group yang berada di Jakarta.

Berita terkait

Nurul Ghufron Sebut Nama Pimpinan KPK Lainnya Dalam Kasus Mutasi Pegawai Kementan

5 menit lalu

Nurul Ghufron Sebut Nama Pimpinan KPK Lainnya Dalam Kasus Mutasi Pegawai Kementan

Nurul Ghufron menyebut peran pimpinan KPK lainnya dalam kasus dugaan pelanggaran kode etik yang menjerat dirinya.

Baca Selengkapnya

Usai Tak Hadiri Sidang Etik Dewas KPK, Nurul Ghufron Bilang Gugatan ke PTUN Bentuk Pembelaan

11 jam lalu

Usai Tak Hadiri Sidang Etik Dewas KPK, Nurul Ghufron Bilang Gugatan ke PTUN Bentuk Pembelaan

Wakil KPK Nurul Ghufron menilai dirinya menggugat Dewas KPK ke PTUN Jakarta bukan bentuk perlawanan, melainkan pembelaan diri.

Baca Selengkapnya

Ini Alasan Nurul Ghufron Bantu Mutasi ASN Kementan ke Malang Jawa Timur

12 jam lalu

Ini Alasan Nurul Ghufron Bantu Mutasi ASN Kementan ke Malang Jawa Timur

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron menjelaskan perihal laporan dugaan pelanggaran etik yang ditujukan kepadanya soal mutasi ASN di Kementan.

Baca Selengkapnya

Tak Hadir Sidang Etik Dewas KPK, Nurul Ghufron Bilang Sengaja Minta Penundaan

14 jam lalu

Tak Hadir Sidang Etik Dewas KPK, Nurul Ghufron Bilang Sengaja Minta Penundaan

Nurul Ghufron mengatakan tak hadir dalam sidang etik Dewas KPK karena sengaja meminta penundaan sidang.

Baca Selengkapnya

KPK Sita Kantor NasDem di Sumatera Utara dalam Kasus Korupsi Bupati Labuhanbatu

14 jam lalu

KPK Sita Kantor NasDem di Sumatera Utara dalam Kasus Korupsi Bupati Labuhanbatu

KPK menyita kantor Partai NasDem di Labuhanbatu, Sumatera Utara, dalam perkara korupsi yang menjerat Bupati Erik Atrada Ritonga.

Baca Selengkapnya

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

15 jam lalu

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

KPK menemukan beberapa dokumen yang berhubungan dengan proyek dugaan korupsi pengadaan perlengkapan rumah dinas DPR dalam penggeledahan.

Baca Selengkapnya

Fakta-Fakta Sidang SYL: Duit Kementerian Dipakai Buat Sunatan, Bangun Kafe, hingga Cicil Alphard

18 jam lalu

Fakta-Fakta Sidang SYL: Duit Kementerian Dipakai Buat Sunatan, Bangun Kafe, hingga Cicil Alphard

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya

Dewas KPK Tunda Sidang Etik Dua Pekan karena Nurul Ghufron Tak Hadir

21 jam lalu

Dewas KPK Tunda Sidang Etik Dua Pekan karena Nurul Ghufron Tak Hadir

Dewas KPK menunda sidang etik dengan terlapor Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Kantornya Digeledah KPK, Ini Kasus yang Menyeret Sekjen DPR Indra Iskandar

23 jam lalu

Kantornya Digeledah KPK, Ini Kasus yang Menyeret Sekjen DPR Indra Iskandar

Penyidik KPK menggeledah kantor Sekretariat Jenderal DPR atas kasus dugaan korupsi oleh Sekjen DPR, Indra Iskandar. Ini profil dan kasusnya.

Baca Selengkapnya

Sidang Perdana Praperadilan Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Melawan KPK Akan Digelar Hari Ini

1 hari lalu

Sidang Perdana Praperadilan Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Melawan KPK Akan Digelar Hari Ini

Gugatan praperadilan Bupati Sidoarjo itu akan dilaksanakan di ruang sidang 3 Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pukul 09.00.

Baca Selengkapnya