Jokowi Puji Kinerja TNI-Polri Sukseskan Pemilu dan Pilkada

Selasa, 23 Januari 2018 11:34 WIB

Presiden Joko Widodo ketika memberi sambutan dalam Rapim TNI - Polri 2018 di Gedung Gatot Soebroto, Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, 23 Januari 2018. Tempo/Zara

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi membuka rapat pimpinan gabungan Tentara Nasional Indonesia dan Kepolisian Republik Indonesia di markas besar TNI, Cilangkap, Jakarta Timur. Dalam arahannya, Presiden mengingatkan Indonesia telah berkali-kali sukses menyelenggarakan pemilihan umum.

Kesuksesan ini, kata dia, tidak lepas dari peran serta personel TNI-Polri. "Artinya juga bahwa Polri dan TNI telah menjalankan tugasnya dengan baik dalam mengamankan setiap perhelatan demokrasi yang telah kita lakukan," katanya di aula Gedung Gatot Soebroto, Cilangkap, Selasa, 23 Januari 2018.

Baca: Menjelang Pilkada, TNI-Polri Rapat Kerja Bareng Tertutup

Jokowi menuturkan suksesnya perhelatan pemilu, baik pemilihan anggota legislatif, presiden dan wakil presiden, maupun kepala daerah, menjadi kebanggaan tersendiri bagi bangsa Indonesia. Sebab, agenda politik besar itu bisa berjalan dengan damai, aman, dan tertib. "Artinya, masyarakat semakin dewasa, semakin matang dalam berdemokrasi, dan semakin dewasa dalam berpolitik," ujarnya.

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto mengatakan rapat pimpinan TNI-Polri ini diikuti 359 perwira tinggi kedua lembaga. "Terdiri atas 180 pati TNI dan 179 pati Polri," ucapnya.

Advertising
Advertising

Baca: Setara: Publik Tak Perlu Khawatirkan Netralitas TNI-Polri

Nuansa kekompakan kedua lembaga juga terlihat dalam acara itu. Sejak pintu masuk Mabes TNI Cilangkap, ratusan personel TNI-Polri terlihat berdiri berdampingan di pinggir jalan untuk menyambut tamu undangan yang hadir. Posisi berbaris mereka dibuat berseling TNI-Polri-TNI-Polri dan seterusnya.

Tidak hanya itu, peserta rapat pimpinan yang diikuti para pejabat tinggi kedua lembaga juga melakukan hal serupa. Posisi duduk antara pejabat TNI dan Polri dibuat saling berdampingan.

Berita terkait

Nurul Ghufron Bicara Soal Gratifikasi, Bandingkan Jet Pribadi Kaesang dan Rubicon Mario Dandy

2 jam lalu

Nurul Ghufron Bicara Soal Gratifikasi, Bandingkan Jet Pribadi Kaesang dan Rubicon Mario Dandy

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron membandingkan kasus jet pribadi Kaesang Pangarep dengan Mobil Rubicon Mario Dandy.

Baca Selengkapnya

Sowan ke Jokowi di Solo, Cagub Sumsel Herman Deru Sebut Dititipi Pesan Jangan Ubah yang Sudah Baik

9 jam lalu

Sowan ke Jokowi di Solo, Cagub Sumsel Herman Deru Sebut Dititipi Pesan Jangan Ubah yang Sudah Baik

Jokowi menerima cagub Sumsel Herman Deru di kediamannya di Solo hari ini. Herman Deru mengaku mendapat arahan dari Jokowi.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi FPI dalam Reuni Aksi 411, Tiga Tuntutan Dibacakan Menantu Rizieq Shihab

10 jam lalu

Serba-serbi FPI dalam Reuni Aksi 411, Tiga Tuntutan Dibacakan Menantu Rizieq Shihab

Tiga tuntutan FPI dalam Reuni Aksi 411 dibacakan menantu Rizieq Shihab, Muhammad bin Husein Alatas.

Baca Selengkapnya

FPI Yakin Fufufafa adalah Gibran, Tuntut Pemakzulan Wakil Presiden dalam Reuni Aksi 411

11 jam lalu

FPI Yakin Fufufafa adalah Gibran, Tuntut Pemakzulan Wakil Presiden dalam Reuni Aksi 411

FPI percaya dengan klaim Roy Suryo bahwa Fufufafa 99,99% milik Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya

Massa Aksi 411 Kecam Cawe-Cawe Jokowi dalam Seleksi Pimpinan KPK

11 jam lalu

Massa Aksi 411 Kecam Cawe-Cawe Jokowi dalam Seleksi Pimpinan KPK

Pada reuni aksi 411 yang digelar di Patung Kuda Monas, seorang orator menyoroti cawe-cawe Jokowi dalam menentukan capim KPK.

Baca Selengkapnya

Kejar Penyelesaian Pembangunan IKN, Kepala OIKN Basuki Hadimuljono Incar Peluang Investasi

11 jam lalu

Kejar Penyelesaian Pembangunan IKN, Kepala OIKN Basuki Hadimuljono Incar Peluang Investasi

Kepala OIKN Basuki Hadimuljono menuturkan sebagian besar investor menyasar wilayah II IKN di luar Kawasan Inti Pusat Pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Menteri Nusron Wahid Janji Selesaikan Konflik Agraria secara Humanis

12 jam lalu

Menteri Nusron Wahid Janji Selesaikan Konflik Agraria secara Humanis

Menteri Nusron Wahid berjanji akan menyelesaikan konflik agraria secara humanis. Menggunakan pendekatan kemanusiaan.

Baca Selengkapnya

Pernyataan Basuki Hadimuljono Usai Dilantik Prabowo sebagai Kepala OIKN

12 jam lalu

Pernyataan Basuki Hadimuljono Usai Dilantik Prabowo sebagai Kepala OIKN

Kepala OIKN Basuki Hadimuljono mengatakan, ia tetap berkoordinasi dengan Jokowi mengenai proyek IKN.

Baca Selengkapnya

Respons Budi Arie Soal Judi Online yang Jerat Eks Anak Buahnya di Komdigi: Fokus Koperasi dan Rakyat

13 jam lalu

Respons Budi Arie Soal Judi Online yang Jerat Eks Anak Buahnya di Komdigi: Fokus Koperasi dan Rakyat

Mantan Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi emoh menjawab soal eks anak buahnya yang diduga terlibat lindungi situs judi online.

Baca Selengkapnya

Satgas Penurunan Harga Tiket Pesawat Bentukan Jokowi Belum Berhasil, Akan Dilanjutkan Prabowo

13 jam lalu

Satgas Penurunan Harga Tiket Pesawat Bentukan Jokowi Belum Berhasil, Akan Dilanjutkan Prabowo

Satgas Penurunan Harga Tiket Pesawat yang dibentuk Presiden Jokowi belum berhasil menurunkan harga, pemerintahan Presiden Prabowo akan melanjutkannya.

Baca Selengkapnya