Jokowi Hadiri Ulang Tahun Ke-11 Hanura di Semarang

Reporter

Amirullah

Editor

Amirullah

Sabtu, 23 Desember 2017 12:39 WIB

Presiden Jokowi bersama Menpar Arief Yahya (kedua kiri), Mensesneg Pratikno (kedua kanan), Seskab Pramono Anung (kanan) dan Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki (kiri) bersantai saat mengunjungi kawasan wisata Kuta, Bali, 22 Desember 2017. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja ke Kota Semarang, Jawa Tengah, Sabtu, 23 Desember 2017. Di Semarang, Jokowi akan menyerahkan sertifikat tanah dan menghadiri puncak peringatan hari ulang tahun kesebelas Partai Hati Nurani Rakyat.

Jokowi bertolak ke Semarang pada pukul 09.30 Wita dari Hotel Grand Inna, Kuta, tempat ia menginap selama kunjungan kerja di Bali. Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin mengatakan keberangkatan Jokowi dan rombongan sebenarnya lebih cepat daripada yang dijadwalkan.

Baca juga: Ingin Tunjukkan Bali Aman, Jokowi Rapat Terbatas di Bali

"Ternyata rangkaian mobil presiden tidak langsung menuju Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Kabupaten Badung, Provinsi Bali, tapi menuju tempat penjualan kaus khas Bali," ucap Bey dalam siaran persnya, Sabtu, 23 Desember 2017.

Di tempat tersebut, Presiden dan Ibu Negara Iriana Widodo sempat menyapa serta berswafoto dengan pengunjung yang tengah berbelanja. Setelah berada di pusat penjualan kaus tersebut selama 30 menit, Presiden dan rombongan menuju bandara.

Advertising
Advertising

Pukul 10.50 Wita, pesawat kepresidenan yang membawa Presiden, Ibu Negara, dan rombongan lepas landas menuju Bandar Udara Internasional Ahmad Yani, Kota Semarang, Jawa Tengah.

Di Semarang, Presiden akan membagikan sertifikat tanah untuk rakyat di Lapangan Pancasila, Simpang Lima, Kota Semarang. Yang berbeda dari penyerahan sertifikat kali ini adalah penyerahan sertifikat juga dilakukan serentak di empat provinsi lain, yaitu Sumatera Barat, Daerah Istimewa Yogyakarta, Bengkulu, dan Sulawesi Tenggara.

Baca juga: Jokowi Bagikan 2.568 Sertifikat Tanah di Papua Barat

"Presiden direncanakan akan berdialog dengan empat menteri yang berada di empat provinsi itu melalui video conference," tutur Bey.

Sore harinya, Presiden akan menghadiri puncak peringatan hari ulang tahun kesebelas Partai Hanura di Lapangan Pantai Marina, Jalan Pantai Marina Raya, Kota Semarang.

Selepas menghadiri acara tersebut, Presiden dan Ibu Negara akan kembali ke Jakarta dengan menggunakan pesawat kepresidenan. Presiden diperkirakan tiba di Pangkalan TNI Angkatan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada Sabtu sore.

Berita terkait

Sederet Fakta Modeling Budidaya Ikan Nila Salin yang Diresmikan Jokowi di Karawang

26 menit lalu

Sederet Fakta Modeling Budidaya Ikan Nila Salin yang Diresmikan Jokowi di Karawang

Presiden Jokowi mengatakan pembukaan modeling Budidaya Ikan Nila Salin (BINS) ini karena ada permintaan pasar yang sangat besar. Berikut sederet fakta

Baca Selengkapnya

Jokowi Perpanjang Izin Ekspor Konsentrat Freeport Lagi, Ini Sebabnya

1 jam lalu

Jokowi Perpanjang Izin Ekspor Konsentrat Freeport Lagi, Ini Sebabnya

Presiden Jokowi akhirnya memberikan perpanjangan izin ekspor konsentrat tembaga oleh PT Freeport Indonesia yang tadinya berakhir pada 31 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Jokowi Pastikan Pilkada 2024 sesuai Jadwal, Berikut Tahapan dan Jadwal Lengkapnya

1 jam lalu

Jokowi Pastikan Pilkada 2024 sesuai Jadwal, Berikut Tahapan dan Jadwal Lengkapnya

Presiden Jokowi mengatakan tidak ada pengajuan dari pemerintah untuk percepatan Pilkada 2024. Berikut tahapan dan jadwal lengkap Pilkada serentak 2024

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Stok Beras Cukup untuk Antisipasi Kemarau

1 jam lalu

Jokowi Sebut Stok Beras Cukup untuk Antisipasi Kemarau

Jokowi juga menyebut harga sejumlah bahan pokok mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tinjau Pasar di Karawang: Stok dan Harga Bahan Pokok Baik

1 jam lalu

Jokowi Tinjau Pasar di Karawang: Stok dan Harga Bahan Pokok Baik

Jokowi juga menyebut harga sejumlah bahan pokok mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya

Presiden: Indonesia Digital Test House Sangat Diperlukan

2 jam lalu

Presiden: Indonesia Digital Test House Sangat Diperlukan

Jokowi memastikan perangkat-perangkat yang ada di BBPPT sudah sangat canggih.

Baca Selengkapnya

Kata Pakar soal Relawan Ambil Formulir Cawalkot Bekasi di DPC PKB untuk Ketum PSI Kaesang

2 jam lalu

Kata Pakar soal Relawan Ambil Formulir Cawalkot Bekasi di DPC PKB untuk Ketum PSI Kaesang

Relawan mengambil formulir penjaringan bakal calon wali kota untuk Kaesang ke kantor DPC PKB Kota Bekasi pada Senin, 6 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport Diperpanjang

2 jam lalu

Jokowi Sebut Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport Diperpanjang

Freeport beberapa kali menyuarakan harapan agar izin ekspor konsentrat tembaga tetap dibuka.

Baca Selengkapnya

Antisipasi Musim Kemarau, Jokowi Siapkan Sumur Pompa

2 jam lalu

Antisipasi Musim Kemarau, Jokowi Siapkan Sumur Pompa

BMKG memperkirakan musim kemarau 2024 berlangsung pada Mei hingga Agustus.

Baca Selengkapnya

Kaesang Didaftarkan Ikut Pilkada Kota Bekasi Lewat PKB, Direspons PSI dan Jokowi

3 jam lalu

Kaesang Didaftarkan Ikut Pilkada Kota Bekasi Lewat PKB, Direspons PSI dan Jokowi

Relawan Pa-Gi mengambil formulir penjaringan bakal calon wali kota untuk Kaesang ke kantor DPC PKB Kota Bekasi. Begini respons PSI dan Jokowi.

Baca Selengkapnya