Kenangan Masa Kecil Anies Baswedan bersama AM Fatwa

Reporter

Tempo.co

Jumat, 15 Desember 2017 06:41 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melakukan penghormatan terakhir di rumah duka AM Fatwa di Kompleks Bapenas, Jakarta Selatan, Kamis, 14 Desember 2017. TEMPO/Maria Fransisca.

TEMPO.CO, Jakarta - Anggota Dewan Perwakilan Daerah dari DKI Jakarta, Andi Mappetahang Fatwa atau AM Fatwa, meninggal pada Kamis, 13 Desember 2017 setelah menderita sakit lever stadium empat. Ia telah dimakamkan di Taman Makam Pahlawan, Kalibata, setelah disemayamkan di rumah duka di Jalan Condet, Pejaten, Jakarta Selatan.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ikut mengunjungi rumah duka AM Fatwa untuk mengucapkan bela sungkawa. Ia juga turut menjadi imam salat jenazah dan hadir dalam upacara pemakaman AM Fatwa.

Baca: Cerita Perlawanan AM Fatwa dalam Tragedi Tanjung Priok 1984

Kepada para wartawan, Anies mengaku dia dan keluarganya sudah dekat dengan AM Fatwa sejak ia masih kecil. Sewaktu muda, kata Anies, AM Fatwa yang aktif sebagai tokoh muda Pelajar Islam Indonesia (PII) sering ke Yogyakarta dan menginap di rumah keluarganya. “Beliau kenalnya Anies masa kecil, karena beliau sering menginap, aktif berkeliling,” ucapnya pada Kamis, 14 Desember 2017.

Anies berujar, sebelum Fatwa wafat, dia sempat mengunjunginya di RS MMC, Jakarta Selatan. Saat dia sampai di ruangan Fatwa, tekanan darah Fatwa dalam kondisi turun drastis. Ia sempat mengantarkan Fatwa hingga ruangan ICU sebelum akhirnya Fatwa dinyatakan meninggal dunia.

Advertising
Advertising

Baca: AM Fatwa Akan Dimakamkan di TMP Kalibata

Menurut Anies, Fatwa adalah figur yang sangat aktif dan produktif. Ia menuturkan, setiap bertemu dengan Fatwa, dia pasti diajak berdiskusi tentang kondisi negara saat ini.

Fatwa meninggal pada usia 78 tahun. Ia lahir di Bone, Sulawesi Selatan pada 1939. Fatwa pernah menjabat Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat 1999-2004 dan Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat 2004-2009.

Ia dikenal sebagai pengkritik rezim Orde Lama dan Orde Baru. Namanya tercatat sebagai salah satu penanda tangan Petisi 50. Fatwa dikenal sebagai tokoh yang ikut menggulirkan reformasi 1998. Dia juga salah satu pendiri Partai Amanat Nasional bersama Amien Rais pada 1999.

Akibat perjuangannya, AM Fatwa pernah menghabiskan waktu 12 tahun di penjara atas kasus Lembaran Putih Tanjung Priok, yang menuntut dibentuknya komisi pencari fakta korban-korban Peristiwa Tanjung Priok 1984. “Meskipun pernah dipenjara, beliau tidak pernah berhenti mencintai negeri ini,” ujar Anies.

RIANI SANUSI PUTRI

Berita terkait

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

10 jam lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

1 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

1 hari lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

2 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

2 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

3 hari lalu

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

Anies Baswedan mengatakan belum ada rencana untuk membuat ormas, apalagi partai politik pasca kalah di pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

3 hari lalu

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

Anies Baswedan menanggapi soal kemungkinan dirinya bergabung dengan kubu Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

3 hari lalu

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Menurut Anies Baswedan, pembubaran ini bukan berarti mengakhiri perjuangan.

Baca Selengkapnya

Surya Paloh Tak Hadiri Silaturahmi Timnas AMIN di Kediaman Anies Baswedan

3 hari lalu

Surya Paloh Tak Hadiri Silaturahmi Timnas AMIN di Kediaman Anies Baswedan

Ketum NasDem Surya Paloh tak menghadiri acara silaturahmi Timnas AMIN di kediaman Anies Baswedan.

Baca Selengkapnya

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

4 hari lalu

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

Setelah putusan MK yang menolak keputusan kubu Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo, akankah mereka kemudian gabung di kabinet Prabowo-Gibran?

Baca Selengkapnya