PKS Tunjuk Ledia Hanifa Gantikan Fahri Hamzah di Pimpinan DPR
Reporter
Andri el Faruqi (Kontributor)
Editor
Widiarsi Agustina
Selasa, 12 Desember 2017 08:00 WIB
TEMPO, PADANG- Presiden Partai Keadilan Sejahtera Sohibul Iman mengatakan akan mengganti kursi Wakil Ketua DPR yang diduduki Fahri Hamzah. PKS menunjuk Ledia Hanifa untuk menggantikan Fahri.
"Karena ada pergantian Ketua DPR, alangkah eloknya Wakil Ketua DPR yang sudah diusulkan PKS dilaksanakan bersamaan," kata Sohibul Iman saat berada di Kota Padang, Senin malam 11 Desember 2017.
Sohibul menyebut sosok yang cocok untuk menggantikan Fahri yakni Ledia Hanifa. Ledia merupakan lulusan Psikologi Terapan Universitas Indonesia yang berasal dari daerah pemilihan Jawa Barat.
BACA:PKS Kirim Surat Penggantian Fahri Hamzah dari Wakil Ketua DPR
PKS mengirimkan surat terkait usulan penggantian Fahri Hamzah sebagai Wakil Ketua DPR. Sekretaris Fraksi PKS Sukamta mengatakan telah menyampaikan surat tersebut saat rapat Badan Musyawarah DPR hari ini, Senin 11 Desember 2017.
Baca juga: Hak Angket KPK, PKS: Fahri Hamzah Bukan Anggota Fraksi PKS
"Memang ada surat dari Dewan Pimpinan Pusat ke fraksi, fraksi meneruskan surat tersebut ke pimpinan," kata Sukamta di Gedung DPR RI, Jakarta, Senin 11 November 2017. Usulan pencabutan Fahri Hamzah itu tertuang dalam surat dari pimpinan Fraksi PKS DPR RI No.09/EXT/FPKS/DPRRI/12/2017 tertanggal 11 Desember 2017.
Baca juga: Rapat Paripurna Dipimpin Fahri Hamzah, Anggota PKS Walk Out
ANDRI EL FARUQI