Setya Novanto Ditahan, Ketua MPR: Ketua Parlemen Tinggal Saya

Reporter

Antara

Senin, 20 November 2017 09:44 WIB

Ketua MPR Zulkifli Hasan kunjungi Lampung, Sabtu, 11 November 2017 (dok.MPR)

TEMPO.CO, Lampung - Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Zulkifli Hasan menanggapi penahanan yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi terhadap Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Setya Novanto. Dengan begitu, kata dia, tinggal dirinya selaku ketua parlemen yang tersisa. Sebelumnya KPK, juga telah menahan mantan Ketua Dewan Perwakilan Daerah, Irman Gusman, atas kasus suap impor gula.

"Parlemen ada tiga. Semalam, Bapak-Ibu lihat DPR ketuanya sudah pindah 'kantor', satu lagi Ketua DPD, teman saya, Pak Irman (Gusman), sudah pindah 'kantor' duluan, tinggal saya Ketua MPR," katanya dalam acara sosialisasi Empat Pilar di Tanggamus, Lampung, pada Senin, 20 November 2017.

Baca: Soal Setya Novanto, MKD Diminta Segera Ambil Sikap

Zulkifli memohon doa kepada masyarakat di kampung halamannya itu agar dirinya tidak terbelit kasus korupsi. Dia pun berjanji akan mengemban amanah sebagai Ketua MPR dengan bertanggung jawab.

"Sekarang seram, ada mobil nabrak tiang listrik atau tiang listrik nabrak mobil. Saya mohon doanya, insya Allah Ketua MPR RI tidak akan korupsi," ujarnya.

Baca: KPK Putuskan Segera Tahan Setya Novanto

KPK memutuskan menahan Setya Novanto setelah Ketua DPR itu dinyatakan tak memerlukan lagi rawat inap. Sebelumnya, Setya mengalami kecelakaan di kawasan Permata Hijau, Jakarta Selatan, pada Kamis malam, 15 November 2017. Saat itu, Setya sedang dalam pencarian KPK karena beberapa kali mangkir dalam pemanggilan sebagai saksi ataupun tersangka kasus korupsi kartu tanda penduduk elektronik.

Berita terkait

Zulhas Dukung Presidential Club Usulan Prabowo

2 jam lalu

Zulhas Dukung Presidential Club Usulan Prabowo

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan alias Zulhas mendukung usulan pembentukan presidential club dari presiden terpilih Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya

Freeport: dari Kasus Papa Minta Saham sampai Pujian Bahlil pada Jokowi

1 hari lalu

Freeport: dari Kasus Papa Minta Saham sampai Pujian Bahlil pada Jokowi

Saham Freeport akhirnya 61 persen dikuasai Indonesia, berikut kronologi dari jatuh ke Bakrie sampai skandal Papa Minta Saham Setya Novanto.

Baca Selengkapnya

Tolak PKS Gabung Koalisi Prabowo, Kilas Balik Luka Lama Waketum Partai Gelora Fahri Hamzah dengan PKS

3 hari lalu

Tolak PKS Gabung Koalisi Prabowo, Kilas Balik Luka Lama Waketum Partai Gelora Fahri Hamzah dengan PKS

Kabar PKS gabung koalisi pemerintahan Prabowo-Gibran membuat Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah keluarkan pernyataan pedas.

Baca Selengkapnya

Mendag Zulkifli Hasan Kembalikan Aturan Impor Bahan Baku Industri ke Aturan Lama, Ini Alasannya

3 hari lalu

Mendag Zulkifli Hasan Kembalikan Aturan Impor Bahan Baku Industri ke Aturan Lama, Ini Alasannya

Mendag Zulkifli Hasan kembalikan aturan impor bahan baku industri. Apa alasannya? Begini bunyi Permendag 25/2022.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

3 hari lalu

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas merevisi lagi peraturan tentang barang bawaan impor penumpang warga Indonesia dari luar negeri.

Baca Selengkapnya

Zulhas Revisi Permendag Pembatasan Barang Bawaan Impor, Angin Segar bagi Pelaku Bisnis Jastip?

3 hari lalu

Zulhas Revisi Permendag Pembatasan Barang Bawaan Impor, Angin Segar bagi Pelaku Bisnis Jastip?

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan merevisi lagi peraturan tentang barang bawaan impor penumpang, tidak ada lagi pembatasan barang.

Baca Selengkapnya

Harga Pangan Diklaim Normal, Zulhas: Kalau Terlalu Murah Petaninya Bangkrut

4 hari lalu

Harga Pangan Diklaim Normal, Zulhas: Kalau Terlalu Murah Petaninya Bangkrut

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengklaim sejumlah harga pangan telah berangsur normal. Yang mahal tinggal gula pasir.

Baca Selengkapnya

Mendag Zulkifli Hasan Tepis Larangan Warung Madura Buka 24 Jam

4 hari lalu

Mendag Zulkifli Hasan Tepis Larangan Warung Madura Buka 24 Jam

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan menepis isu pelarangan operasional warung madura selama 24 jam.

Baca Selengkapnya

Kala Jokowi dan Gibran Disebut sebagai Bagian dari Keluarga Besar Golkar dan PAN

5 hari lalu

Kala Jokowi dan Gibran Disebut sebagai Bagian dari Keluarga Besar Golkar dan PAN

Ini alasan Partai Golkar dan PAN menyebut Jokowi dan Gibran sebagai bagian dari keluarga besar partainya.

Baca Selengkapnya

PAN Mau Terima Jokowi dan Gibran Setelah Dipecat PDIP

5 hari lalu

PAN Mau Terima Jokowi dan Gibran Setelah Dipecat PDIP

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan sebelumnya mengaku dirinya sudah berulang kali menyampaikan bahwa PAN membuka pintu untuk Jokowi dan Gibran.

Baca Selengkapnya