Setelah Bertemu Jokowi, Anies Baswedan Bakal Bertemu Ahok

Reporter

Amirullah

Editor

Juli Hantoro

Rabu, 25 Oktober 2017 14:40 WIB

Foto kombinasi Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Anies Baswedan. Tempo/Dhemas Reviyanto-Dian Triyuli Handoko

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan akan menjalin silaturahmi dengan para mantan gubernur DKI. Setelah bersilaturahmi dengan Presiden Joko Widodo, dia juga akan merancang pertemuan dengan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

"Nanti kami atur waktunyua, kita cocokkan, tapi yang jelas semua akan kami temui," kata Anies seusai melakukan pertemuan dengan Presiden Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu, 25 Oktober 2017.

Anies mengatakan itu menjawab pertanyaan soal rencananya bertemu dengan Ahok. Bukan hanya dengan Ahok, Anies juga ingin bertemu dengan Sutiyoso, dan para mantan gubernur DKI Jakarta lainnya. Pertemuan dengan para mantan gubernur dilakukan untuk mengambil pelajaran dan pengalaman saat mereka memimpin Jakarta.

Baca juga: Anies Kumpulkan Lurah Agar Warga Tak Perlu Curhat ke Balai Kota

Dalam pertemuan dengan Jokowi, Anies mengatakan Jokowi memberikan pengalamannya saat menjadi gubernur. Pengalaman itu terutama soal birokrasi, pengalaman dengan warga, hubungan dengan DPRD. "Beliau menjelaskan penting sekali berkomunikasi dengan semua pihak dengan baik, dan komunikasi menjadi kunci," kata Anies.

Advertising
Advertising

Salah satu contohnya adalah saat Jokowi menjelaskan pengalaman saat menata Waduk Pluit di Jakarta Utara. "Komunikasi jadi kunci. Juga kasus-kasus yang lain komunikasi jadi penting," kata Anies soal ucapan Jokowi.

Baca juga: Cerita Anies Soal Bertemu Pengembang Reklamasi di Rumah Prabowo

Dalam pertemuan tersebut, Anies Baswedan yang didampingi Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno membicarakan enam topik. Keenam topik itu adalah soal persiapan penyelenggaraan Asian Games 2018, proyek Mass Rapid Transit (MRT), proyek LRT, penataan trotoar dan jalan-jalan di Jakarta, penanggulangan banjir, dan penataan kampung kumuh.

Dalam kesempatan itu, Jokowi didampingi Menteri Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono.

Baca juga: Pak Anies, Pejabat Daerah Tak Bisa Minta Prioritas di Jalan

Berita terkait

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

7 jam lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

11 jam lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

1 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

1 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

2 hari lalu

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

Anies Baswedan mengatakan belum ada rencana untuk membuat ormas, apalagi partai politik pasca kalah di pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

2 hari lalu

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

Anies Baswedan menanggapi soal kemungkinan dirinya bergabung dengan kubu Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

2 hari lalu

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Menurut Anies Baswedan, pembubaran ini bukan berarti mengakhiri perjuangan.

Baca Selengkapnya

Surya Paloh Tak Hadiri Silaturahmi Timnas AMIN di Kediaman Anies Baswedan

2 hari lalu

Surya Paloh Tak Hadiri Silaturahmi Timnas AMIN di Kediaman Anies Baswedan

Ketum NasDem Surya Paloh tak menghadiri acara silaturahmi Timnas AMIN di kediaman Anies Baswedan.

Baca Selengkapnya

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

3 hari lalu

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

Setelah putusan MK yang menolak keputusan kubu Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo, akankah mereka kemudian gabung di kabinet Prabowo-Gibran?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

3 hari lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya