Jokowi Nobar Film G30S PKI, Amien Rais: Alhamdulillah

Sabtu, 30 September 2017 20:44 WIB

Mantan Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Amien Rais melambaikan tangan seusai menghadiri audiensi bersama Pansus Hak Angket KPK di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, 19 Juli 2017. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Yogyakarta- Mantan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais mengucap syukur tatkala mengetahui Presiden Joko Widodo ternyata turut dalam aksi nonton bareng atau nobar film Penghianatan G30S PKI. "Alhamdulillah, saudara Jokowi juga sudah ikut nobar film ini," ujar Amien Rais di sela menghadiri acara nonton bareng Film G30S PKI dan diskusi Refleksi 62 tahun G30SPKI di Masjid Balai Kota Yogyakarta Sabtu sore 30 September 2017.

Presiden Jokowi pada Jumat 29 September 2017 ikut nonton bareng film Penghianatan G30S/PKI di Markas Korem 061/Suryakancana Bogor. Jokowi datang mengenakan jaket merah dan duduk di barisan paling depan. Ia menonton acara tersebut bersama warga di sekitar lapangan Korem Suryakancana.

Baca juga: EKSKLUSIF G30S 1965: Pengakuan Penyergap Ketua CC PKI Aidit

Amien pun menuturkan, pihaknya sangat bersyukur karena akhirnya film G30S PKI kini diputar dan bisa ditonton kembali rakyat Indonesia atas instruksi Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo. "Melalui instruksi (nonton film bareng) oleh Panglima TNI itu akhirnya kita bisa bergairah kembali membuka sejarah hitam kelam bangsa," ujarnya.

Amien mengatakan dari diputarnya kembali film G30S PKI itu ia melihat kesadaran bangsa akan bahaya komunisme makin kuat. Pasca-Presiden Jokowi nonton bareng film G30S PKI itu, Amien pun berharap tak ada lagi upaya terselubung berbagai pihak yang berupaya membangkitkan komunisme sejenis Partai Komunis Indonesia (PKI). "Artinya tak ada lagi cuitan-cuitan yang bikin marah bangsa soal kebangkitan PKI," ujar Amien.

Advertising
Advertising

Baca juga: Pembuat Bendera PKI untuk Film G30S PKI Sempat Ditangkap

Cuitan yang bikin marah yang dimaksud Amien ketika ada kabar 20 juta kader PKI akan bangkit tapi dibiarkan negara. Lalu juga ketika ada remaja yang menggunakan kaos berlogo PKI tapi dibiarkan karena dianggap masih anak-anak. "Padahal (pembiaran) itu berbahaya," ujar Amien.

Baca juga: Inilah Sederet Jejak Keterlibatan Amerika dalam G 30 S/1965

Berita terkait

Partai Ummat dan Keluarga Bantah Kabar Amien Rais Meninggal: Pak Amien Sehat

26 hari lalu

Partai Ummat dan Keluarga Bantah Kabar Amien Rais Meninggal: Pak Amien Sehat

Pendiri sekaligus Ketua Majelis Syuro Partai Ummat, Amien Rais dikabarkan meninggal dunia.

Baca Selengkapnya

78 Tahun Sultan Hamengkubuwono X, Salah Seorang Tokoh Deklarasi Ciganjur 1998

30 hari lalu

78 Tahun Sultan Hamengkubuwono X, Salah Seorang Tokoh Deklarasi Ciganjur 1998

Hari ini kelahirannya, Sri Sultan Hamengkubuwono X tidak hanya sebagai figur penting dalam sejarah Yogyakarta, tetapi juga sebagai tokoh nasional yang dihormati.

Baca Selengkapnya

Peran 4 Tokoh Deklarasi Ciganjur: Megawati, Gus Dur, Amien Rais, dan Sultan HB X

3 Maret 2024

Peran 4 Tokoh Deklarasi Ciganjur: Megawati, Gus Dur, Amien Rais, dan Sultan HB X

Simak peran empat tokoh Deklarasi Ciganjur Megawati, Gus Dur, Amien Rais, Sultan HB X untuk mengakhiri pemerintahan Orde Baru. Berikut 8 pemikirannya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Presiden Boleh Memihak di Pemilu 2024, Amien Rais: Menampakkan Kebodohannya

26 Januari 2024

Jokowi Sebut Presiden Boleh Memihak di Pemilu 2024, Amien Rais: Menampakkan Kebodohannya

Amien Rais, menyebut Presiden Jokowi telah menunjukkan kebodohan dan ambisinya mempertahankan kekuasaan.

Baca Selengkapnya

Siapa Tokoh Tergabung di Petisi 100 yang Usulkan Pemakzulan Jokowi? Berikut Keseratus Namanya

17 Januari 2024

Siapa Tokoh Tergabung di Petisi 100 yang Usulkan Pemakzulan Jokowi? Berikut Keseratus Namanya

Petisi 100 gerakan yang mendesak DPR dan MPR untuk pemakzulan Jokowi, berikut 100 nama mereka, ada mantan KSAD, eks Danjen Kopassus, Guru Besar UI.

Baca Selengkapnya

Hitler dari Partai Demokrat Kembali Nyaleg di Pemilu 2024

11 Desember 2023

Hitler dari Partai Demokrat Kembali Nyaleg di Pemilu 2024

Hitler Nababan, kader Partai Demokrat kembali nyaleg. Di Pemilu 2024, ia akan bersaing di daerah pemilihan tujuh Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Mahfud MD sampai Anies Baswedan Sederet Alumni HMI Terjun ke Dunia Politik

1 Desember 2023

Mahfud MD sampai Anies Baswedan Sederet Alumni HMI Terjun ke Dunia Politik

HMI organisasi mahasiswa yang didirikan Lafran Pane pada 5 Februari 1947. Mahfud MD hingga Anies Baswedan, alumni HMI di dunia politik.

Baca Selengkapnya

4 Prajurit Kostrad Gugur di Distrik Paro Nduga Papua, Ini Profil Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat

29 November 2023

4 Prajurit Kostrad Gugur di Distrik Paro Nduga Papua, Ini Profil Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat

Kostrad merupakan salah satu pasukan elit yang dimiliki TNI AD. Begini sejarah pasukan ini.

Baca Selengkapnya

Kunjungi Abu Bakar Ba'asyir di Ngruki, Amien Rais Kenang Masa Mahasiswa dan Aktivitas di HMI

26 November 2023

Kunjungi Abu Bakar Ba'asyir di Ngruki, Amien Rais Kenang Masa Mahasiswa dan Aktivitas di HMI

Pertemuan Amien Rais dan Abu Bakar Ba'asyir berlangsung selama sekitar 1 jam di Gedung Darul Hikmah dalam suasana penuh keakraban.

Baca Selengkapnya

Prabowo Klaim Akrab dengan Para Ketum PP Muhammadiyah, dari Amien Rais hingga Din Syamsuddin

24 November 2023

Prabowo Klaim Akrab dengan Para Ketum PP Muhammadiyah, dari Amien Rais hingga Din Syamsuddin

Prabowo Subianto mengklaim pihaknya akrab dengan tokoh-tokoh yang pernah menjabat sebagai ketua umum PP Muhammadiyah.

Baca Selengkapnya