Jokowi Setuju Bangun Museum dan Laboratorium di DPR

Reporter

Selasa, 28 April 2015 18:33 WIB

Presiden Joko Widodo (keempat kiri) bersama Ketua DPR Setya Novanto (ketiga kiri) dan perwakilan delegasi negara peserta konferensi berfoto bersama seusai pembukaan Konferensi Parlemen Asia Afrika di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, 23 April 2015. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Kabinet Andi Widjajanto mengakui adanya pembicaraan tentang penambahan fasilitas di Dewan Perwakilan Rakyat antara Presiden Joko Widodo dan Dewan. Namun pembicaraan itu hanya menyepakati penambahan fasilitas museum dan laboratorium di DPR.

"Secara prinsip disepakati secara umum, hanya detail akan dibahas lebih teknis di tingkat kementerian," ujar Andi di Istana Negara, Selasa, 28 April 2015.

Menurut Andi, jika melihat Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan 2015, dana yang dialokasikan untuk DPR hanya cukup untuk perencanaan, bukan pembangunan gedung. "Setahu saya, baru prinsip besarnya saja. Soal detailnya apakah akan menjadi gedung, sampai hari ini belum ada aturan untuk melaksanakan," katanya.

Adapun dalam Peraturan Presiden Nomor 36 Tahun 2015 tentang Rincian APBN-P 2015, tak ditulis secara detail mengenai pembangunan sarana di gedung DPR. Dalam lampiran ketiga beleid tersebut hanya tertulis mengenai program peningkatan sarana dan prasarana aparatur DPR dengan total anggaran sebesar Rp 747.102.214.000.

Dari jumlah itu, anggaran pengadaan perlengkapan sarana dan prasarana kantor ditetapkan sebesar Rp 233,68 miliar. Sedangkan dana pemeliharaan dan penatausahaan sarana dan prasarana gedung Rp 513,43 miliar.

Total alokasi APBN-P 2015 dalam rincian anggaran belanja pemerintah pusat untuk DPR yakni Rp 5.191.668.688.000. Perpres tersebut ditandatangani oleh Presiden Joko Widodo, Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Yasonna Laoly, dan Deputi Bidang Perekonomian Sekretaris Kabinet Ratih Nurdiati.

TIKA PRIMANDARI

Berita terkait

Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

9 jam lalu

Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

Pemerintah memperpanjang kontrak PT Freeport Indonesia hingga 2061 setelah kontrak mereka berakhir pada 2041 dengan kompensasi penambahan saham 61%

Baca Selengkapnya

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

9 jam lalu

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

Gibran mengaku telah memiliki roadmap untuk partai politik yang dipilihnya setelah tak bergabung lagi dengan PDIP.

Baca Selengkapnya

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

10 jam lalu

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

KPK menemukan beberapa dokumen yang berhubungan dengan proyek dugaan korupsi pengadaan perlengkapan rumah dinas DPR dalam penggeledahan.

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

11 jam lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

12 jam lalu

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

Pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport hingga 2061. Menteri Bahlil Lahadalia klaim Freeport sudah jadi perusahaan milik Indonesia.

Baca Selengkapnya

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

13 jam lalu

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

Presiden Joko Widodo, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga baik ditingkat petani, pedagang maupun peternak

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

13 jam lalu

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

Apa pesan Presiden Jokowi dan Mendikburistek Nadiem Makarim dalam peringatan Hardiknas 2024?

Baca Selengkapnya

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

13 jam lalu

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

14 jam lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

14 jam lalu

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal dirinya yang disebut akan membantu Partai Solidarits Indonesia (PSI) kampanye untuk Pilkada.

Baca Selengkapnya