Pimpin Demokrat Lagi, Marzuki Alie Ajak SBY Diskusi

Reporter

Editor

Sabtu, 25 April 2015 12:20 WIB

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono bersama Ketua DPR Marzuki Alie. ANTARA FOTO/Andika Wahyu

TEMPO.CO , Jakarta: -- Wakil Ketua Majelis Tinggi DPP Partai Demokrat Marzuki Alie mengajak" Susilo Bambang Yudhoyono untuk berdiskusi terkait pencalonan SBY sebagai calon Ketua Umum Demokrat. Marzuki mengatakan seharusnya SBY cukup menjadi pengendali partai berlambang mercy itu dibanding menjadi Ketua Umum.

"Andai SBY mendesak jadi Ketum ya monggo, tapi harus komit bahwa sebenarnya dia pengendali partai, tak perlu urus lapangan," kata Marzuki saat dihubungi Tempo, Jumat, 24 April 2015.

Setelah sekian lama muncul wacana pencalonan SBY sebagai calon Ketua Umum pada Kongres Demokrat, SBY mendeklarasikan diri maju meraih kursi nomor satu Demokrat.

"Setelah mendengar harapan kader, bahkan agak memaksa, agar saya terus memimpin partai. Maka bila itu betul-betul harapan dan permintaan mayoritas, maka Insya Allah saya terima dan jalankan," kata SBY dalam Rapat Pimpinan Nasional IMDI di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Jumat, 24 April 2015.

Marzuki menyayangkan keputusan SBY. Ia mengingatkan SBY pernah berjanji tak akan maju menjadi Ketua Umum lagi saat Kongres Luar Biasa Demokrat. SBY, kata Marzuki, seharusnya memberikan kesempatan kepada kader partai untuk menjalankan roda organisasi partai. Ia meminta mantan Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan itu menjabat sebagai Dewan Pembina.

"Dia sudah membina 10 tahun, tunjukkan bahwa sudah ada hasilnya lewat kader," kata Marzuki. "Dia cukup jadi pengamat, pandito, mengawasi kesalahan junior," kata Marzuki.

Selain Marzuki, ada pula Ahmad Mubarok, dan I Gede Pasek Suardika yang juga berencana menantang SBY dalam kongres. Marzuki dan Gede Pasek mempersilakan seluruh bakal calon untuk bertanding secara sehat.

"Semakin bagus kalau ada calon lain. Semoga ketua panitia Kongres memberi ruang terbukag untuk setiap kandidat," kata Gede Pasek. Ketua Panitia Kongres Demokrat pada 11-13 Mei 2015 di Surabaya yaitu Edhie Baskoro, putra SBY.

PUTRI ADITYOWATI

Berita terkait

Sejarah Pembangunan Jembatan Suramadu, Jembatan Terpanjang di Indonesia

16 Januari 2023

Sejarah Pembangunan Jembatan Suramadu, Jembatan Terpanjang di Indonesia

Selain salah satu ikon Jawa Timur, Jembatan Suramadu juga menyambungkan hidup antara dua pulau. Simak sejarah singkat berdirinya jembatan tersebut.

Baca Selengkapnya

3 Minggu Berdiam di Studionya, SBY Hasilkan 17 Lukisan

11 Oktober 2022

3 Minggu Berdiam di Studionya, SBY Hasilkan 17 Lukisan

SBY mengungkapkan dengan melukis dapat mendatangkan kedamaian dalam hatinya sekaligus berharap dapat mengobati rasa rindu.

Baca Selengkapnya

Suciwati Gugat Kebungkaman Jokowi dan Partai Politik dalam Kasus Munir dan Pelanggaran HAM

22 September 2022

Suciwati Gugat Kebungkaman Jokowi dan Partai Politik dalam Kasus Munir dan Pelanggaran HAM

Mengapa Suciwati kecewa cara penyelesaikan kasus pembunuhan Munir dan pelanggaran HAM berat lain di era Jokowi?

Baca Selengkapnya

Proliga 2022: Begini Kata SBY Usai Saksikan Bogor LavAni Kalahkan Kudus Sukun

8 Januari 2022

Proliga 2022: Begini Kata SBY Usai Saksikan Bogor LavAni Kalahkan Kudus Sukun

SBY ikut menyaksikan kemennagan Bogor LavAni atas Kudus Sukun Badak dalam laga Proliga 2022 di Sentul, Sabtu, 8 Januari.

Baca Selengkapnya

Proliga 2022: Didirikan SBY, Bogor LavAni Diperkuat Banyak Pemain Binaan Sendiri

6 Januari 2022

Proliga 2022: Didirikan SBY, Bogor LavAni Diperkuat Banyak Pemain Binaan Sendiri

Bogor LavAni, yang didirikan SBY, bakal melakukan debut dalam kompetisi bola voli paling bergengsi PLN Mobile Proliga 2022.

Baca Selengkapnya

Ketahui Apa Saja Gejala Kanker Prostat

2 November 2021

Ketahui Apa Saja Gejala Kanker Prostat

Kanker prostat menyasar pria dewasa sampai berusia lanjut. Apa saja gejala kanker prostat?

Baca Selengkapnya

Kanker Prostat Adalah Populer Sejak Muncul Kabar SBY Akan Berobat ke Luar Negeri

2 November 2021

Kanker Prostat Adalah Populer Sejak Muncul Kabar SBY Akan Berobat ke Luar Negeri

Sejak tersiar kabar Presiden RI keenam, Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY mengidap kanker prostat, masyarakat mencari tahu kanker prostat adalah.

Baca Selengkapnya

Demokrat Sebut Masih Ada Kader di Daerah yang Diajak Adakan Kongres Luar Biasa

6 Februari 2021

Demokrat Sebut Masih Ada Kader di Daerah yang Diajak Adakan Kongres Luar Biasa

Demokrat menyebut masih ada kader senior yang mengajak beberapa DPC dan DPD partai menggelar kongres luar biasa.

Baca Selengkapnya

Partai Demokrat DKI Siap Lawan Upaya Makar terhadap AHY

4 Februari 2021

Partai Demokrat DKI Siap Lawan Upaya Makar terhadap AHY

Taufik menuturkan DPD Partai Demokrat dan DPC Demokrat wilayah di DKI telah meneken surat kesetiaan dan kebulatan tekad untuk setia dan mendukung AHY.

Baca Selengkapnya

Moeldoko: SBY Pernah Jadi Atasan Saya, Senior yang Sangat Saya Hormati

4 Februari 2021

Moeldoko: SBY Pernah Jadi Atasan Saya, Senior yang Sangat Saya Hormati

Kepala Kantor Staf Presiden Moeldoko mengaku sangat menghormati mantan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY.

Baca Selengkapnya